PINJAMAN JANGKA PENDEK lanjutan HUTANG USAHA

238 PT ELNUSA DAN ANAK PERUSAHAAN CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI Tujuh Bulan yang Berakhir pada Tanggal 31 Juli 2007 dan Tahun yang Berakhir pada Tanggal 31 Desember 2006 Dengan Angka Perbandingan untuk Tahun 2005 dan 2004 Disajikan dalam Jutaan Rupiah, Kecuali Dinyatakan Lain 42

11. PINJAMAN JANGKA PENDEK lanjutan

PT Bank Rakyat Indonesia Persero Tbk BRI Pada bulan April dan Mei 2005, EPN memperoleh fasilitas pinjaman modal kerja dari BRI dengan fasilitas maksimum sebesar Rp7,5 miliar, yang jatuh tempo pada bulan April, Mei, dan Juli 2007. Pinjaman ini dikenakan bunga sebesar 14,00 - 17,75 per tahun dan dijamin dengan tabungan EPN pada BRI, 13 tiga belas unit kendaraan truk tangki BBM senilai Rp2,7 miliar, persediaan BBM, piutang EPN kepada pihak ketiga senilai Rp2,0 miliar dan hak tanggungan atas tanah milik Perusahaan, senilai Rp6,9 miliar. Pada tanggal 31 Desember 2006 dan 2005, saldo pinjaman EPN masing-masing sebesar Rp3,5 miliar dan tabungan EPN masing-masing sebesar Rp1,1 miliar dan Rp1,0 miliar. Pada tanggal 31 Desember 2006 dan 2005, tabungan tersebut disajikan sebagai bagian dari akun “Aktiva Lain-lain - Deposito Berjangka yang Dibatasi Penggunaannya” dalam Aktiva Tidak Lancar pada neraca konsolidasi Catatan 10. Pada bulan Juni 2007, seluruh pinjaman yang diperoleh dari BRI telah dilunasi dengan menggunakan fasilitas kredit yang diperoleh EPN dari BNI tersebut di atas. PT Bank Mandiri Persero Tbk Bank Mandiri Perusahaan memiliki perjanjian kredit modal kerja dengan Bank Mandiri dimana Bank Mandiri setuju memberikan fasilitas kredit modal kerja sebesar Rp15,0 miliar dan dikenakan bunga sekitar 18,00 per tahun. Pada tanggal 31 Desember 2005 dan 2004, saldo pinjaman ke Bank Mandiri masing- masing sebesar Rp15,0 miliar dan Rp9,6 miliar. Pinjaman ini telah dilunasi pada bulan Desember 2006.

12. HUTANG USAHA

Akun ini merupakan hutang yang timbul dari pembelian bahan baku danatau jasa yang digunakan dalam usaha. Rincian akun ini adalah sebagai berikut: 31 Desember 2006 2005 2004 Disajikan Disajikan Disajikan kembali- kembali- kembali- 31 Juli 2007 Catatan 30 Catatan 30 Catatan 30 Pihak ketiga 208.690 200.074 159.894 103.266 Pihak yang mempunyai hubungan istimewa Catatan 5 Koperasi Karyawan Elnusa 10.625 7.116 4.952 2.849 PT Patra Logistik 2.122 418 340 10.876 PT Patra Telekomunikasi Indonesia 858 834 - - PT Pertamina Persero 61 164 - 2.354 Lain-lain masing-masing di bawah Rp500 juta 800 1.786 1.041 867 Sub-jumlah 14.466 10.318 6.333 16.946 Jumlah 223.156 210.392 166.227 120.212 239 PT ELNUSA DAN ANAK PERUSAHAAN CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI Tujuh Bulan yang Berakhir pada Tanggal 31 Juli 2007 dan Tahun yang Berakhir pada Tanggal 31 Desember 2006 Dengan Angka Perbandingan untuk Tahun 2005 dan 2004 Disajikan dalam Jutaan Rupiah, Kecuali Dinyatakan Lain 43

12. HUTANG USAHA lanjutan