1. 4 Status Pernikahan 1. 5 Pendidikan Terakhir 1. 6 Pekerjaan

6. 1. 3 Usia

Pembagian usia responden Met Liefde Café digolongkan menjadi lima kelompok umur yang sebagian besar berusia antara 21–30 tahun 55 persen. Responden ini umumnya memanfaatkan restoran sebagai tempat untuk makan siang, baik sendiri maupun dengan teman atau relasi bisnisnya, atau yang sengaja menyempatkan waktu untuk melakukan pembelian di Met Liefde Café. Selain itu karena pada rentang usia tersebut merupakan usia produktif yang banyak digunakan orang untuk melakukan aktivitas di luar rumah selain itu responden merupakan kelompok angkatan kerja. Sisanya adalah responden yang berusia kurang dari 20 tahun delapan persen, usia 31–40 tahun 25 persen, usia 41–50 tahun tujuh persen, dan usia lebih dari 51 tahun lima persen. Responden didominasi pada usia dibawah 40 tahun. Tabel 11 Sebaran Responden Menurut Usia Usia Jumlah Responden orang Persentase 20 Tahun 8 8 21 Tahun–30 Tahun 55 55 31 Tahun–40 Tahun 25 25 41 Tahun–50 Tahun 7 7 51 Tahun 5 5 Total 100 100

6. 1. 4 Status Pernikahan

Status pernikahan responden Met Liefde Café sebagian besar adalah belum menikah. Perbandingan responden yang belum menikah dan sudah menikah adalah 53 persen dan 47 persen. Sebagian responden didominasi oleh para pekerja muda yang sebagian waktunya dihabiskan di kantor dan mengisi waktu luang bersama teman dan rekan pada akhir pekan untuk mendatangi Met Liefde Café. Tabel 12 Sebaran Responden Menurut Status Pernikahan Status Pernikahan Jumlah Responden orang Persentase Belum Menikah 53 53 Sudah Menikah 47 47 Total 100 100

6. 1. 5 Pendidikan Terakhir

Sebagian besar responden Met Liefde Café adalah lulusan Sarjana S 1 dengan persentase sebanyak 41 persen. Selanjutnya 21 persen responden adalah lulusan Diploma D 3 . Urutan ketiga adalah lulusan Pasca Sarjana S 2 dengan persentase sebanyak 17 persen. Urutan keempat dan kelima adalah SMA dan SMP dengan persentase masing-masing sebesar 16 persen dan empat persen. Tidak ada responden yang berasal dari lulusan SD. Ini menunjukkan bahwa Met Liefde Café memiliki pengunjung yang berpendidikan tinggi. Perusahaan harus menyikapinya dengan terus menyesuaikan kebijakan restoran yang sesuai dengan segmen konsumen di atas. Tabel 13 Sebaran Responden Menurut Tingkat Pendidikan Pendidikan Terakhir Jumlah Responden orang Persentase SD SMP 4 4 SMU 16 16 Diploma D 3 21 21 Sarjana S 1 41 41 Pasca Sarjana S 2 17 17 Total 100 100

6. 1. 6 Pekerjaan

Sebagian besar pekerjaan terbanyak yang dimiliki oleh responden Met Liefde Café adalah pegawai swasta 43 persen. Mahasiswapelajar 19 persen, gurudosen empat persen, pegawai negeri dua persen, TNIABRIPolri satu persen, wiraswasta 23 persen, pensiunan dua persen, ibu rumah tangga empat persen, lainnya dua persen. Tabel 14 Sebaran Responden Menurut Pekerjaan Pekerjaan Jumlah Responden orang Persentase MahasiswaPelajar 19 19 GuruDosen 4 4 Pegawai Negeri 2 2 Pegawai Swasta 43 43 TNIABRIPOLRI 1 1 Wiraswasta 23 23 Pensiunan 2 2 Ibu Rumah Tangga 4 4 Lainnya : Freelance 2 2 Total 100 100

6. 1. 7 Pendapatan