4. 2 Tingkat Kepuasan Pengunjung Tiap Atribut

7. 4. 2 Tingkat Kepuasan Pengunjung Tiap Atribut

Pada penelitian ini, indeks kepuasan konsumen setiap atribut dicari nilainya sehingga dapat digunakan untuk mengetahui atribut yang menduduki peringkat kepuasan dari tertinggi hingga terendah. Indeks kepuasan per atribut diperoleh dari nilai [RSP5RSK5]. Angka 5 merupakan skala maksimum yang digunakan dalam penelitian. Misalnya indeks kepuasan atribut keamanan dan kenyamanan restoran = 4,4354,215 = 0,746 atau 74,60 persen. Nilai kepuasan per atribut dihasilkan dengan membebaskan masing-masing atribut dari skala maksimum yang digunakan agar diperoleh kepuasan maksimum atribut sebesar 100 persen. Hasil perhitungan dan peringkat indeks kepuasan pengunjung untuk masing-masing atribut kinerja Met Liefde Café dapat dilihat pada Tabel 43. Tabel 43 menginformasikan bahwa atribut yang memiliki skor indeks kepuasan tertinggi sebesar 74,60 persen adalah atribut keamanan dan kenyamanan restoran, sehingga atribut inilah yang paling memberikan kontribusi terbesar dalam memberikan kepuasan total pengunjung. Atribut kedua yang memiliki skor indeks kepuasan tertinggi sebesar 74,15 persen adalah atribut citarasa dari makanan dan minuman. Pengunjung menganggap rasa makanan dan minuman yang ditawarkan di Met Liefde Café sudah memberikan rasa puas sehingga sudah melebihi dari apa yang diharapkan pengunjung. Atribut lain yang telah memuaskan meliputi keramahan, perhatian, dan kesopanan pramusaji senyum, komunikatif, kebersihan dan kerapihan ruangan restoran meja makan, toilet, musholla, jaminan keamanan pangan yang disajikan kehalalan, suasana tempat dan lokasi yang strategis dan mudah dijangkau, penataan eksterior dan interior restoran tata lampu, kursi meja, barang pajangan, pemilihan warna ruangan, pemberian pelayanan terhadap semua pengunjung tanpa pilih-pilih, kesigapan dan respon pramusaji dalam melayani dan tanggapan terhadap keluhan pengunjung, variasi menu dari jenis makanan dan minuman yang tersedia, cara penyajian makanan dan minuman, sedangkan untuk atribut kecepatan penyajian makanan dan minuman memiliki tingkat kepuasan yang paling rendah dimana indeks kepuasan sebesar 60,41 persen. Sedangkan atribut yang berada pada kriteria cukup puas adalah atribut kecepatan dan kemudahan cara pembayaran 59,29 persen, penggunaan iklan dan promosi 56,77 persen, alunan musik 55,62 persen, harga makanan dan minuman yang ditawarkan 50,87 persen, dan kemudahan parkir dan sarana parkir yang memadai 46,58 persen. Atribut tersebut memiliki kriteria indeks kepuasan cukup puas. Berdasarkan hasil perolehan indeks kepuasan keseluruhan maupun per atribut ini maka Met Liefde Café agar lebih meningkatkan kepuasan para pengunjungnya, sehingga nilai kepuasan keseluruhan yang dapat dihasilkan perusahaan dapat ditingkatkan lagi hingga nilai 100 persen. Untuk itu pihak perusahaan hendaknya memperbaiki kinerja atribut-atribut yang sudah berjalan sekarang agar lebih baik lagi untuk jangka waktu yang akan datang, sehingga dapat meningkatkan kepuasan yang akhirnya akan dapat membangun loyalitas pelanggan, serta tetap mampu bertahan ditengah persaingan industri jasa boga yang semakin ketat. Tabel 43 Peringkat Customer Satisfaction Index CSI Masing-masing Atribut Met Liefde Café Nomor Atribut Atribut Restoran Indeks Kepuasan Peringkat Kriteria 14 Keamanan dan kenyamanan restoran 74,60 1 Puas 5 Citarasa dari makanan dan minuman 74,15 2 Puas 12 Keramahan, perhatian, dan kesopanan pramusaji senyum, komunikatif 71,42 3 Puas 7 Kebersihan dan kerapihan ruangan restoran meja makan, toilet, musholla 69,46 4 Puas 13 Jaminan keamanan pangan yang disajikan kehalalan 68,60 5 Puas 1 Suasana tempat dan lokasi yang strategis dan mudah dijangkau 67,71 6 Puas 6 Penataan eksterior dan interior restoran tata lampu, kursi meja, barang pajangan, pemilihan warna ruangan 67,22 7 Puas 16 Pemberian pelayanan terhadap semua pengunjung tanpa pilih-pilih 63,96 8 Puas 11 Kesigapan dan respon pramusaji dalam melayani dan tanggapan terhadap keluhan pengunjung 62,76 9 Puas 3 Variasi menu dari jenis makanan dan minuman yang tersedia 61,32 10 Puas 4 Cara penyajian makanan dan minuman 61,05 11 Puas 10 Kecepatan penyajian makanan dan minuman 60.41 12 Puas 9 Kecepatan dan kemudahan cara pembayaran bisa dengan kartu kredit 59,29 13 Cukup 17 Penggunaan iklan dan promosi 56,77 14 Cukup 8 Alunan musik kesesuaian jenis lagumusik, volume musik 55,62 15 Cukup 15 Harga makanan dan minuman yang ditawarkan 50,87 16 Cukup 2 Kemudahan parkir dan sarana parkir yang memadai 46,58 17 Cukup

7. 5 Analisis Tingkat Kepentingan dan Tingkat Kinerja Terhadap Atribut