5.3. Penambahan Makna
Nida 1975 menyatakan bahwa dalam proses penerjemahan, pesan atau informasi tidak bisa benar-benar sama atau ekuivalen sehingga nantinya terjadi
penambahan makna atau pengurangan makna, selain juga perubahan bentuk struktur. Penambahan makna ditemukan pada kasus penerjemahan. Informasi yang tidak
terkandung di dalam bahasa sumber ditambahkan pada bahasa sasaran. Penambahan informasi tersebut terjadi pada terjemahan yang terkait dengan bidang budaya atau
istilah teknis. Penambahan informasi tersebut ditampilkan dengan menambahkan informasi di dalam kurung atau dengan menggunakan catatan kaki. Hal ini dilakukan
untuk memberikan informasi tambahan untuk memperjelas makna pada bahasa target dan juga bisa untuk mencegah adanya ambiguitas.
Dalam penerjemahan film, penambahan makna pada bahasa sasaran tidak seperti pada penerjemahan tertulis lainnya yang secara bebas memberikan tambahan
informasi terkait dengan budaya atau aspek teknis tersebut karena jumlah karakter dalam tiap baris teks alih bahasa sangat penting untuk diperhatikan. Hal tersebut
membuat penerjemah film harus berhati-hati dan memikirkan aspek legibilitas alih bahasa tersebut sehingga aspek kehematan dapat tetap terjaga. Berdasarkan data
penelitian tiga film James Bond Casino Royale, Quantum of Solace, dan Skyfall ditemukan satu contoh penambahan makna, seperti dapat dilihat pada tabel berikut.
Tabel 121. Film Casino Royale
Inggris Indonesia
273 01:00:18,640 - 01:00:21,080
And you Ms. Stephanie Broadchest
Large breasts, heir to ... I am not
273 01:00:18,640 -- 01:00:21,080
Dan kau Nn. Stephanie Broadchest
dada besar, pewaris... Bukan
Penambahan informasi pada teks alih bahasa 273 di atas adalah satu-satunya yang ditemukan dalam data penelitian tiga film James Bond Casino Royale, Quantum
of Solace, dan Skyfall. Penggunaan tanda kurung untuk menambah informasi dari kata
sebelumnya Broadchest pada bahasa sumber, yaitu dada besar. Pada konteks teks alih bahasa yang merupakan percakapan James Bond dengan Vesper di sebuah mobil
sesungguhnya hanya sebuah lelucon dari James Bond kepada Vesper saat mereka berdua harus menyamar menjadi orang lain untuk bisa ikut bermain poker di Casino
Royale, James Bond menjadi Tuan Arlington Beech dan Vesper menjadi Nona Stephanie. Broadchest sesungguhnya adalah nama belakang dari Stephanie, namun
dibuat lelucon oleh James Bond.
5.4. Pengurangan Makna