Usus Halus Intestinum Praktis Belajar Biologi 2 IPA Kelas 11 Fictor Ferdinand P Moekti Ariebowo 2009

Praktis Belajar Biologi untuk Kelas XI 114 Mengonsumsi makanan yang kaya serat, seperti buah-buahan dan sayur- sayuran dapat mengurangi gangguan ini. Serat tidak tercerna oleh tubuh kita dan cenderung mampu menyimpan air dibandingkan jenis makanan yang lain.

5. Radang Usus Buntu Appendicit is

Radang usus buntu sering disebabkan oleh bakteri. Hal ini dapat terjadi karena adanya penyumbatan usus buntu oleh tinja yang mengeras atau zat- zat asing lainnya misalnya, biji-bijian. Appendicitis dapat menyebabkan usus buntu bengkak, membusuk, dan pecah. Kerjakanlah di dalam buku latihan Anda. 1. Sebutkan gangguan dan penyakit yang sering terjadi pada sistem pencernaan makanan manusia. 2. Bagaimana penanganan gangguan dan penyakit tersebut? 3. Mengapa kita sebaiknya memiliki pola makan teratur? Soal Penguasaan Materi 6.3 D Sistem Pencernaan pada Hewan Gigi seri Gambar 6.18 Gigi herbivora memiliki gigi premolar dan molar yang sangat kuat. Carilah artikel-artikel mengenai penyakit pada sistem pencernaan manusia yang sering diderita oleh masyarakat Indonesia, seperti kekurangan gizi dan mag. Dari artikel-artikel yang dikumpulkan tersebut, buatlah suatu rangkuman mengenai penyebab dan cara penanggulangan penyakit-penyakit tersebut. Diskusikanlah hasilnya di depan kelas. Tugas Ilmiah 6.2 Gigi molar Gigi premolar Sumber: Biology for ou, 2002 Umbai cacing Usus besar Sumber: Biology: Discovering Life, 1991 Gambar 6.17 Usus buntu pada usus besar. Sistem pencernaan pada vertebrata telah berkembang dan terspesialisasi sesuai dengan makanan yang akan dicernanya. Pada sistem pencernaan manusia, makanan yang kaya serat tidak dapat dicerna. Bagaimana sistem pencernaan sapi dan kerbau yang makanan utamanya adalah rumput? Rumput sangat kaya selulosa serat, bagaimana hewan-hewan tersebut mencernanya? Sekarang, kita akan mempelajari bagaimana sistem pencernaan makanan pada hewan-hewan pemamah biak ruminansia. Gigi hewan pemamah biak memiliki bentuk khusus. Gigi seri den sinsisivus dan gigi taringnya dens caninus memiliki bentuk spesifik yang digunakan untuk merenggut rumput. Gigi premolar geraham depan dan molar geraham belakang yang berfungsi menghancurkan makanan pada hewan pemamah biak memiliki lapisan email yang melintang dan tajam. Perhatikan Gambar 6. 18. Usus Buntu Sistem Pencernaan 115 Hewan pemamah biak memiliki struktur esofagus terspesialisasi menjadi tiga ruangan berbeda, yaitu rumen, retikulum, dan omasum. Setelah omasum terdapat ruang abomasum yang merupakan lambung sesungguhnya. Rumput atau dedaunan yang dimakan dicampur air liur, dikunyah sebentar kemudian ditelan. Setelah melalui esofagus, makanan akan tiba ke bagian lambung yang pertama, yaitu rumen. Rumen adalah tempat simbiosis antara hewan pemamah biak dan jenis-jenis Flagellata dari jenis Copromonas subtitis dan bakteri dari genus Cytophaga dan Bacterium penghasil enzim selulase yang dapat mengurai selulosa. Pernahkah kalian memperhatikan seekor sapi atau kerbau yang sedang berbaring di bawah pohon sambil mengunyah sesuatu, padahal ia sudah makan sebelumnya? Pada saat itu, makanan yang telah diproses di rumen dikembalikan ke rongga mulut untuk dikunyah kembali. Selanjutnya, ditelan kembali melewati rumen dan retikulum memasuki omasum Gambar 6.19. Di dalam omasum, air diserap. Makanan yang mengandung banyak bakteri simbiosis ini akhirnya melewati omasum menuju abomasum untuk dicerna oleh enzim pencernaan. Karena aktivitas bakteri, nutrien yang diserap oleh hewan pemamah biak lebih kaya dibandingkan rumput yang awalnya mereka makan. Setelah melewati abomasum, dengan gerak peristaltik, makanan menuju usus halus untuk diserap. Sisa makanan yang tidak terpakai akan dikeluarkan menuju anus. Perhatikan Gambar 6. 20. Gambar 6.19 Sapi mengunyah makanan yang telah dikembalikan dari rumen untuk dikunyah kembali. Sumber: Biology for ou, 2002 Usus halus Omasum Rumen Esofagus Retikulum Abomasum Rumen Sumber: Biology Concepts Connections, 2006 Gambar 6.20 Sistem pencernaan pada hewan ruminansia. Kerjakanlah di dalam buku latihan Anda. 1. Apakah perbedaan lambung pada manusia dan hewan pemamah biak? 2. Mengapa hewan pemamah biak dapat mencerna rumput yang kaya akan selulosa? 3. Apa yang menyebabkan kebutuhan nutrien hewan pemamah biak dapat terpenuhi, meskipun ia hanya mengonsumsi rumput? Soal Penguasaan Materi 6.4