Career Management Human Resources Information System Implementation Program Feedback dan Coaching

Powering The Way To Promote Capital Market Deepening PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia 120 Sumber Daya Manusia dan Umum Human Resources And General Affairs

2. Salary Survey

Kegiatan lain dalam penyempurnaan Total Reward System adalah Salary Survey. Kegiatan ini dilaksanakan oleh SRO dan dibantu konsultan Tower Watson Indonesia. Tujuannya untuk memperoleh data, menentukan penilaian dan membuat perbandingan mengenai seberapa kompetitif SRO terhadap perusahaan lain yang dijadikan sebagai benchmark. Beberapa hal yang disurvei antara lain kompensasi untuk jajaran manajemen dan karyawan, penerapan HR Policies and Practices , serta Benefit Design Practices. Survei yang dilakukan di tahun 2014 adalah Top Executive Total Rewards Survey dan Employee Total Rewards Survey

3. Manajemen Karir

Salah satu strategi yang dicanangkan di tahun 2013 untuk diimplementasikan di tahun 2014 adalah manajemen karir. Program ini disusun untuk mendukung peningkatan kualitas SDM yang berbasis kompetensi. Salah satu kegiatan manajemen karir tahun 2014 adalah penyesuaian Pedoman Sistem Manajemen Karir yang disusun di tahun 2012. Pedoman tersebut digunakan oleh manajemen sebagai acuan pengembangan karyawan secara terpadu, terarah, konsisten dan berkesinambungan selaras dengan rencana strategis Perusahaan. Pedoman ini juga berfungsi memberi kejelasan sekaligus motivasi bagi karyawan akan perencanaan karir yang sesuai dengan kompetensi dan kebutuhan organisasi. Penyesuaian Pedoman Sistem Manajemen Karir menjadi salah satu upaya KPEI dalam kebijakan mempertahankan karyawan.

4. Implementasi Human Resources Information System

Dalam rangka meningkatkan kualitas layanan administrasi SDM secara internal untuk mendukung perkembangan organisasi, Perusahaan telah mengembangkan Human Resource Information System HRIS People Soft yang berbasis Oracle. Sistem ini dibangun sebagai penyempurnaan dari sistem sebelumnya yaitu HRIS Intranet. Salah satu modul yang telah diluncurkan di tahun 2014 adalah Medical Claim, yaitu layanan penggantian biaya kesehatan karyawan dan keluarga. Layanan ini melengkapi modul yang telah ada sebelumnya yaitu Workforce Admin, Payroll, dan Taxation. Modul-modul administratif lainnya akan dikembangkan di tahun 2015.

2. Salary Survey

Another activity aimed at refining the Total Reward System was the Salary Survey. SROs carried out this activity and assisted by Tower Watson Indonesia consultants. The objectives are to obtain data, to assess and compare the competitiveness of SROs standard salary to other companies that were set as a benchmark. The aspects of survey included compensation for the management and employee levels, application of HR Policies and Practices, and Benefit Design Practices. The surveys carried out in 2014 were the Top Executive Total Rewards Survey and Employee Total Rewards Survey.

3. Career Management

One of the strategies stipulated in 2013 for further implementation in 2014 was career management. This program was formulated to enhance competency- based HR quality. One of the activities of career management in 2014 was the career management system guidelines, formulated in 2012. The management applies the guidelines as references of integrated, focused, consistent and sustainable employee’s development, aligned with the corporate’s strategic plan. The guidelines also served to clarify and motivate employees on career plans in line with their competencies and organization’s requirements. The adjustment of the career management system guidelines becomes part of KPEI’s HR retention policy.

4. Human Resources Information System Implementation

As part of efforts to improve internal HR administration service quality to support the organization development, the Corporate has developed the Human Resource Information System HRIS People Soft of Oracle-based. This system is an upgrade to the previous HRIS Intranet system. One of the modules launched in 2014 was Medical Claim, a healthcare reimbursement service for employees and families. This service complements the existing modules, namely Workforce Admin, Payroll and Taxation. Other administrative modules will be developed in 2015. Powering The Way To Promote Capital Market Deepening PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia 121 Sumber Daya Manusia dan Umum Human Resources And General Affairs

5. Program Feedback dan Coaching

Sebagai tindak lanjut atas rangkaian kegiatan Change Management yang telah dilakukan di tahun 2013, dilakukan evaluasi atas Sistem Performance Management , pendampingan atas pengisian Performance Appraisal PA, Employee Assistance Program dan sharing session untuk kegiatan Feedback dan Coaching atas PA. Sharing session melibatkan seluruh manajer lini dan staf agar proses coaching berjalan lebih baik dan terstruktur. Pengembangan Kompetensi SDM Perusahaan menyediakan sarana dan dukungan dana untuk kegiatan pengembangan SDM, baik untuk pengembangan teknis hard skill yang terkait dengan keterampilan dan kompetensi kerja di bidang pasar modal maupun non teknis soft skill yaitu pengembangan potensi personal secara individu. Pengembangan kompetensi SDM di tahun 2014 difokuskan melalui program pelatihan. Beberapa program pelatihan terkait proses bisnis dilaksanakan dalam bentuk in-house training . Dalam pelatihan mengenai konsep back testing khususnya bagi Central Counterparty CCP, KPEI mendatangkan pembicara dari luar negeri yaitu Euromoney Training-Asia Pasific . Pelatihan ini bertujuan membantu KPEI dalam menentukan metode back testing yang paling tepat untuk diterapkan pada sistem manajemen risiko. Pelatihan lainnya adalah Standard Portfolio Analysis of Risk SPAN Derivatif, dengan mengundang pembicara dari Razor Technologies, untuk memberikan pengetahuan tentang cara menghitung risiko pada produk derivatif guna mendukung implementasi operasional kliring dan penjaminan penyelesaian Kontrak Berjangka Indeks Efek KBIE dan Kontrak Opsi Saham KOS. Dalam pengembangan kompetensi soft skill, KPEI mengadakan in-house training dan public training. In-house training yang diadakan meliputi Coaching Counselling, Building a Winning Team, dan Brainware Managem ent. Sedangkan public training meliputi Leadership for New Manager , The 7 Habbits of Highly Effective People , dan Time Management.

5. Feedback and Coaching Programs