Strukturisasi Elemen Penting Identifikasi dan Strukturisasi Model Kelembagaan Klaster

49

5.2. Konfigurasi Model Pengembangan Teknologi Pengolahan

Model pengembangan teknologi pada agroindustri aren terdiri atas 1 sub- model pemilihan produk unggulan, 2 sub-model penentuan kapasitas olah mesin pengolahan, dan 3 sub-model penentuan proses pengolahan.

5.2.1. Penentuan Produk Unggulan

Pemilihan produk unggulan tersebut dilakukan dengan menggunakan teknik AHP dengan mempertimbangkan kriteria-kriteria utama yang diperoleh melalui proses identifikasi. Tahapan analisis dalam sub-model ini dipresentasikan pada Gambar 14. Mulai Hirarki elemen: Fokus pengembangan Alternatif produk pada industri inti Kriteria-kriteria keputusan Matriks perbandingan berpasangan Penilaian berpasangan untuk setiap elemen Perhitungan vektor Eigen pada setiap hirarki Selesai Produk Prioritas Perhitungan IK dan RK Gabungan Konsistensi? Penentuan prioritas lokal Perhitungan Indeks Konsistensi IK Perhitungan Rasio Konsistensi RK Penyusunan Matriks Gabungan Konsistensi? Pengolahan vertikal Tidak Ya Tidak Ya Gambar 14 Diagram alir penentuan produk unggulan.

5.2.2. Penentuan Kapasitas Olah

Permasalahan penentuan kapasitas olah dari produk unggulan menjadi pokok dalam sub-model ini. Dengan kata lain, sub-model penentuan kapasitas olah yang dibangun bertujuan untuk mendapatkan kapasitas olah agroindutri produk unggulan yang paling sesuai untuk dilakukan dengan mempertimbangkan aspek- aspek yang berkaitan dengan penentuan kapasitas olah tersebut. Pendekatan yang digunakan untuk mencapai tujuan tersebut dilakukan dengan pendekatan if…then 50 rule yang dilanjutkan dengan penentuan prioritas kapasitas olah menggunakan teknik MPE. Diagram alir penentuan kapasitas olah agroindustri aren terpilih dipresentasikan pada Gambar 15. Penentuan Kapasitas Olah Mulai Selesai Data input: Produk unggulan Alternatif kapasitas olah Kriteria penilaian Penilaian Kriteria untuk menentukan Derajat Kepentingan Relatif Analisis setiap komponen dengan logika if...then Verifikasi Kapasitas olah terpilih Tidak Ya Gambar 15 Diagram alir penentuan kapasitas olah.

5.2.3. Penentuan Teknologi Pengolahan

Tujuan yang ingin dicapai dalam sub-model ini yaitu menentukan metode atau teknik proses pengolahan produk unggulan. Input data yang diperlukan dalam sub-model ini adalah alternatif keputusan proses pengolahan dari produk terpilih dan kriteria yang dipakai dalam melakukan penilaian. Selanjutnya dilakukan penilaian terhadap kriteria-kriteria yang ada sehingga diperoleh derajat kepentingan relatif yang akan menjadi dasar dalam menganalisis setiap komponen proses pengolahan. Diagram alir tahapan analisis dalam sub-model ini dipresentasikan pada Gambar 16. Mulai Anasisis setiap komponen dengan teknik MPE Produk unggulan Alternatif teknologi pengolahan Kriteria keputusan Teknologi proses terpilih Penilaian kriteria untuk menentukan derajat kepentingan relatif Selesai Gambar 16 Diagram alir pemilihan teknologi pengolahan.