Bagi Peneliti Bagi Madrasah Aliyah Pembangunan UIN Jakarta

1.5.3 Bagi Peneliti Selanjutnya

Dapat dijadikan sebagai bahan penelitian selanjutnya dan dapat dijadikan data pembanding pada penelitian dengan topik yang sama.

1.6 Ruang Lingkup Penelitian

Penelitian ini dilakukan oleh mahasiswa Peminatan Gizi Program Studi Kesehatan Masyarakat FKIK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi gangguan makan pada remaja di Madrasah Aliyah Pembangunan UIN Jakarta tahun 2013. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif dan desain studi cross-sectional. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan pengisian kuesioner serta pengukuran tinggi badan dan berat badan. Penelitian ini dilakukan pada bulan April tahun 2013. 11 BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Remaja

Definisi remaja tidak hanya melibatkan pertimbangan mengenai usia namun juga pengaruh sosio-historis. Dengan mempertimbangkan konteks sosio- historis maka masa remaja adolescence didefinisikan sebagai periode transisi perkembangan antara masa kanak-kanak dengan masa dewasa, yang melibatkan perubahan-perubahan biologis, kognitif dan sosio-emosional Santrock, 2007. Tugas pokok remaja adalah mempersiapkan diri memasuki masa dewasa. Menurut Depkes RI 2005, masa remaja merupakan suatu proses tumbuh kembang yang berkesinambungan, yang merupakan masa peralihan dari kanak-kanak ke dewasa muda. Tahap remaja adalah masa transisi antara masa anak dan dewasa, dimana terjadi pacu tumbuh growth spurt, timbul ciri-ciri seks sekunder, tercapai fertlitas dan terjadi perubahan-peruabahn psikologik serta kognitif Soetjiningsih, 2004. Dalam buku karangan Santrock 2007 dijelaskan bahwa para ahli perkembangan membedakan masa remaja menjadi 2 yaitu periode awal dan periode akhir. Masa remaja awal early adolescence kurang lebih berlangsung di masa sekolah menengah pertama atau sekolah menengah akhir dan perubahan pubertal terbesar terjadi di masa ini. Masa remaja akhir late adolescence kurang lebih terjadi pada pertengahan dasawarsa yang kedua dari kehidupan. Selanjutnya dijelaskan definisi perkembangan sebagai suatu proses seumur hidup. Masa remaja merupakan bagian dari rangkaian kehidupan dan bukan merupakan suatu periode perkembangan yang tidak berkaitan dengan periode-