Pengertian Pengelolaan Pendidikan Pengelolaan Pendidikan

19 Gambar 1. Bagan Klasifikasi Sarana Pendidikan Barnawi dan M. Arifin, 2012:49 a. Sarana pendidikan habis pakai Sarana pendidikan yang habis pakai merupakan bahan atau alat yang apabila digunakan dapat habis dalam waktu yang relatif singkat. Misalnya, kapur tulis, tinta, kertas tulis, dan bahan-bahan kimia untuk praktik. b. Sarana pendidikan tahan lama Sarana pendidikan tahan lama adalah bahan atau alat yang dapat digunakan secara terus-menerus atau berkali-kali dalam waktu yang relatif lama. Contohnya meja dan kursi, komputer, papan tulis, dan alat-alat olahraga. c. Sarana pendidikan bergerak Sarana pendidikan yang bergerak merupakan sarana pendidikan yang dapat digerakkan atau dipindah-tempatkan sesuai dengan kebutuhan pemakainya. Contohnya, meja dan kursi, lemari arsip dan alat-alat praktik. Sarana Pendidikan Habis tidaknya Bergerak tidaknya Hubungan dalam proses pembelajaran Habis pakai Tahan lama Bergerak Tidak bergerak Alat pelajaran Alat peraga Media pembelaja ran 20 d. Sarana pendidikan tidak bergerak Sarana pendidikan yang tidak bergerak adalah sarana pendidikan yang tidak dapat dipindahkan atau sangat sulit jika dipindahkan, misalnya saluran kabel listrik, LCD yang dipasang permanen, dan AC yang sudah terpasang. e. Alat pelajaran Menurut Barnawi dan M. Arifin 2008:50 alat pelajaran adalah alat yang dapat digunakan secara langsung dalam proses pembelajaran, misalnya, buku, alat peraga, alat tulis, dan alat praktik . Menurut Hartati Sukirman, dkk 1999:44 “alat pelajaran adalah semua benda yang dapat dipergunakan secara langsung oleh guru maupun murid dalam proses belajar mengajar”. Kesimpulan dari dua pendapat di atas adalah, alat pelajaran merupakan alat yang digunakan secara langsung oleh guru maupun siswa dalam proses belajar mengajar. f. Alat peraga Menurut Suharsimi dan Lia Yuliana 2008:274 “Alat peraga adalah semua alat pembantu pendidikan dan pengajaran ”. Menurut Hartati Sukirman, dkk 1999:44 alat peraga adalah alat bantu pendidikan dan pelajaran benda atau perbuatan dari yang paling konkrit sampai yang paling abstrak untuk memudahkan pemberian pengertian pada siswa. Dapat disimpulkan bahwa alat peraga adalah alat bantu pendidikan dan pelajaran yang berupa benda atau perbuatan untuk memperagakan materi pelajaran sehinga dapat memberikan pengrtian kepada siswa.