Prinsip Primogenitur Prinsip Bilateral

Keanekaragaman Kelompok Sosial dalam Masyarakat Multikultural 167 keahlian tertentu yang dimiliki oleh setiap anggota masyarakat yang mengakibatkan setiap golongan dalam masyarakat saling tergantung satu sama lain dan tidak dapat hidup secara sendiri tanpa melakukan hubungan atau kerja sama dengan golongan lain dalam masyarakat. Namun demikian kesadaran bersama di antara mereka lemah. Misalnya kehidupan pada masyarakat kota. Ada banyak jenis pekerjaan pada masyarakat kota, seperti karyawan swasta, pengusaha, buruh, guru, pegawai negeri, dan lain-lain, di mana mereka saling membutuhkan atau berhubungan yang didasarkan pada pemenuhan kebutuhan masing-masing, bukan atas ikatan moral kebersamaan. Keadaan demikian dapat disamakan dengan bagian-bagian suatu organisme yang merupakan suatu kesatuan yang tidak dapat dipisah- pisahkan, karena apabila salah satu bagian rusak maka organisme tersebut akan macet.

3. Klasifikasi Ferdinand Tonnies

Tokoh lain yang membagi jenis kelompok sosial adalah Ferdinand Tonnies, seorang sosiolog dari Jerman. Ia membagi kelompok sosial ke dalam dua jenis kelompok, yaitu gemeinschaft dan gesellschaft.

a. Gemeinschaft Paguyuban

Kelompok sosial ini digambarkan sebagai kehidupan bersama yang intim dan pribadi, yang merupakan suatu keterikatan yang dibawa sejak lahir. Ikatan pernikahan dan keluarga digambarkan sebagai gemeinschaft of life. Contohnya kehidupan rumah tangga, kekerabatan, dan sebagainya. Gemeinschaft dibagi atas tiga tipe, yaitu gemeinscharft by blood, gemeinschaft of place, dan gemeinschaft of mind. 1 Gemeinschaft by blood adalah paguyuban yang mengacu pada kekerabatan, atau di dasarkan pada ikatan darah atau keturunan. Misalnya keluarga. 2 Gemeinschaft of place adalah paguyuban yang mengacu pada kedekatan tempat, sehingga dapat saling bekerja sama dan tolong-menolong. Misalnya rukun tetangga atau rukun warga. 3 Gemeinschaft of mind adalah paguyuban yang mengacu pada hubungan persahabatan karena persamaan minat, hobi, profesi, atau keyakinan. Misalnya kelompok agama. Tugas Individu Dari klasifikasi kelompok sosial yang dikemukakan oleh Emile Durkheim di atas, coba tunjukkan perbedaan antara solidaritas mekanis dengan solidaritas organis 168 Sosiologi SMA dan MA Kelas XI Gambar 6.10 Pendidikan dan latihan para dosen perguruan tinggi negeri merupakan salah satu bentuk gemeinschaft of mind berdasarkan profesi yang dimiliki. Sumber: Dokumen Penerbit

b. Gesellschaft Patembayan

Gesellschaft adalah ikatan lahir yang bersifat pokok untuk jangka waktu yang pendek, bersifat sebagai suatu bentuk dalam pikiran belaka, dan strukturnya bersifat mekanis. Bentuk gesellschaft ini umumnya terdapat di dalam hubungan perjanjian yang didasarkan pada ikatan timbal balik, seperti ikatan antara pedagang dengan pembeli.

4. Klasifikasi Charles H. Cooley dan Ellsworth Farris

Menurut Cooley, di dalam masyarakat terdapat kelompok primer yang ditandai dengan pergaulan dan kerja sama tatap muka yang intim. Ruang lingkup terpenting kelompok primer adalah keluarga, teman bermain pada anak kecil, rukun warga, atau komunitas orang dewasa. Pergaulan intim ini menghasilkan keterpaduan individu dalam satu-kesatuan yang membuat seseorang hidup dan memiliki tujuan kelompok bersama. Farris meneruskan klasifikasi Cooley yang hanya men- jelaskan kelompok primer. Menurut Farris, di dalam masyarakat juga terdapat kelompok sekunder yang formal, tidak pribadi, dan berciri kelembagaan. Contohnya kelompok organisasi, seperti koperasi, partai politik, dan lain sebagainya.

5. Klasifikasi W.G. Sumner

Sumner membagi kelompok sosial menjadi dua, yaitu in-group dan out-group. Menurut Sumner, dalam masyarakat primitif yang terdiri dari kelompok-kelompok kecil yang tersebar di suatu wilayah terdapat pembagian-pembagian menjadi kelompok dalam in-group dan kelompok luar out-group. Contohnya pada masyarakat Badui Dalam. Mereka adalah kelompok dalam in-gorup yang memiliki beberapa ciri khusus