Reduksi Data Display Data

15 Tegal Donon   16 Sermo       Kegiatan menenun setagen di Dusun Sejati Desa sudah ada lebih dari 50 tahun lalu. Kehadiran tenun setagen karena dahulunya para penenun di sana sebagai buruh tenun di Dusun Pakelan dan Dusun Sermo Lambat laun mereka memiliki alat tenun sendiri. ATBM yang dimiliki sebagian dari mereka, selain membeli secara langsung juga merupakan hasil dari upah sebagai buruh tenun yang disisihkan dan disimpan di tempat mereka bekerja. Oleh karena itu mereka akan mendapatkan ATBM jika upah yang disisihkan tersebut sudah terkumpul. Sebelum adanya kegiatan menenun setagen, para penenun membuat kain gendong dengan menggunakan alat tenun gendong namun lambat laun beralih menenun setagen. Alasannya karena kain tenun gendong lebih murah akan tetapi prosesnya lebih rumit jika dibandingkan dengan setagen. Maka dari itu sampai saat ini di Dusun Sejati Desa banyak industri rumah tangga tenun setagen Wawancara Jimah 20 Juni 2015. Menenun setagen sudah menjadi sumber pemenuhan kebutuhan sehari-hari bagi sebagian masyarakat Dusun Sejati Desa. Para penenunnya adalah ibu-ibu rumah tangga untuk mengisi waktu luang. Saat ini 2016 rata-rata usia penenun yaitu 34 sampai 78 tahun yang berjumlah 63 orang. Kegiatan menenun pada zaman dahulu bukan dikerjakan oleh orang tua ibu-ibu saja melainkan oleh anak-anak sebagai buruh tenun kemudian upahnya digunakan untuk biaya sekolah dan kebutuhan lainnya. Hal tersebut didorong atas dasar kebanyakan orang tua saat itu memiliki banyak anak sedangkan penghasilan yang didapat tidak mencukupi untuk memenuhi seluruh kebutuhan, maka untuk menambah dan meringankan biaya hidup, sebagian anak-anaknya mencari uang salah satunya sebagai buruh tenun Wawancara Jimah 20 Desember 2015. Tenun setagen yang mereka buat adalah setagen polos berwarna hitam benang yang digunakan adalah warna hitam berukuran 100 cm x 14 cm. Adapun fungsi setagen digunakan untuk pengencang perut seperti pada ibu-ibu setelah melahirkan, pengencang kain pada pakaian adat dan lain-lain. Setagen juga dapat digunakan saat bekerja di sawah supaya tubuh lebih kuat jika dibandingkan dengan tidak menggunakan setagen Sumirah, 28 April 2015. Setagen yang dihasilkan perharinya adalah 10 meter sampai 30 meter. Perbedaan tersebut dikarenakan waktu dan kecepatan yang variatif dari masing- masing penenun pada proses pengerjaannya Wawancara Sumirah 28 April 2015. Hal yang membedakan hasil setagen halus atau kasar tergantung ketelatenan penenun dan hasil tersebut pula berpengaruh terhadap nilai jual. Hasilnya dijual ke beberapa pengepul diantaranya pengepul yang biasa datang ke dusun setiap hari Kliwon, pasar Ngijon, dan tengkulak yang masih berada di Desa Sumberarum. Harga untuk persetagen Rp 15.000,-00 sampai Rp 20.000,-00 Wawancara Sumirah, 28 April 2015. Harga setagen semakin hari semakin menurun, misalnya pada saat lebaran dan tahun baru harga setagen turun tetapi harga benang semakin naik. Alasan tersebut adalah ketika tahun baru dan lebaran stok menumpuk sedangkan harga benang naik Jimah, 28 April 2015. Ibu-ibu di Dusun Sejati Desa yang mayoritasnya penenun memiliki sebuah kelompok yaitu Kelompok Wanita Tani KWT. Selain KWT juga pernah terbentuk sebuah kelompok yang bernama Arum Sari berjumlah 70 anggota.

Dokumen yang terkait

Keanekaragaman lumut sejati di Taman Nasional Gunung Merapi Sleman, Yogyakarta

1 18 25

GAMBARAN TINGKAT KESEJAHTERAAN PENENUN ALAT TENUN BUKAN MESIN (ATBM) DI DUSUN GAMPLONG IV, GAMBARAN TINGKAT KESEJAHTERAAN PENENUN ALAT TENUN BUKAN MESIN (ATBM) DI DUSUN GAMPLONG IV, SUMBER RAHAYU, MOYUDAN, SLEMAN.

0 3 13

PENDAHULUAN GAMBARAN TINGKAT KESEJAHTERAAN PENENUN ALAT TENUN BUKAN MESIN (ATBM) DI DUSUN GAMPLONG IV, SUMBER RAHAYU, MOYUDAN, SLEMAN.

0 5 5

LANDASAN TEORI GAMBARAN TINGKAT KESEJAHTERAAN PENENUN ALAT TENUN BUKAN MESIN (ATBM) DI DUSUN GAMPLONG IV, SUMBER RAHAYU, MOYUDAN, SLEMAN.

1 6 8

PELAKSANAAN PROGRAM USAHA EKONOMI PRODUKTIF OLEH BINA KELUARGA LANSIA (BKL) MUGI WARAS DUSUN BLENDUNG, DESA SUMBERSARI, MOYUDAN, SLEMAN, YOGYAKARTA.

4 20 217

PELAKSANAAN PELAYANAN PUBLIK DI PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT (PUSKESMAS)MOYUDAN SLEMAN YOGYAKARTA.

1 3 127

PERAN PEKERJA SOSIAL DALAM PENDAMPINGAN DESA MANDIRI DAN PRODUKTIF DI DUSUN GAMPLONG 1 DESA SUMBER RAHAYU KECAMATAN MOYUDAN KABUPATEN SLEMAN YOGYAKARTA.

3 17 234

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MISKIN MELALUI FASILITAS SIMPAN PINJAM OLEH CREDIT UNION CINDELARAS TUMANGKAR DI DUSUN PULUHAN SUMBERARUM MOYUDAN SLEMAN YOGYAKARTA.

0 3 183

SEJARAH KEBERLANGSUNGAN INDUSTRI TENUN DI DUSUN GAMPLONG KABUPATEN SLEMAN

1 1 10

HUBUNGAN TINGKAT KECEMASAN DENGAN KUALITAS TIDUR PADA LANSIA DI DUSUN CELUNGAN SUMBERAGUNG MOYUDAN SLEMAN YOGYAKARTA NASKAH PUBLIKASI - Hubungan Tingkat Kecemasan dengan Kualitas Tidur pada Lansia di Dusun Celungan Sumberagung Moyidan Sleman Yogyakarta -

0 0 12