Pengujian Kausalitas Blok Block Causality Test

perkebunan kelapa sawit mengalami perkembangan yang pesat. Dalam 32 tahun, luas areal berkembang dari 105 ribu hektar tahun 1967 menjadi 7,8 juta hektar di tahun 2009 Gambar 15. Perluasan areal juga memberikan dampak yang besar terhadap produksi CPO Indonesia. Pada tahun 1980, produksi CPO Indonesia tercatat 721.172 ton dan dalam 3 dekade tahun 2010 meningkat 26,4 kali lipat menjadi 19.760.011 ton angka perkiraan. Keterangan : Perkiraan Gambar 15. Perkembangan luas areal kelapa sawit -- dan produksi minyak sawit ... Sumber : Ditjen Perkebunan Kementerian Pertanian, 2011 di indonesia Ditinjau dari pola pengusahaannya, perkebunan kelapa sawit di Indonesia dijalankan oleh tiga pihak yaitu perkebunan besar negara, perkebunan besar swasta dan perkebunan rakyat. Pada awalnya pengusahaan perkebunan kelapa sawit didominasi oleh perkebunan negara, namun perannya semakin kecil dan tertinggal oleh perkebunan rakyat dan swasta. Perkebunan negara yang hingga saat ini mengelola perkebunan kelapa sawit adalah PTPN I sampai VIII, PTPN XIII dan PTPN XIV. Seluruh perusahaan perkebunan milik negara tersebut mempunyai unit pengolahan CPO dan PKO, tetapi yang memiliki pabrik pengolahan minyak goreng sawit RBD Olein hanya dua, yaitu PTPN II dan PTPN IV yang terletak di Sumatera Utara. Perkebunan rakyat mulai tumbuh pesat sejak dilaksanakannya program PIR yang memungkinkan petani untuk mendapatkan akses pasar yang lebih luas. Dalam perkembangan selanjutnya perkebunan swasta mempunyai peranan yang lebih besar dalam perluasan areal dan produksi minyak sawit. Pada tahun 2009, luas areal perkebunan kelapa sawit yang dimiliki perusahaan swasta, baik nasional maupun asing yang beroperasi di Indonesia adalah 4.181.369 hektar di seluruh Indonesia, atau mencapai 53 persen dari luas total areal kelapa sawit di Indonesia Gambar 16 Gambar 16 Perbandingan luas areal perkebunan kelapa sawit menurut pengusahaan tahun 2011 Sumber: Ditjenbun, 2011 Hingga saat ini areal kelapa sawit telah tersebar di 20 propinsi. Sebagai tempat awal perkembangan perkebunan kelapa sawit, pulau Sumatera mempunyai areal kelapa sawit terbesar dengan luas mencapai 66 dari total luas areal kelapa sawit di Indonesia. Pembukaan hamparan dalam skala luas di kawasan barat Indonesia saat ini mulai sulit dilakukan, sehingga investasi perkebunan kelapa sawit mulai mengarah ke kawasan timur Indonesia. Tabel 4 Persebaran areal kelapa sawit menurut pengusahaan tahun 2009 Wilayah Luas Areal Ha Perkebunan Rakyat Perkebunan Negara Perkebunan Swasta Sumatera 2 481 347 509 866 2 230 611 Jawa 6 795 17 079 3 289 Bali, NTB dan NTT Kalimantan 468 008 62 874 1 824 648 Sulawesi 79 510 15 766 116 103 Maluku Papua dan Papua Barat 25 753 24 927 6 718 INDONESIA 3 061 413 630 512 4 181 369 Sumber : Ditjenbun 2011, diolah