Sisi Positif Terjadinya Konflik

Konflik Sosial dalam Masyarakat 55 Tugas Kelompok Buatlah sebuah makalah yang menceritakan aspek-aspek kehidupan yang terpengaruh dengan adanya konflik Gambar 2.11 Pasar Mardika, Ambon saat terbakar akibat kerusuhan 1999. Sumber: Tempo, 14 Agustus 2006

G. Penyelesaian Konflik

Masih ingatkah kamu pada materi kelas X tentang akomodasi? Akomodasi adalah usaha-usaha mengurangi, mencegah, dan menghentikan pertentangan atau konflik untuk mencapai sebuah keseimbangan atau keteraturan dalam hidup bermasyarakat. Akomodasi sebagai cara untuk menyelesaikan konflik dalam masyarakat bertujuan untuk mengurangi pertentangan di antara individu-individu atau kelopok manusia sebagai akibat perbedaan paham, mencegah meledaknya pertentangan, memungkinkan terjadinya kerja sama di antara kelompok-kelompok yang hidup terpisah sebagai akibat faktor sosial psikologis dan kebudayaan, serta megusahakan peleburan antara kelompok-kelompok sosial yang terpisah, misalnya melalui perkawinan campuran. Beberapa cara akomodasi yang dapat digunakan untuk menyelesaikan konflik adalah konsiliasi, mediasi, arbitrasi, ajudikasi, eliminasi, subjugation atau domination, majority rule, minority consent , kompromi, integrasi, dan gencatan senjata. Bukalah kembali buku sosiologi kelas X untuk mengingatkanmu lagi mengenai cara-cara dalam bentuk akomodasi yang dapat digunakan untuk memecahkan atau menyelesaikan konflik yang terjadi di masyarakat. Gambar 2.12 Georg Simmel, pelopor mazhab sosiologi formal. Sumber: www.static.flickr.com 56 Sosiologi SMA dan MA Kelas XI Sementara itu Georg Simmel mengatakan ada beberapa cara yang dapat digunakan untuk menyelesaikan konflik, yaitu sebagai berikut. 1. Kemenangan di salah satu pihak atas pihak lainnya. 2. Kompromi atau perundingan di antara pihak-pihak yang bertikai, sehingga tidak ada pihak yang sepenuhnya menang dan tidak ada pihak yang merasa kalah. Contohnya, perundingan di Helsinki, Finlandia tentang penyelesaian permasalahan Gerakan Separatis Aceh Merdeka GAM dengan Republik Indonesia beberapa waktu yang lalu, yang akhirnya mencapai kesepakatan bahwa Nangroe Aceh Darussalam masih menjadi bagian Negara Kesatuan Republik Indonesia. 3. Rekonsiliasi antara pihak-pihak yang bertikai. Hal ini akan mengembalikan suasana persahabatan dan saling percaya di antara pihak-pihak yang bertikai tersebut. Contohnya dalam penyelesaian konfrontasi antara Indonesia dengan Malaysia mengenai kepulauan Sipadan dan Ligitan. 4. Saling memaafkan atau salah satu pihak memaafkan pihak yang lain. 5. Kesepakatan untuk tidak berkonflik. Rangkuman x Konflik adalah sebuah proses sosial, di mana individu atau kelompok berusaha mencapai tujuannya dengan jalan menentang pihak lawan, dengan menggunakan ancaman atau kekerasan. x Soerjono Soekanto menyebutkan ada lima bentuk khusus konflik yang terjadi dalam masyarakat, yaitu konflik pribadi, politik, rasial, antarkelas sosial, dan yang bersifat internasional. x Menurut Ralf Dahrendorf, konflik dibagi atas empat macam, yaitu sebagai berikut. – Konflik antara atau yang terjadi dalam peranan sosial, atau biasa disebut dengan konflik peran. – Konflik antara kelompok-kelompok sosial. – Konflik antara kelompok-kelompok yang terorganisir dan tidak terorganisir. – Konflik antara satuan nasional seperti antarpartai politik, antarnegara atau organisasi internasional. x Lewis A. Coser membedakan konflik atas bentuk konflik realistis dan konflik nonrealistis dan tempat terjadinya konflik konflik in-gorup dan konflik out-group. x Ursula Lehr membagi konflik dari sudut pandang psikologi sosial, yaitu sebagai berikut. – Konflik dengan orang tua sendiri. – Konflik dengan anak-anak sendiri. – Konflik dengan sanak keluarga. – Konflik dengan orang lain. – Konflik dengan suami atau stri. Tahukah Kamu? Georg Simmel, seorang ahli filsafat dan sosiologi yang lahir di Jerman tahun 1858. Ajaran pokoknya yang terkenal adalah penekanan pada interaksi sosial dalam bidang mikro sosiologi dan dinamika kelompok, serta tipe-tipe proses sosial dan analisis konsep- tual terhadap masyarakat. Hasil tulisannya yang cukup mendunia adalah Philosophie de Geldes 1900 dan Soziologie 1908. Simmel meninggal pada tahun 1918. Sumber: Kamus Sosiologi, 1985, hal. XIX.