Penghargaan PNS KETENTUAN SISTEM KOMPENSASI DI PEMERINTAHAN

○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ Drs. MUCHAMAD ZAENURI, M.Si. ditetapkan. Hal ini tidak terpengaruh oleh sistem gaji karena gaji pegawai negeri sudah diatur sesuai dengan golongan yang jika tidak mengalami kenaikan pangkat atau kenaikan gaji berkala tidak akan mengalami penambahan. Efektivitas organisasi lebih terkait kepada motivasi pegawai untuk memperlihatkan kemampuan yang dimiliki kepada pimpinan yang memilki wewenang untuk melakukan evaluasi atas kinerja karyawan dan akhirnya akan terarah pada sistem promosi. Jadi, dalam hal ini, pencitraan diri menjadi hal yang sangat penting bagi pegawai. Karena dari hal tersebut akan dapat dilihat langsung kinerja pegawai yang berangkutan oleh pimpinan. Namun, akan kembali lagi pada kebijakan pimpinan, apakah akan mempertimbangkan pegawai yang berkinerja baik tersebut atau tidak, kembali terdapat faktor-faktor lain yang berpengaruh. Hal ini memeprlihatkan bahwa, kompensasi dalam hal ini promosi, menjadi motivasi yang besar untuk sebagian pegawai dalam menun- jukkan kemampuan diri dalam pelaksanakan tugas dan kewajiban serta tanggung jawab yang diberikan, sehingga tumbuh pencitraan diri yang dapat menarik perhatian pimpinan untuk memberikan kompensasi berupa promosi kepada jabatan baru yang tentunya lebih memilki tingkatan yang tinggi dari pada jabatan sebelumnya, sehingga dapat dilihat adanya peningkatan karier atas pekerjaan yang dilaksanakan selama ini. 4. Kompensasi dan lingkungan kerja Kompensasi non financial yang perlu diperhatikan dilingkungan organisasi SKPD Badan Kepegawaian daerah Kabupaten Lombok tengah adalah sebagai berikut: a. Pekerjaan ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ Manajemen SDM di Pemerintahan Pekerjaan yang terdapat dalam SKPD ini merupakan pekerjaan ru- tin yang menuntut untuk dikerjakan tepat pada waktunya karena akan terkait satu dengan yang lain. Misalnya pada proses penerimaan CPNS, pada awalanya merupakan tugas pokok dan fungsi bidang mutasi, namun selanjutnya setelah terdapat pengumuman hasil, pembuatan kartu pegawai serta pendataan calon pegawai negeri sipil baru adalah tugas dari sekretariat BKD, setelah itu akan dibutuhkan penyelenggaraan diklat prajabatan yang wajib dilakukan sebagai persyaratan menjadi Pegawai Negeri SIpil, hal ini merupakan tugas bidang pendidikan dan pelatihan, Sementara itu, bidang pembinaan dan kesejahteraan pegawai akan memproses Taspen sebagai persayaratan untuk pengurusan pensiun pegawai seteleh mencapai batas pensiun nantinya. Begitu sterusnya rutinitas penerimaan CPNS setiap tahun, selain itu masih banyak lagi tugas serta hal-hal terkait dengan kepegawaian yang dilaksanakan di BKD. Dalam pelaksanaan keseluruhan pekerjaan, sebagian pegawai akan merasa diberikan penghargaan atas tugas-tugas menarik yang diserahkan, sehingga pegawai dapat mengeksplorasi diri dan kemampuan, selain itu tantangan atas pekerjaan dan tanggung jawab yang diberikan merupakan salah satu bentuk kompensasi yang secara tidak langsung dapat menjadi faktor pendorong munculnya motivasi sehingga akan tumbuh kinerja yang baik. Dengan telah terealisasinya kinerja yang baik tersebut, pengakuan oleh pimpinan serta rasa bangga atas pencapaian yang diperoleh akan menjadi sebuah penghargaan secara tidak langsung. Dalam setiap organisasi, tentu tidak seluruh pegawai memilki keinginan dan kepentingan yang sama untuk maju, terlebih lagi di lingkungan pegawai negeri sipil, yang telah banyak diketahui oleh masyarakat awam, bahwa tidak semua pegawai negeri sispil memilki semangat dan etos kerja yang tinggi. Namun, pada badan kepegawaian