Diagram Lingkaran Penyajian Data dalam Bentuk Diagram

14 Mahir Mengembangkan Kemampuan Matematika untuk Kelas XI Program Ilmu Pengetahuan Alam Contoh 1.6 Tabel berikut menunjukkan banyaknya siswa di suatu kabupaten menurut tingkat sekolah pada tahun 2007. Tingkat Pendidikan Banyaknya Siswa SD SMP SMA 175 600 225 Observasi : Interpolasi dan Ekstrapolasi Data Anda dapat melakukan observasi terhadap kecenderungan data yang disajikan pada suatu diagram garis. Dari observasi ini, Anda dapat membuat perkiraan-perkiraan dengan cara interpolasi dan ekstrapolasi. Hal ini ditempuh dengan meng- ganti garis patah pada diagram garis menjadi garis lurus. Interpolasi data adalah menaksir data atau memperkirakan data di antara dua keadaan misalnya waktu yang berurutan. Misalkan, dari gambar grafik Contoh 1.7 dapat diperkirakan berat badan bayi pada usia 5,5 bulan. Coba Anda amati grafik tersebut, kemudian tentukan berat badan bayi pada usia 5,5 bulan. Ekstrapolasi data adalah menaksir atau memperkirakan data untuk keadaan waktu mendatang. Cara yang dapat dilakukan untuk ekstrapolasi adalah dengan memperpanjang ruas garis terujung ke arah kanan. Misalkan, dari gambar grafik Contoh 1.7 dapat diperkirakan berat badan bayi pada usia 10 bulan. Jika garis lurus sudah ditentukan, Anda dapat menentukan interpolasi data. Untuk ekstrapolasi data, Anda harus berhati-hati. Menurut diagram garis, berapa kira-kira berat badan bayi pada usia 10 bulan? Berikan alasan Anda.

c. Diagram Lingkaran

Untuk mengetahui perbandingan suatu data terhadap keseluruhan, suatu data lebih tepat disajikan dalam bentuk diagram lingkaran. Diagram lingkaran adalah bentuk penyajian data statistika dalam bentuk lingkaran yang dibagi menjadi beberapa juring lingkaran. Langkah-langkah untuk membuat diagram lingkaran adalah sebagai berikut. 1. Buatlah sebuah lingkaran pada kertas. 2. Bagilah lingkaran tersebut menjadi beberapa juring lingkaran untuk menggambarkan kategori yang datanya telah diubah ke dalam derajat. Agar lebih jelasnya, pelajarilah contoh berikut. Tugas 1. Bersama tiga orang teman, catatlah nilai tukar dolar terhadap rupiah selama seminggu. Kemudian, buatlah diagram garis serta analisisnya. Dari diagram garis tersebut, dapatkah Anda memprediksi nilai tukar untuk hari berikutnya? Hasilnya laporkan dan bacakan di depan kelas. 2. Buatlah kelompok yang terdiri atas 5 orang. Cari informasi ke posyandu atau dokter spesialis anak, bagaimana cara membaca KMS kartu menuju sehat. KMS dijadikan acuan untuk memantau apakah gizi seorang balita baik atau tidak. Kamu pun dapat mencari informasi tersebut di buku atau majalah. Tulis dan kumpulkan. Beberapa perwakilan kelompok membacakan hasilnya di depan kelas. Di unduh dari : Bukupaket.com 15 Statistika a . Buatlah diagram lingkaran untuk data tersebut. b . Berapa persen siswa yang menyelesaikan sekolah sampai pada tingkat SMP? c . Berapa persen siswa yang menyelesaikan sekolah sampai pada tingkat SMA? Jawab : a . Jumlah seluruh siswa adalah 1.000 orang. Seluruh siswa diklasifikasikan menjadi 5 katagori: SD = 175 orang, SMP = 600 orang, dan SMA = 225 orang. • Siswa SD = 175 1 000 . × 100 = 17,5 Besar sudut sektor lingkaran = 17,5 × 360° = 63° • Siswa SMP = 600 1 000 . × 100 = 60 Besar sudut sektor lingkaran = 60 × 360° = 216° • Siswa SMA = 225 1 000 . × 100 = 22,5 Besar sudut sektor lingkaran = 22,5 × 360° = 81° Diagram lingkaran ditunjukkan pada Gambar 1.5. b . Persentase siswa yang menyelesaikan sekolah sampai pada tingkat SMP adalah 60. c . Persentase siswa yang menyelesaikan sekolah sampai pada tingkat SMA adalah 22,5. SMA 22,5 SD 17,5 SMP 60 Gambar 1.5

3. Tabel Distribusi Frekuensi, Frekuensi Relatif dan Kumulatif, Histogram,