Tabel 3.3 Kisi-kisi soal evaluasi siklus I dan II sebelum diujikan
No Indikator Soal
No. Soal siklus I
Jumlah No. Soal siklus II
Jumlah
1. Mengidentifikasi
sumber dan
perubahan energi
dalam kegiatan sehari-hari 1, 5, 6,
30, 31, 5
33, 34, 41, 46
4 2.
Menjelaskan tentang
sumber-sumber energi
alternatif dan manfaatnya 22, 25,
36, 45, 4
24, 26 , 35, 42,
4 3.
Menjelaskan pemanfaatan energi
alternatif matahari
27, 37, 38, 52,
4 3, 4, 29,
50, 53 5
4. Menjelaskan sifat hantaran
panas dan perbedaannya 2, 9, 11,
13, 15, 17, 18,
21, 28, 39,
10 7, 8, 10,
12, 14, 16, 19,
20, 40 9
5. Menyajikan laporan hasil
percobaan yang
berhubungan dengan
energi panas 43, 44,
47, 48, 54,
5 23, 32,
49, 51, 55
5
Jumlah 28
27
F. Validitas dan Reliabilitas
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah berupa data kualitatif dan kuantitatif. Data kualitatif berupa keaktifan siswa yang diperoleh dari
observasi atau pengamatan. Data kuantitatif digunakan untuk penilaian hasil belajar siswa.
Pada bagian ini akan dibahas tentang pengertian validitas, jenis validitas yang digunakan, dan pengertian reliabilitas, serta hasil validitas dan
reliabilitas perangkat pembelajaran.
1. Validitas
Validitas suatu tes adalah taraf untuk mengukur sampai di mana suatu tes dapat mengukur apa yang seharusnya diukur Masidjo,
2007:242. Menurut Azwar 2007: 45 ada tiga tipe validitas yaitu
validitas isi, validitas konstruk, dan validitas kriteria. Validitas yang peneliti gunakan dalam penelitian ini adalah validitas isi dan konstruk.
a. Validitas Isi
Validitas isi merupakan validitas yang dilakukan dengan melakukan pengujian melalui profesional judgment Azwar, 2007:
46. Peneliti telah mengujikan perangkat pembelajaran berupa silabus, RPP, LKS, dan soal evaluasi kepada validator yaitu dua
dosen, satu guru, dan kepala sekolah. Peneliti menggunakan skala likert untuk mengukur validasi
silabus dan RPP dalam penelitian ini. Menurut Arikunto 2012: 195 skala likert merupakan skala yang disusun dalam bentuk pernyataan
dan diikuti dengan skor yang menunjukkan tingkatan. Tingkatan skor yang digunakan dalam penelitian ini adalah 1, 2, 3, 4, 5. Skor 1
berarti sangat tidak baik, skor 2 berarti tidak baik, skor 3 berarti cukup, skor 4 berarti baik, dan skor 5 berarti sangat baik. Hasil
validasi silabus yang telah divalidasi oleh validator dapat dilihat pada tabel 3.4 berikut ini.
Tabel 3.4 Hasil Validasi Silabus
Validator Komponen Penilaian
Rata-rata 1
2 3
4 5
6 7
Validator 1 4
5 4
3 3
4 4
3,9 Validator 2
5 4
3 4
4 4
4 4
Validator 3 5
5 4
4 3
4 4
4,1 Validator 4
5 4
4 4
4 3
4 4
Rata-rata 4