Adat Virilokal Perkawinan Marriage

156 Sosiologi SMA dan MA Kelas XI Tugas Individu Dari pemahaman singkat di atas, coba kamu deskripsikan mengenai fungsi keluarga berdasarkan hasil pemahamanmu dibebankan kepada mereka. Misalnya kamu mendapat tugas untuk menyapu lantai. Maka tugas itu harus kamu lakukan dengan sebaik-baiknya walaupun tidak ada yang mengawasi sebagai bentuk pertanggung jawabanmu terhadap tugas yang dibebankan kepadamu.

g. Adanya aturan-aturan sosial yang homogen, sehingga

dalam pelaksanaannya akan mempermudah dalam melakukan pengendalian sosial. Dalam sejarah kehidupan keluarga, kita mengenal empat tahapanyang harus dilalui oleh sepasang suami istri yang meliputi formative pre-nuptial stage, nuptial stage, child rearing stage, dan maturity stage.

a. Formative pre-nuptial stage adalah tingkat persiapan

sebelum berlangsungnya perkawinan. Tingkat ini disebut dengan masa berkasih-kasihan, hubungan yang semakin lama semakin erat antara pria dan wanita, serta masing- masing berusaha untuk memperbesar cita-citanya.

b. Nuptial stage adalah tingkatan sebelum anak-anak atau bayi

lahir yang merupakan permulaan dari keluarga itu sendiri. Dalam tingkat ini, suami istri hidup bersama menciptakan rumah tangga, mencari pengalaman baru atau sikap baru terhadap masyarakat.

c. Child rearing stage adalah tingkatan pelaksanaan keluarga

itu sendiri. Dalam tingkatan ini, suami istri memiliki tanggung jawab yang bertambah sehubungan dengan lahirnya anak-anak mereka.

d. Maturity stage adalah tingkatan yang timbul apabila anak-

anaknya tidak lagi membutuhkan pemeliharaan orang tuanya, dan setelah dilepaskan dari tanggung jawabnya atau setelah menikah. Kemudian, anak-anak itu pun melakukan aktivitas baru, menggantikan yang lama. Tugas Kelompok Diskusikan kembali beberapa sifat keluarga, kemudian berikan ilustrasi keluarga yang ada pada masyarakat di sekitarmu

3. Kekerabatan Kingroup

Menurut Koentjaraningrat, suatu kelompok dapat disebut sebagai keke-rabatan apabila kelompok itu diikat oleh sekurang- kurangnya enam unsur berikut ini. a. Sistem norma yang mengatur tingkah laku warga kelompok. b. Rasa kepribadian kelompok yang disadari semua anggota.