Letak, Batas, Luas Myanmar

241 Negara-Negara Kawasan Asia Tenggara Bendera Myanmar Lambang Negara Myanmar

b. Bentang Alam

Bentang alam Myanmar adalah sebagai berikut. 1 Di bagian utara terdapat Pegunungan Himalaya yang menjadi tapal batas Myanmar dengan India dan Cina. 2 Di bagian barat terdapat pegunungan Arakan Yoma yang menjadi tapal batas dengan India. 3 Di bagian timur terdapat dataran tinggi Shan yang berbentuk V memanjang ke selatan bertemu dengan Pegunungan Tenaserim yang merupakan pemisah antara Myanmar dan Thailand. 4 Di bagian tengah, dari utara ke selatan mengalir sungai Irawadi, dengan anak sungainya yaitu Chindwin, Sittang, dan Salween.

c. Iklim

Iklim di Myanmar adalah tropis yang sangat dipengaruhi angin muson barat daya. Terdapat tiga musim, yaitu musim hujan Mei – Oktober, musim kemarau, yang dingin November – Februari, dan musim kering yang panas Februari – April.

d. Keadaan Penduduk

Penduduk Myanmar pada tahun 2006 berjumlah 51 juta jiwa dengan kepadatan 75 jiwakm 2 . Dilihat dari segi etnis, kelompok terbesar di Myanmar adalah orang Myanmar turunan Tibet-Myanmar. Suku yang lain antara lain Shan, Karen, Rakken, Mon, Cina, dan Kochin. Bahasa resmi Myanmar adalah bahasa Myanmar. Adapun agama yang banyak dianut penduduk Myanmar adalah agama Budha. e . Kegiatan Ekonomi Sektor-sektor ekonomi negara Myanmar adalah sebagai berikut. 1 Pertanian dan Perkebunan Pertanian dan perkebunan, merupakan kegiatan ekonomi utama di Myanmar. Produk pertanian Myanmar berupa padi, kapas, kacang Gambar 10.18 Pagoda Shwedagon , Yangon merupakan Pagoda terkenal di Myanmar Sumber: Encarta Encyclopedia Deluxe 2004 242 IPS Terpadu 9 untuk Kelas IX

10. Kamboja

Kerajaan Kamboja adalah sebuah negara berbentuk monarki konstitusional di Asia Tenggara. Negara ini merupakan penerus Kekaisaran Khmer yang pernah menguasai seluruh Semenanjung Indochina antara abad ke-11 dan 14.

a. Letak, Batas, Luas

1 Letak Letak astronomis negara Kamboja diantara 10º LU - 14º LU LU dan 104º BT - 108º BT 2 Batas Batas Geografis negara Kamboja adalah sebagai berikut: Sebelah Utara : Laos Sebelah Barat : Thailand Sebelah Timur : Vietnam Sebelah Selatan : Vietnam dan Teluk Siam tanah, dan tembakau . Hasil perkebunannya berupa teh, tembakau dan tebu. Daerah perkebunan Myanmar berada di Plato Shan, daerah Pantai Arakah, dan bagian utara Myanmar. 2 Kehutanan Hutan merupakan sumber daya alam penting di Myanmar, karena 60 daratannya tertutup hutan . Hutan tersebut menghasilkan kayu jati dan kayu besi. 3 Pertambangan Hasil tambang yang terdapat di Myanmar adalah timbal, seng, tembaga, emas, perak dan tungseten. Selain itu terdapat juga batu bara, minyak bumi dan gas alam. 4 Perdagangan a Ekspor: beras, kayu, the dan barang-barang logam b Impor: kertas, pupuk, mesin-mesin, alat-alat transportasi, dan obat-obatan. Cakrawala Bentuk pemerintahan Myanmar adalah republik dengan ibu kota Yangon. Kepala negara dan kepala pemerintahan adalah seorang presiden. Myanmar memperoleh kemerdekaan penuh dari Inggris pada tanggal 4 Januari 1948. Semula bernama resmi Republik Burma, namun pada tahun 1989 berganti nama menjadi Republik Sosialis Uni Myanmar setelah sebelumnya mengalami beberapa kali kudeta militer. Saat ini yang memerintah di Myanmar adalah pemerintahan junta militer.