Strategi Meningkatkan HASIL DAN PEMBAHASAN

dari strategi pengembangan produk, yaitu dengan cara memodifikasi produk atau jasa yang ada saat ini David, 2008. Segala objek dan atraksi wisata yang dimiliki oleh Taman Burung TMII akan memberikan kesan lebih mendalam lagi kepada para pengunjung jika didukung dengan kondisi lanskap yang berkualitas.

e. Strategi Meningkatkan

Kebersihan untuk Mencerminkan Kondisi Lingkungan yang Sehat Kebersihan area suatu taman satwa merupakan hal yang penting dan berpengaruh terhadap kenyamanan pengunjung serta kesehatan burung sehingga berpengaruh pula terhadap jumlah populasi serta keberagaman jenis burung yang ada di dalamnya. Sebaiknya, Taman Burung TMII terus meningkatkan kualitas kebersihan areanya agar dapat menciptakan lingkungan yang sehat, yaitu kebersihan area terutama sangkar, tidak ada air yang menggenang, dan bebas polusi udara. Lingkungan yang bersih akan meningkatkan rasa nyaman dan menambah rasa yakin pengunjung akan kesehatan burung-burung yang hidup di dalam Taman Burung TMII. Selain itu, lingkungan taman yang bersih akan memberikan kesan yang baik bagi para pengunjung sehingga pengunjung tidak kapok untuk datang kembali mengunjungi Taman Burung TMII. f. Strategi Meningkatkan Keamanan Area Disertai Pembinaan Mengenai Pelestarian Lingkungan Terutama pada Masyarakat Sekitar dengan Bekerja Sama dengan Berbagai Lembaga atau Instansi Lainnya Lokasi Taman Burung TMII yang berbatasan dengan pemukiman penduduk membutuhkan upaya pengamanan yang lebih ketat. Pemantauan oleh tim keamanan Taman Burung TMII sebaiknya dilakukan lebih intensif. Hal ini untuk mengantisipasi hal-hal buruk atau merugikan yang mungkin terjadi baik yang berasal dari luar maupun dari dalam Taman Burung TMII sendiri. Kondisi sangkar yang selalu terkunci aman dan ketersediaan pagar yang dapat membatasi dan memberikan perlindungan area dengan baik merupakan sarana yang dapat membantu upaya peningkatan keamanan area Taman Burung TMII dari kemungkinan terjadinya pencurian burung. Agar dapat menjalin hubungan yang baik dengan masyarakat sekitar, Taman Burung TMII dapat melakukan kegiatan yang dapat melibatkan masyarakat sekitar seperti kegiatan perlombaan atau acara lainnya untuk tujuan pembinaan mengenai pelestarian. Upaya pembinaan kepada masyarakat dapat dilakukan dengan bekerja sama dengan lembaga-lembaga yang terlibat dalam pelestarian alam, khususnya burung. Pembinaan masyarakat tersebut dapat diprioritaskan kepada anak-anak dan generasi muda untuk menumbuhkan kesadarannya terhadap program pelestarian. g. Strategi Menambah Staf yang Ahli dan Kreatif untuk Menciptakan Objek dan Atraksi Wisata yang Lebih Menarik, Atraktif, dan Variatif Hal-hal baru yang lebih menarik dan inovatif dapat menarik minat pengunjung untuk datang ke Taman Burung TMII. Menurut David 2008, salah satu upaya dalam melaksanakan strategi penetrasi pasar adalah dengan menambah jumlah tenaga penjual dan dalam strategi pengembangan produk diperlukan upaya untuk membuat atau memodifikasi produk baru yang lebih berkualitas. Oleh karena itu, dibutuhkan penambahan SDM yang memiliki keahlian serta kreatif untuk menciptakan objek dan atraksi wisata yang lebih menarik. Penambahan staf ahli di bidang wisata dan perburungan dilakukan untuk menciptakan program rekreasi yang baik dan melatih burung agar kepintaran dan tingkah lakunya yang lucu dapat dijadikan atraksi wisata yang menarik. Selain itu, diperlukan pula staf ahli di bidang lanskap yang dapat mengelola tamannya agar selalu tampil menarik, indah, dan nyaman. Penambahan staf di bagian marketing juga dirasa perlu agar kegiatan promosi dapat lebih intensif dilakukan.

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

5.1 Simpulan

Kegiatan magang di Taman Burung, Taman Mini Indonesia Indah ini telah memberikan manfaat bagi mahasiswa dalam menambah pengalaman kerja serta pengetahuan praktis di lapangan. Melalui pengamatan serta peran aktif selama kegiatan magang, mahasiswa dapat mempelajari kegiatan pengelolaan lingkungan suatu kawasan pelestarian ex -situ baik secara konsep maupun teknis pemeliharaannya. Hal tersebut dapat menambah wawasan mengenai dunia lanskap khususnya lanskap suatu taman satwa burung dengan mengetahui konsep desain taman yang dapat menjadi habitat burung dan mendapat informasi mengenai kendala serta solusi dari permasalahan yang dihadapi pada pemeliharaan lanskapnya. Selain itu, mahasiswa juga mendapatkan pengalaman lain dalam hal pemeliharaan koleksi burung dan ikut serta dalam penyelenggaraan events yang dilakukan Taman Burung TMII. Berdasarkan hasil analisis dan sintesis yang dilakukan, diperoleh beberapa simpulan berikut. a. Kegiatan pengelolaan sudah berjalan cukup baik, tetapi masih memerlukan beberapa perbaikan agar dapat menggerakkan struktur organisasinya secara ideal. b. Hasil kuesioner menunjukkan bahwa karakter pengunjung Taman Burung TMII beragam usia, pendidikan, dan pekerjaan, sedangkan asal pengunjungnya masih dominan dari Jabodetabek. Persepsi pengunjung terhadap tingkat keindahan dan hasil pengelolaan di area Taman Burung TMII sudah cukup baik. Rata-rata pengunjung menyatakan sudah cukup puas dalam mendapatkan berbagai pengalaman wisata di Taman Burung TMII dan merasa seluruh aktivitas tersebut penting untuk dilakukan saat berkunjung ke tempat ini. c. Berdasarkan hasil perhitungan kapasitas dalam analisis daya dukung, jumlah pengunjung Taman Burung TMII saat ini masih jauh berada di bawah kapasitas jumlah pengunjung yang dimilikinya.