PERMASALAHAN URUSAN PENDIDIKAN PERMASALAHAN PEMBANGUNAN DAERAH

RKPD Kota Bandung Tahun 2016 II - 111 - RSKGM belum memenuhi pelayanan gawat darurat level 1 karena masih dalam rangka persiapan pelayanan gawat darurat 24 jam sehubungan dengan baru selesai renovasi sarana pelayanan di RS tersebut, namun berdasarkan monitoring dan evaluasi ke RSKGM Kota Bandungsudah ada upaya persiapan untuk pelayanan gawat darurat level 1 sesuai standar pada tahun 2015Dinkes. b Pada cakupan pelayanan nifas terdapat permasalahan: - Cakupan pelayanan nifas dinyatakan lengkap jika ibu nifas kontak dengan tenaga kesehatan melewati kunjungan ke-1, ke-2, dan k3.Masih banyak ibu nifas yang tidak disiplin kontak dengan tenaga kesehatan baik itu di kunjungan ke-2 maupun ke-3 atau pun lolos tidak tersweeping oleh tenaga kesehatan sehingga tidak dapat dihitung menjadi kunjungan nifas lengkap. - Pencatatan pelaporan yang dilakukan oleh petugas tidak optimal, tidak semua fasilitas kesehatan yang berada dibawah binaan puskesmas memahami definisi operasional cakupan pelayanan nifas, hal ini memungkinkan adanya data yang tidak terlaporkan dari beberapa sarana pelayanan kesehatan swasta. - Masih banyaknya penduduk musiman dibeberapa wilayah Kota Bandung, sehingga sulit menelusuri dari kohort yang ada karena berpindah domisili ke kelurahankecamatan lain dalam waktu yang singkat kurang dari 6 bulan sudah pindah kontrakan sedangkan di tempat baru tidak terdata sebagai ibu nifas sehingga menyulitkan didata ulang untuk dilakukan sweeping kunjungan nifas. c Pada cakupan pelayanan kesehatan dasar terhadap lansia terdapat permasalahan: - Koordinasi lintas program dan lintas sektor belum optimal; - Program lansia merupakan program spesifik kesehatan; - Partisipasi masih belum optimal; - Sarana dan prasarana masih kurang; d Pembangunan gedung RSKGM belum selesai, masih membutuhkan anggaran untuk pembangunan tahap akhir ditahun 2015-2016 RSKGM. e RSKGM belum ditetapkan klasifikasi Rumah Sakitnya karena menunggu pemenuhan sarana dan prasarana untuk memenuhi standar penetapan kelas RSKGM RSKGM. f RSKGM belum melaksanakan akreditasi RS RSKGM. g Keterbatasan lahan RSKIA. h Keterbatasan sarana dan prasarana RSKIA. i Masih banyaknya masyarakat yang belum memiliki jaminan pembiayaan kesehatan RSKIA. j Belum terakreditasinya rumah sakit sesuai standar yang telah ditetapkan RSKIA. k Sisteminformasi rumah sakit belum terintegrasi RSKIA. l Luas lahan RSUD Kota Bandung terbatas hanya 10.028 m² RSUD. m Kapasitas ruang rawat inap masih terbatas hanya menampung 151 TT, rencana penambahan tempat tidur menjadi 200 TT RSUD. n Ruangan manajemen masih menggunakan ruangan yang semula diperuntukan bagi rawat inapRSUD. o Tenaga dokter spesialis masih kurang dan tenaga dokter sub spesialis belum ada sehingga pengembangan jenis pelayanan belum optimal dan peningkatan kelas RSUD Kota Bandung dari kelas Cke kelas B belum terwujud RSUD.