Sejarah dan Perkembangan Restoran Karimata

VI. GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN

5.1 Sejarah dan Perkembangan Restoran Karimata

Restoran Karimata didirikan pada tanggal 22 Desember 2008 oleh Bapak Agung Eko Widodo di wilayah Sentul Selatan. Restoran ini pertama kali didirikan di Desa Pasir Maung, Cijayanti, Sentul Selatan. Pada tanggal 21 Agustus 2010 lokasi ini dipindahkan kedepan pintu tol Sentul Selatan 2 Bogor Ring Road, The Grand Sentul City, Bogor karena lokasi restoran sebelumnya kurang strategis sehingga banyak konsumen yang tidak mengetahui keberadaan restoran ini. Restoran ini dinamakan Karimata karena Karimata merupakan sebuah selat yang berada di tengah-tengah Pulau Jawa, Sumatera dan Kalimantan. Selain itu, menu yang disediakan pada restoran ini merupakan campuran masakan dari ketiga pulau tersebut. Lokasi restoran yang terletak di depan pintu tol Sentul Selatan 2 merupakan pemilihan tempat yang sangat strategis karena sasaran pasarnya adalah para pekerja kantoran dari sekitar Bogor dan luar Bogor serta kalangan keluarga yang sedang berwisata. Akses yang strategis menyebabkan banyak kendaraan yang melewati restoran ini sehingga calon konsumen mengetahui keberadaan restoran ini. Restoran ini berawal dari pekerjaan dan kegiatan Bapak Agung yang mengharuskan bertugas keluar kota yang ada di Indonesia dan berkunjung ke berbagai tempat sehingga banyak pengalaman kuliner yang dapat dinikmati oleh Bapak Agung. Pada akhir tahun 2008 Bapak Agung mengalami masalah yang mendesak sehingga menyebabkan Bapak Agung pensiun dini dan harus mencari sumber pendapatan yang baru. Bapak Agung mempunyai ide untuk mengembangkan Ikan Patin Bakar dalam Bambu yang bumbunya diracik sendiri sehingga Bapak Agung membuka usaha restoran ini. Restoran ini tidak hanya menyediakan Ikan Patin Bakar dalam Bambu saja, tetapi juga ada ikan gurame, udang, cumi-cumi dan ayam. Restoran Karimata pada dasarnya merupakan restoran keluarga, namun restoran ini dapat digunakan sebagai keperluan bisnis, arisan, dan perayaan ulang tahun. Lokasi restoran yang berada di dekat tol menyebabkan restoran ini mudah dijangkau dengan semua jenis kendaraan bagi pengunjung yang berasal dari luar Sentul City. Pengunjung yang datang relatif menggunakan kendaraan pribadi yaitu mobil. Restoran Karimata beroperasi pada hari Selasa sampai Minggu mulai pukul 10.00 – 21.00 WIB. Restoran ini sedang mempersiapkan pembukaan cabang baru di daerah Taman Mini untuk lebih dikenal oleh masyarakat.

5.2 Pembagian Kerja Karyawan Restoran Karimata