Kunjungan Kerja Mahkamah Agung RI ke Studiecentrum Rechtspleging SSR, Zutphen – Belanda.

Laporan Tahunan Mahkamah Agung RI - Tahun 2011 337 337 BAGIAN 9

15. Workshop Ekonomi Syariah di Yordania.

Setelah sukses mengukuhkan kerjasama dengan Republik Sudan melalui penandatanganan memorandum of understanding MOU dan Kerajaan Saudi Arabia melalui fasilitas pelatihan substansi hukum bagi para hakim Indonesia di Riyadh, Saudi Arabia, kali ini Mahkamah Agung RI memperluas basis kerjasama internasional dengan melakukan kunjungan ke “The Hashemite Kingdom of Jordan” atau Kerajaan Yordania pada tanggal 20-24 Desember 2011. Kunjungan ke Yordania diharapkan dapat mendukung percepatan penguatan SDM peradilan Indonesia mengingat potensi negara tersebut di beberapa bidang khususnya bidang Ekonomi Syariah dan hukum keluarga lainnya. Tercatat beberapa tokoh nasional bidang Ekonomi Syariah yang juga merupakan Alumni dari negara ini seperti Dr. Syai’i Antonio dan beberapa tokoh lainnya. Delegasi Indonesia dipimpin oleh Hakim Agung Drs. Hamdan, SH., MH. dengan enam anggota delegasi. Serangkaian kegiatan selama kunjungan ini telah disiapkan oleh Tim Mahkamah Agung RI bekerjasama dengan Kedutaan Besar RI Amman Laporan Tahunan Mahkamah Agung RI - Tahun 2011 338 338 BAGIAN 9 dan Mahkamah Agung Yordania. Kunjungan tersebut diterima oleh Ketua Mahkamah Agung Kerajaan Yordania, Prof. Dr. Ahmad Muhammed Hulail sekaligus Imam Besar “The Hashemite Kingdom of Jordan” di ruang kerjanya. Turut hadir dalam penyambutan para pimpinan Mahkamah Agung Yordania dan Duta Besar RI untuk Yordania, Dr. Zainul Bahar Beberapa isu penting yang dibahas dalam pertemuan adalah pengetahuan tentang substansi hukum dan sistem peradilan, hal yang terkait dengan perkara ekonomi syariah, disamping pihak Yordania ingin mengetahui tentang kemajuan dari berbagai progres capaian Mahkamah Agung dalam beberapa tahun terakhir. Pertemuan ini diharapkan dapat memberikan terobosan hukum yang telah dikembangkan Yordania khususnya bidang hukum keluarga, dan hubungan kerjasama Mahkamah Agung Yordania yang memiliki Ma’had’ Ali Lil Qudhoh atau high Institute For Judges yang secara berkesinambungan mengadakan pelatihan bidang teknis maupun non teknis bagi para Hakim di Luar Negeri serta peningkatan Sumber Daya Manusia Peradilan di bidang bahasa asing khususnya bahasa arab sehingga dapat memaksimalkan peluang kerjasama international yang sudah mulai terbangun.

16. Kunjungan Delegasi Kepaniteraan Mahkamah Agung ke Mahkamah Agung Republik Rakyat China.