PERTANGGUNGJAWABAN BERDASARKAN PUSAT LABA PERTANGGUNGJAWABAN BERDASARKAN

~ 50 ~ harus ditunjukkan hasil kerja pusat pertanggungjawaban beserta anggarannya, sehingga dapat diketahui penyimpangan terhadap anggaran. Agar lebih bermanfaat, laporan tersebut juga harus disertai dengan analisis tentang penyebab terjadinya penyimpangan. ~ 51 ~

BAB V PERAMALAN DAN PERENCANAAN PRODUKSI

A PERAMALAN 1 DEFINISI Peramalan adalah proses untuk memperkirakan berapa kebutuhan di masa datang yang meliputi kebutuhan dalam ukuran kuantitas, kualitas, waktu dan lokasi yang dibutuhkan dalam rangka memenuhi permintaan barang ataupun jasa. Dalam kondisi pasar bebas yang kompleks dan dinamis, peramalan permintaan sangat diperlukan sebagai salah satu acuan dalam membuat perencanaan produksi yang baik dan akurat. Oleh karena itu, peramalan yang akurat merupakan informasi yang sangat dibutuhkan dalam pembuatan perencanan produksi. 2 HORISON WAKTU DALAM PERAMALAN Dalam hubungannya dengan horison waktu, peramalan diklasifikasikan menjadi 3 kelompok, yaitu : 1. Peramalan jangka panjang, umumnya 3 tahun. Peramalan ini digunakan untuk perencanaan produk dan perencanaan sumber daya. 2. Peramalan jangka menengah, umumnya 1 – 3 tahun. Peramalan ini biasanya digunakan untuk menentukan aliran kas, perencanaan produksi, dan penentuan anggaran. 3. Peramalan jangka pendek, umumnya ≤ 1 tahun. Peramalan ini biasanya digunakan untuk mengambil keputusan dalam hal perlu tidaknya lembur, penjadwalan kerja, dan berbagai keputusan jangka pendek lainnya. 3 FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERAMALAN Besarnya permintaan merupakan hasil resultante dari berbagai faktor yang saling berinteraksi dalam pasar. Faktor-faktor ini sebagian berada dalam pengendalian perusahaan, namun sebagian besar berada di luar kendali perusahaan. Faktor- faktor tersebut adalah :

a. Siklus Bisnis.

Penjualan produk akan dipengaruhi oleh permintaan akan produk tersebut, dan permintaan akan suatu produk akan dipengaruhi oleh kondisi ekonomi yang membentuk siklus bisnis dengan fase-fase inflasi, resesi, depresi dan masa pemulihan. ~ 52 ~

b. Siklus Hidup Produk.

Siklus hidup suatu produk biasanya mengikuti suatu pola yang biasa disebut kurva S. Kurva S menggambarkan besarnya permintaan terhadap waktu, dimana siklus hidup suatu produk akan dibagi menjadi fase pengenalan, fase pertumbuhan, fase kematangan dan akhirnya fase penurunan. Untuk menjaga kelangsungan usaha, maka perlu dilakukan inovasi produk pada saat yang tepat. I II III IV Perkenalan Pertumbuhan Kejenuhan Penurunan Waktu Gambar 12 Tahapan Siklus Hidup Suatu Produk Faktor-faktor lain. Beberapa faktor lain yang mempengaruhi permintaan adalah reaksi balik dari pesaing, perilaku konsumen yang berubah, dan usaha-usaha yang dilakukan sendiri oleh perusahaan seperti peningkatan kualitas, pelayanan, anggaran periklanan, dan kebijaksanaan pembayaran secara kredit. 4 KARAKTERISTIK PERAMALAN YANG BAIK Peramalan yang baik mempunyai beberapa kriteria yang penting, antara lain akurasi, biaya dan kemudahan. Akurasi. Akurasi dari suatu hasil peramalan diukur dengan mengukur besarnya error selisih demand aktual dengan hasil peramalan Biaya. Biaya yang diperlukan dalam pembuatan suatu peramalan adalah tergantung dari jumlah item yang diramalkan, lamanya periode peramalan, dan metode peramalan yang pakai. Kemudahan. Penggunaan metode peramalan yang sederhana, mudah dibuat, dan mudah diaplikasikan akan memberikan keuntungan bagi perusahaan. Pen ju a la n ~ 53 ~ PERUSAHAAN Siklus bisnis Variasi Acak Rencana Pelanggan Siklus Hidup Produk Mutu Harga Pesaing Sikap Kepercayaan Pelanggan Citra Pelayan an Desain Barang dan Pelayanan Kebijaksanaa n Kredit Mut u Hasil Penjualan Ikla n Input Output PERMINTAAN Gambar 13 Faktor- Faktor Yang Mempengaruhi Permintaan 5 BEBERAPA SIFAT HASIL PERAMALAN Dalam peramalan, ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan, yaitu : 1. Peramalan pasti mengandung kesalahan. 2. Peramalan seharusnya memberikan informasi tentang berapa ukuran kesalahan. 3. Peramalan jangka pendek lebih akurat dibandingkan peramalan jangka panjang. 6 Ukuran Peramalan Ukuran akurasi hasil peramalan merupakan ukuran kesalahan error peramalan, merupakan ukuran tentang tingkat perbedaan antara hasil