Pendidikan Nilai Moral Uraian Materi

PPKn SMP KK G 19 Kegiatan Pembelajaran 1 Pendidikan Nilai Moral dan Karakter Dalam PPKn

A. Tujuan

1. Dengan membaca materi modul peserta diklat dapat menunjukkan pendidikan nilai moral secara benar 2. Dengan membaca materi modul peserta diklat dapat menunjukkan pendidikan karakter secara benar 3. Dengan membaca materi modul peserta diklat dapat menunjukkan kaitan pendidikan nilai moral dan karakter secara benar

B. Indikator Pencapaian Kompetensi

1. Menunjukkan pendidikan nilai moral 2. Menunjukkan pendidikan karakter 3. Menunjukkan kaitan pendidikan nilai moral dan karakter

C. Uraian Materi

1. Pendidikan Nilai Moral

Pendidikan nilai moral adalah pendidikan untuk menjadikan anak manusia bermoral, bernilai dan manusiawi. Mempunyai nilai- nilai yang walaupun bersifat abstrak tetapi dapat dilacak melalui tiga realitas, yaitu: pola tingkah laku, pola berpikir, dan sikap yang merupakan suatu kesatuan. Pelacakan realitas nilai dapat dilakukan dengan cara mengamati kecenderungan seseorang dalam berperilaku. Pengamatan realitas nilai terdapat perbedaan kultural meskipun rujukannya sama. Prinsip-prinsip relativitas nilai Ambroise dalam Mulyana, 2004: 23-24 bahwa nilai moral itu relatif karena perbedaan situasi, kondisi, dan lingkungan masyarakat; nilaimoral tidak selalu disadari, seseorang sebenarnya jarang menyadari semua nilai dalam hidupnya kecuali berusaha menemukannya; nilai.moral adalah landasan bagi perubahan dan merupakan daya pendorong bagi Kegiatan Pembelajaran 1 20 kehidupan seseorang atau kelompok; nilaimoral ditanamkan melalui sumber yang berbeda keluarga, masyarakat, agama, media massa, tradisi atau kelompok sebaya. Pendidikan nilai adalah pendidikan yang mensosialisasikan dan menginternalisasikan nilai-nilai dalam diri peserta didik . Pelaksanaan pendidikan nilai selain dapat melalui taksonomi Bloom dkk, dapat juga menggunakan jenjang afektif Kratzwoh, 1967, berupa penerimaan nilai receiving, penaggapan nilai responding, penghargaan nilai valuing, pengorganisasi nilai organization, karakterisasi nilai characterization.

2. Pendidikan Karakter