Pengambil Keputusan RANCANGAN IMPLEMENTASI

mutlak. Data finansial dan ekonomi, data ketersediaan teknologi dan data sosial yang didaur dari pakar, harus diperbarui sesuai dengan kenyataan di perusahaan yang mengimplementasikan model ini. Model ini direkayasa dengan asupan pendapat praktisi terhadap situasi sosial dan teknologi maupun ekonomi dan finansial di sebuah perusahaan tapioka di Lampung Timur. Terutama yang berkaitan dengan peluang terjadinya krisis. Implementasi pada perusahaan lain memerlukan penyesuaian terhadap pendapat praktisi atau pakar yang diakuisisi bagi model ini, agar hasil analisis dan diagnosis krisis maupun penyajian solusi sesuai dengan kenyataan di lingkungan pengimplementasian CrismanSoft. Perbedaan data yang diasup akan menghasilkan perkiraan yang berbeda dan membuahkan keluaran model yang berbeda secara sangat signifikan.

8.4. Agroindustri Lain

Model CrismanSoft dapat diimplementasikan pada perusahaan agroindustri selain tapioka yang sudah berjalan dan memiliki data yang lengkap sesuai kebutuhan pengambilan keputusan dalam ruang lingkup sebagaimana ditetapkan dalam perancangan model ini. Diperlukan sejumlah modifikasi mendasar sesuai dengan karakteristik agroindustri yang bersangkutan. Pada industri tapioka, komponen bahan yang utama adalah ubikayu, bahan bakar, air dan bahan pembantu. Pada perusahaan agroindustri lainnya, tentu komponen utama bahan tidak sama dan tingkat pengaruhnya pun berbeda. Karenanya diperlukan perombakan pada tatanan pengolahan data maupun kaidah dalam penentuan dampak krisis maupun peluang krisis bahan. Hal yang sama terjadi juga pada penentuan dampak krisis dan peluang krisis teknologi maupun sosial. Selain modifikasi pada coding program, diperlukan penggantian data mengenai pasokan bahan baku, pasokan air, pasokan bahan pembantu, pasokan bahan bakar, produksi maupun penjualan produk sesuai dengan karakter perusahaan agroindustri yang akan mengimplementasikan model ini. Akuisisi pendapat pakar mengenai masalah teknologi maupun masalah sosial harus diperbarui sesuai dengan kenyataan di perusahaan agroindustri yang mengimplementasikan model ini. CrismanSoft direkayasa dengan asupan pendapat praktisi terhadap situasi sosial dan teknologi maupun ekonomi dan finansial di sebuah perusahaan tapioka di Lampung Timur. Implementasi pada perusahaan agroindustri lain di tempat yang berbeda memerlukan pendapat praktisi atau pakar yang tidak sama, analisis dan diagnosis krisis