Kerangka Konsep KERANGKA KONSEP, DEFINISI OPERASIONAL DAN HIPOTESIS

dapat diterapkan pada perilaku pola konsumsi makan. Oleh karena itu, peneliti mengambil pengetahuan gizi anak untuk melihat apakah pendidikan gizi yang diberikan di sekolah dapat diterapkan pada pola konsumsi makan anak. 7. Body image Body image dapat mempengaruhi pola konsumsi makan anak terutama anak perempuan. Karena pada anak perempuan yang telah memasuki tahap remaja awal, umumnya sudah mulai memperhatikan bentuk tubuhnya sehingga cenderung mempengaruhi pola konsumsi makan. Pada penelitian ini variabel body image diambil karena pada anak umur 9-12 tahun mulai memasuki tahap remaja awal. Namun, tidak semua faktor dalam kerangka teori menjadi variabel dalam penelitian ini. Faktor-faktor internal yang akan diteliti adalah umur dan jenis kelamin sedangkan faktor eksternal yang akan diteliti adalah pendidikan ibu, besar uang jajan, peran orang tua, pengetahuan gizi, media massa, dan body image. IMT Indeks Massa Tubuh tidak menjadi variabel penelitian karena IMT merupakan status gizi, dimana pada penelitian ini hanya sampai pada pola konsumsi makan. Status gizi memiliki faktor- faktor lain yang dapat mempengaruhinya. Pengalaman individu tidak menjadi variabel penelitian karena keterbatasan dari responden untuk mengingat. Begitupula dengan faktor nilai, norma dan keyakinan di Madrasah Ibtidaiyah Unwanul Huda merupakan sekolah Islam sehingga dapat dipastikan nilai dan norma yang dianut adalah Islam, sehingga data yang diperoleh akan homogen. Sosial budaya tidak diambil karena sebagian besar responden adalah penduduk asli Betawi sehingga dapat dipastikan data yang diperoleh akan homogen. Kebutuhan fisiologis tubuh sudah dibedakan berdasarkan umur dan jenis kelamin sehingga tidak perlu diteliti lagi. Berdasarkan kerangka teori, maka disusunlah kerangka konsep sebagai berikut Bagan 3.1 Kerangka Konsep Umur Jenis kelamin Peran Orang Tua Pengetahuan Gizi Pola Konsumsi Makan energi, karbohidrat, protein, dan lemak Body Image massa Besar Uang Jajan Pendidikan Ibu

B. Defenisi Operasional

Tabel 3. 1 Definisi Operasional Variabel Penelitian No. Nama Variabel Definisi Operasional Alat Ukur Cara Ukur Hasil Ukur Skala Pengukuran Variabel Depeden 1 Pola konsumsi makan kecukupan zat gizi energi, karbohidrat, protein, dan lemak sesuai dengan AKG yang dikonsumsi siswa dan dihitung berdasarkan recall 3x24 jam secara berselingan. Lembar Food recall 3x24 jam dan food model Wawancara menggunakan metode food recall 3x24 jam 1. Kurang 70 2. Cukup ≥70 AKG, 2013 Ordinal Variabel Indipenden

2 Umur

Lamanya waktu hidup responden yang dimulai dari sejak lahir hingga ulang tahun terakhir Kuesioner Wawancara Tahun Rasio 3 Jenis kelamin Perbedaan gender responden yang didapat sejak lahir dan dibedakan berdasarkan perempuan dan laki-laki. Kuesioner Wawancara 1. Perempuan 2. Laki-laki Nominal 4 Pendidikan Ibu Jenjang pendidikan formal terakhir yang ditempuh oleh ibu Kuesioner Wawancara 1. Tidak Sekolah 2. SD 3. SMP 4. SMA 5. Perguruan Tinggi Ordinal No. Nama Variabel Definisi Operasional Alat Ukur Cara Ukur Hasil Ukur Skala Pengukuran 5 Besar Uang jajan Jumlah uang yang diberikan orang tua kepada anaknya Kuesioner Wawancara Rupiah Rasio 6 Peran orang tua Persepsi responden terhadap posisi dan upaya orang tua yang dapat mempengaruhi pola konsumsi makan responden Kuesioner Wawancara 1. Tidak ada pengaruh 50 2. Ada pengaruh ≥50 Dilapangan, 2008 Ordinal 7 Pengetahuan gizi kemampuan responden dalam menjawab pertanyaan benar pada kuesioner yang dapat mempengaruhi persepsi dalam mengkonsumsi makan Kuesioner Wawancara 1. Kurang, jika jawaban benar 60 2. Baik, jika jawaban benar ≥60 Khomsan, 2000 Ordinal 8 Body image Persepsi, sikap, dan kenyakinan anak terhadap tubuhnya yang meliputi bentuk dan penampilan. Kuesioner Wawancara 1. Negatif 61 2. Positif ≥61 Daryono, 2003 Ordinal 53

C. Hipotesis Penelitian

1. Ada hubungan antara umur dengan pola konsumsi makan pada siswa Madrasah Ibtidaiyah Unwanul Huda di Jakarta Selatan tahun 2015. 2. Ada hubungan antara jenis kelamin dengan pola konsumsi makan pada siswa Madrasah Ibtidaiyah Unwanul Huda di Jakarta Selatan tahun 2015. 3. Ada hubungan antara pendidikan ibu dengan pola konsumsi makan pada siswa Madrasah Ibtidaiyah Unwanul Huda di Jakarta Selatan tahun 2015. 4. Ada hubungan antara besar uang jajan dengan pola konsumsi makan pada siswa Madrasah Ibtidaiyah Unwanul Huda di Jakarta Selatan tahun 2015. 5. Ada hubungan antara peran orang tua dengan pola konsumsi makan pada siswa Madrasah Ibtidaiyah Unwanul Huda di Jakarta Selatan tahun 2015. 6. Ada hubungan antara pengetahuan gizi dengan pola konsumsi makan pada siswa Madrasah Ibtidaiyah Unwanul Huda di Jakarta Selatan tahun 2015. 7. Ada hubungan antara body image dengan pola konsumsi makan pada siswa Madrasah Ibtidaiyah Unwanul Huda di Jakarta Selatan tahun 2015.