Bagaiamana gambaran tentang gaji yang diterima oleh guru seni tari di sekolah dasar? Apa yang menjadi tujuan sekolah dasar memberikan pembelajaran seni tari?

95 e. Bagaimana gambaran tentang gaji yang diterima oleh guru seni tari di sekolah dasar? Ibu Hirata mengatakan bahwa penghasilan yang diperolehnya dari sekolah dasar negeri 3 ini sudah lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Kurang lebih Rp.1.200.000,00 setiap bulannya bisa didapatkan oleh Ibu Hirata dengan mengajar di sekolah dasar negeri 3 ini. Selain mengajar di sekolah dasar negeri 3 ini, Ibu Hirata mempunyai penghasilan lain yaitu sebagai guru sanggar tari di daerah tempat tinggalnya. f. Apakah pembelajaran seni tari dapat dijadikan sebagai sarana pendidikan karakter pada siswa sekolah dasar? Ibu Hirata menyatakan bahwa pembelajaran seni tari ini mampu memberikan kontribusi yang tidak sedikit terhadap pembentukan karakter terhadap diri siswa terutama pada usia sekolah dasar. Di dalam pembelajaran seni tari terkandung banyak manfaat positif yang apabila tekun dalam berlatih dan belajar dapat memberikan pengaruh dalam diri. Hal yang selalu Ibu Hirata tanamkan pada siswa-siswanya dalam kegiatan pembelajaran seni tari ini adalah tekun dan disiplin dalam berlatih bersama, sabar dan toleransi antar teman satu kelompok serta saling belajar satu siswa dengan siswa lainnya. Pada awal pembelajaran seni tari di mulai hal ini memang terlihat sedikit sulit, namun perlahan- lahan apa yang ingin ditanamkan oleh Ibu Hirata pada diri siswa ini mulai menampakkan hasil. Siswa yang awalnya sering marah-marahan 96 dengan teman satu kelompoknya menjadi lebih sabar dalam bekerja sama dengan teman kelompoknya. Lebih sabar disini dalam artian bahwa intensitas siswa tersebut marah menjadi lebih berkurang dari sebelumnya. Dengan penuh sabar Ibu Hirata membimbing siswa sekolah dasar negeri 3 ini untuk mampu belajar seni tari dengan baik. g. Apa yang menjadi tujuan sekolah dasar memberikan pembelajaran seni tari? Ibu Hirata mengatakan bahwa pembelajaran seni tari yang dilaksanakan di sekolah dasar negeri 3 ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan siswa sekolah dasar negeri 3 supaya siswa lebih mampu mengembangkan bakat dan minat siswa terutama dalam bidang seni tari. Selain itu, pihak sekolah juga meyakini bahwa pembelajaran seni tari mampu membentuk output siswa yang sesuai dengan visi dan misi sekolah dasar negeri 3. h. Bagaimana fasilitas pendukung yang ada terhadap pembelajaran seni tari di sekolah dasar?