Wawancara Teknik Pengumpulan Data

ada dalam data tanpa mengabaikan hal-hal yang muncul oleh struktur metodologisnya. 12 Pendekatan analisis induktif ini membantu pemahaman yang jelas dalam mengolah data dan memberikan penjelasan yang baik untuk mengetahui temuan-temuan strategi Lembaga Amil Zakat Dompet Dhuafa dalam menjaga loyalitas donatur. Selain itu dengan metode ini, peneliti dapat menemukan faktor apa yang mendukung dan menghambat proses penyampaian pesan LAZ Dompet Dhuafa tersebut.

G. Tinjauan Pustaka

Sebelum melakukan penelitian ini terlebih dahulu dilakukan beberapa tinjauan kepustakaan, baik di perpustakaan Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi maupun di perpustakaan utama UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Beberapa literatur yang ditemukan di antaranya adalah “Strategi Komunikasi Bank CIMB Niaga Dalam Meningkatkan Pelayanan Terhadap Nasabah Studi Pada TK Ketilang Uin Syarif Hidayatullah Jakarta ”. 13 Ditulis oleh Irma Istarizkizra jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam. Pebedaan antara karya Irma Istarizkizra dengan penelitian ini adalah badan atau instansi yang diteliti. Penelitian ini meneliti sebuah lembaga nirlaba sedangkan Irma Istarizkizra tidak. Selain 12 Lexy J Moleong, Metode Penelitian Kualitatif, Bandung: Remaja Rosdakarya,2005,h.297. 13 Irma Istarizkizra, Strategi Komunikasi Bank CIMB Niaga Dalam Meningkatkan Pelayanan Terhadap Nasabah Studi Pada TK Ketilang UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Jakarta, 2009. itu penelitian ini lebih fokus kepada kajian strategi komunikasi bukan fokus terhadap pencitraan. Selanjutnya adalah skripsi yang berjudul “Strategi Komunikasi Marketing Public Relations Trans Tv PT. Televisi Transformasi Indonesia Dalam Meningkatkan Rating Program Extravaganza ”. 14 Ditulis oleh Yudithia Ahmad jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam. “Strategi Customer Relationship Management Pada Perusahaan Asuransi Sequislife Cabang Kertajaya Kota Surabaya ”. Ditulis oleh M. Fikri Atmadji 070810158 mahasiswa Universitas Airlangga. Perbedaan penelitian M. Fikri Atmadji dengan penlitian ini terletak pada objek penelitiannya yang dimana penelitian ini membahas organisasi non profit sedangkan perusahaan Sequislife tidak 15 . H. Sistematika Penulisan Untuk mempermudah pengkajian, penulisan, pembahasan, dan penyusunan skripsi ini, maka penulis membuat sistematika pembahasan yang terdiri dari beberapa bab dengan susunan sebagai berikut:

BAB I : Pendahuluan

Dalam bab ini penulis menerangkan secara garis besar mengenai latar belakang masalah, pembatasan masalah, tujuan, dan manfaat penelitian, metodologi penelitian, tinjauan pustaka, dan sistematika penulisan. 14 Yudithia Ahmad, Strategi Komunikasi Marketing Public Relations Trans TV PT.Televisi Transformasi Indonesia Dalam meningkatkan Rating Program Extravaganza, Jakarta, 2009 15 M. Fikri Atmadji, Strategi Customer Relationship Management Pada Perusahaan Asuransi Sequislife Cabang Kertajaya Kota Surabaya, Surabaya, 2012