Definisi Istilah Kajian Pustaka Nanti Menjadi Bab II dalam laporan PTK

Dengan demikian, kajian pustaka untuk judul penelitian di atas adalah 1. Pembelajaran Keterampilan Berbicara bahasa Arab di MTsN a Hakekat Pembelajaran Keterampilan Berbicara bahasa Arab di MTsN b Pembelajaran Keterampilan Berbicara bahasa Arab di MTsN 2. Metode Pembelajaran a Hakekat Metode Pembelajaran b Metode Role Playing c Penggunaan Metode Role Playing dalam Pembelajaran Keterampilan Berbicara bahasa Arab di MTsN

i. Metode Penelitian Nanti Menjadi Bab III dalam laporan PTK

Pada bagian ini terdapat beberapa alternatif isi dari sub-sub bab metode penelitian. BapakIbu hendaknya mengikuti bentuk susunan metode penelitian yang telah ditetapkan oleh lembaganya masing-masing. Berikut hanya disajikan salah satu alternatif bagian metode PTK, sebagai berikut:

j. Lokasi dan Waktu

Pada bagian ini kemukakan kondisi siswa yang akan mendapatkan tindakan, dan berapa lama tindakan tersebut akan dilaksanakan. Misalnya: PTK ini dilaksanakan di kelas VII MTsN Banjarmasin, dengan jumlah subyek penelitian sebanyak 30 tigapuluh orang siswa, terdiri atas 12 orang siswa laki-laki dan 18 orang siswa perempuan. Waktu penelitian dilaksanakan pada semester genap tahun pelajaran 2013-2014 mulai bulan Maret sampai dengan bulan April 2014 dengan durasi waktu 6 kali pertemuan. Selanjutnya waktu 6 kali pertemuan ini dibagi menjadi tiga siklus PTK di mana masing-masing siklus terdiri atas 2 kali pertemuan dan sebagainya.

k. Prosedur Penelitian

Secara umum pelaksanaan penelitian akan dilakukan selama tiga siklus misalnya yang pada setiap siklusnya akan diterapkan tindakan tertentu. Dalam setiap siklus aktivitas penelitian dilakukan melalui prosedur PTK, yakni berupa kegiatan 1 perencanaan tindakan, 2 pelaksanaan tindakan, 3 pengamatanobservasi, dan 4 refleksi. 1 Perencanaan Tindakan Pada bagian ini kemukakan apa saja yang akan dilakukan oleh guru dalam program pembelajaran yang akan dilakukan. Kegiatan yang dirancang adalah kegiatan sebelum menyusun RPP hingga kegiatan evaluasi pembelajaran yang akan dilakukan. Langkah awal kegiatan perencanaan tindakan diawali dengan menganalisis komponen dan isi butir pembelajaran sebagaimana tertuang dalam kurikulum analisis pengembangan materi, menetapkan materi pembelajaran, menelaah buku paket bahasa Arab yang ada, mengembangkan silabus, menyusun RPP, membuat prosedur pembelajaran sesuai dengan role playing, sampai pada penyusunan instrumen penilaian. Pada tahap perencanaan juga dikemukakan instrumen pengumpulan data. Misalnya: a pedoman observasi digunakan untuk mengumpulkan data dari situasi sosial yang diamati seperti situasi pembelajaran, interaksi siswa dengan siswa, interaksi siswa dengan guru, interaksi siswa dalam menggunakan sumber belajar, dan sebagainya; b pedoman wawancara digunakan untuk mengumpulkan data dari tanggapan atau perasaan siswa dan guru terhadap situasi pembelajaran yang dialami, perasaan atau tanggapan guru dalam menyusun rencana pembelajarannya, dan sebagainya. c angket digunakan untuk mengumpulkan data tentang persepsi siswa terhadap situasi pembelajaran yang dirasakan. Penggunaan angket ini umumnya untuk mengumpulkan data dari sebagian besar atau semua siswa yang terlibat dalam sesi pembelajaran. d pedoman dokumentasi digunakan untuk mengumpulkan data yang bersumber dari tulisan; yang datanya digunakan dalam penelitian. Misalnya: naskah kurikulum, silabus, buku harian, jurnal mengajar dan sebagainya. 2 Pelaksanaan Tindakan Pada bagian ini kemukakan kegiatan apa saja yang dilakukan pada sesi pembelajaran. Misalnya apa saja kegiatan yang dilakukan pada setiap sesi siklus penelitian. Misalnya: