Pengertian Metode Copy The Master

tertuju pada penonton akan tetapi pembaca tidak boleh mengarahkan tepat pada mata penonton karena ini akan menjadikan pembaca kehilangan konsentrasi.

f. Membangun Kesadaran Panggung

Panggung yang disediakan harus dimanfaatkan dengan sebaik- baiknya. Prinsip yang pembaca gunakan ketika pemilihan posisi di panggung adalah prinsip seni pertunjukan. Baca puisi merupakan salah satu bentuk puisi pertunjukan Doyin 2008:72. Hal ini berimplikasi pada tuntutan bahwa seni baca puisi haruslah enak didengar dan dipandang. Penggunaan panggung dalam hal ini menjadi amat penting peranannya.

2.2.4 Metode Copy The Master

Metode Copy The Master adalah suatu metode atau cara yang digunakan untuk meniru ahlinyamaster yang dihadirkan, yang dimaksud dengan meniru bukan meniru sama persis sesuai master yang diberikan, akan tetapi cara, teknik, atau metode yang ditiru. Landasan teoretis tentang metode Copy The Master yaitu 1 pengertian Metode Copy The Master, 2 prinsip-prinsip metode Copy The Master, dan 3 kelebihan dan kelemahan Metode Copy The Master.

2.2.4.1 Pengertian Metode Copy The Master

Metode Copy The Master adalah suatu metode atau cara yang digunakan untuk meniru ahlinya atau master yang dihadirkan, yang dimaksud dengan meniru bukan meniru sama persis sesuai master yang diberikan, akan tetapi cara, teknik, atau metode yang ditiru. Metode Copy The Master merupakan salah satu metode yang diterapkan dalam pembelajaran keterampilan menulis. Dalam penelitian ini, peneliti mencoba menerapkan metode Copy The Master dalam keterampilan membacakan puisi dengan menghadirkan master yang membacakan puisi. Dengan pembacaan puisi oleh master, siswa secara langsung dan nyata melihat pembacaan puisi, serta dapat menambah pengalaman siswa dalam membacakan puisi. Marahimin 1999:21 mendefinisikan bahwa metode Copy The Master pada dasarnya metode ini menuntut dilakukannya latihan-latihan sesuai dengan master yang diberikan. Tentu saja yang ditulis tidak persis seperti modelnya: ini namanya menyalin bulat-bulat, menjiplak atau bahkan membajak. Seperti yang kelihatan dalam latihan-latihan nanti, yang di-copy adalah kerangkanya, atau idenya, atau bahkan juga cara atau tekniknya. Metode Copy The Master berasal dari pemikiran orang Cina. Pada zaman dahulu di Cina, orang yang ingin menjadi pelukis akan diberi sebuah lukisan yang sudah jadi dan baik. Biasanya lukisan yang dibuat oleh seorang master, yaitu orang yang ahli melukis atau pelukis terkenal. Sang calon pelukis disuruh meniru lukisan master tadi sampai bisa. Dengan cara itu, calon pelukis akhirnya mampu melukis sendiri, dan mulai menemukan bentuk yang khas sesuai dengan kepribadiannya. Metode ini dinamakan Copy The Master, yang artinya meniru sang master. Metode Copy The Master ini tidak lantas terus-menerus dilakukan. Metode ini hanya sebagai ―perangsang‖ seseorang untuk bisa memulai berkarya. Dengan metode ini diharapkan seseorang bisa menemukan gaya tulisannya yang orisinal. Apabila dia terus-menerus meniru penulis favoritnya, gaya tulisannya yang orisinil tidak akan bisa berkembang. Dia akan terus berada di bawah bayang- bayang gaya penulis masternya salim-isme.blogspot.com. Metode Copy The Master merupakan meniru master yang sudah ada dengan melihat contoh master yang sudah ada. Namun, perlu digarisbawahi, yang dimaksud dengan meniru ini bukan menjiplak. Metode ini menggunakan model yang sama, tetapi isinya berbeda. Contoh yang ada memudahkan untuk membuat alur tulisan sesuai contoh atau sesuai master yang ada. Metode Copy The Master diilhami dari kebiasaan orang China dalam belajar melukis. Seorang siswa calon pelukis diberi master lukisan yang sudah bagus. Siswa tersebut harus meniru lukisan yang telah ada. Siswa dinyatakan lulus apabila jika sudah bisa meniru persis lukisan tersebut. Cara belajar ini kemudian diadopsi untuk belajar membuat tulisan www.docstoc.com. Metode Copy The Master yaitu metode meniru atau mencontoh mastermodel dari seorang ahli. Dalam pembelajaran menulis, siswa langsung disajikan sebuah contoh tulisan yang paling baik master kemudian siswa meniru bentuk tulisan tersebut tazidailma.blogspot.com. Berdasarkan pendapat di atas, dapat disimpulkan bahwa metode Copy The Master adalah metode yang menghadirkan contoh master atau orang yang sudah ahli dibidangnya, kemudian meniru ide, cara, atau teknik dari master yang sudah ada. Meniru bukan berarti menjiplak dari sebuah master melainkan master tersebut sebagai contoh untuk memberi pengalaman dan imajinasi kepada siswa secara nyata atau konkret.

2.2.4.2 Kriteria Pemilihan Master

Dokumen yang terkait

Pengaruh Penggunaan Media Audio terhadap Pembelajaran Menyimak Puisi di Kelas X SMA Negeri 6 Tangerang Selatan Tahun Pelajaran 2013/2014

0 4 175

Pengaruh penggunaan media audio visual Terhadap peningkatan keterampilan menulis puisi siswa kelas IX MTS Jabal Nur Cipondoh Tangerang Tahun pelajaran 2014/2015

3 14 115

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI MENGGUNAKAN METODE THINK TALK WRITE MELALUI MEDIA AUDIO VISUAL KEINDAHAN ALAM PADA SISWA KELAS VII C SMP PANCASILA KABUPATEN PATI

2 24 167

PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACAKAN TEKS BERITA DENGAN METODE PENAMPILAN MELALUI MEDIA TEKS BERJALAN PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 2 TENGARAN KABUPATEN SEMARANG

4 22 200

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO VISUAL DENGAN METODE VIDEO CRITIC PADA PESERTA DIDIK KELAS VII D SMP N 2 WELAHAN KABUPATEN JEPARA

0 4 203

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS NARASI DENGAN MEDIA TEKS WACANA DIALOG PADA SISWA KELAS VIIA PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS NARASI DENGAN MEDIA TEKS WACANA DIALOG PADA SISWA KELAS VIIA SMP MUHAMMADIYAH 10 SURAKARTA.

0 0 14

Peningkatan minat dan keterampilan membaca puisi siswa kelas V SD Negeri Karangkendal I Boyolali dengan menggunakan media audio visual.

14 104 206

Peningkatan Keterampilan Menyimak Bahasa Arab Melalui Media Audio Pada Siswa Kelas VIIA SMP Muhammadiyah 3 Semarang Tahun Ajaran 2009/ 2010.

0 0 2

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK CERAMAH KEAGAMAAN DENGAN MEDIA AUDIO-VISUAL KOMPONEN MASYARAKAT BELAJAR PADA SISWA KELAS IX-C SMP MUHAMMADIYAH 3 SEMARANG.

0 26 199

Peningkatan Keterampilan Menulis Cerpen dengan Strategi Copy The Master Melalui Media Audio Visual pada Siswa Kelas IX-C SMPN 2 ToliToli | Mashura | Jurnal Kreatif Tadulako Online 7106 23665 1 PB

0 1 12