Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Kerja Sama

Evaluasi Diri Universitas Prof. Dr. Moestopo Beragama 2014 Page 197 No. Nama Instansi Jenis Kegiatan Kurun Waktu Kerjasama Manfaat yang telah diperoleh Mulai Berakhir 1 2 3 4 5 6 materi 98. KPU Kota Administrasi Jakarta Barat SosialisasiPenyuluhan bagi pemilih pemula dalam rangka pemahaman berpolitik 2010 2012 Peningkatan partisipasi masyarakat dalam penyelenggaraan pemilu 99. UHAMKA Kerjasama dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi 2011 2013 Kerjasama dibidang akademik dan non akademik, antara lain : peningkatan kualitas dosen, pendidikan pascasarjana, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat 100. Kementrian Sosial Pengembangan SDM dalam bidang ilmu admnistrasi publik konsentrasi manajemen penanggulangan bencana dan melakukan pelatihan tenaga bagi mahasiswa UPDM B 2011 Peningkatan pengembangan dan penanggulangan bencana dan melakukan pelatihan tenaga bagi mahasiswa 101. dst

11. Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Kerja Sama

Monitoring dan evaluasi Monev terhadap pelaksanaan dan hasil kerja sama dilakukan secara berkala dan berkesinambungan, berdasarkan kebutuhan bagi Universitas Prof. Dr. Moestopo Beragama maupun mitra kerja sama, dan sesuai dengan skema kerja sama yang dilaksanakannya. Monitoring dan evaluasi program-program kerja sama di Universitas Prof. Dr. Moestopo Beragama dilakukan dengan tujuan: Evaluasi Diri Universitas Prof. Dr. Moestopo Beragama 2014 Page 198 1 Formatif: Melihat apakah program sudah berjalan sesuai dengan yang direncanakan. Evaluasi formatif ini juga ditujukan untuk memberikan umpan balik kepada penyelenggara dan peserta program mengenai pelaksanaan dan pencapaian program. 2 Sumatif: Untuk mendapatkan gambaran mengenai efektivitas program yang sudah selesai. Monitoring serta evaluasi formatif dilakukan dengan mengumpulkan informasi baik dari peserta maupun mitra kerja sama yang berkaitan dengan indikator-indikator pelaksanaan dan pencapaian tujuan program. Kunjungan pimpinan universitas dan staf bagian kerja sama, serta wawancara dan korespondensi dengan peserta program. Kegiatan monitoring dan evaluasi ini dikoordinasikan secara khusus oleh Wakil Rektor bidang Akademik. Dokumen rancangan, proses, dan hasil monitoring dan evaluasi kerja sama dalam bentuk laporan berkala dapat diakses oleh semua pemangku kepentingan. 12. Hasil Kerja Sama yang Saling Menguntungkan Kerja sama yang telah dilaksanakan oleh Universitas Prof. Dr. Moestopo Beragama memberikan hasil yang signifikan bagi perkembangan Ilmu di masing-masing fakultas. Bagi Universitas, kerja sama ini menambah wawasan keilmuan, memperluas jaringan, dan memberikan pengalaman yang dekat dengan profesi yang relevan. Bagi pihak-pihak yang bekerja sama, hasil kegiatan ini menjadi sumbangan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia, produk atau layanan yang mereka miliki. Selain itu, kerja sama yang telah terjalin sering pula memberikan tambahan sarana sebagai investasi kedua belah pihak. Sebagai contoh, kerja sama Program Studi Magister Ilmu Komunikasi Fikom UPDM B dengan TVRI telah menghasilkan sebuah skema paket siaran produksi mahasiswa yang dapat dijadikan model untuk siaran sejenis. Kerja sama dengan Promedia- Evaluasi Diri Universitas Prof. Dr. Moestopo Beragama 2014 Page 199 internews yang menghasilkan pusat pengembangan radio komunitas juga mendorong program studi untuk mendukung pembangunan radio komunitas di lingkungan kampus yang nantinya menjadi sumber informasi masyarakat sekaligus tempat mengaplikasikan ilmu secara nyata. Hasil kerja sama juga digunakan untuk mereview muatan kurikulum di masing-masing Fakultas yang ada di Universitas Prof. Dr. Moestopo Beragama.

13. Kepuasan Pihak-Pihak yang Bekerja sama