3.5 Kelebihan dan Keterbatasan Penelitian
3.5.1. Kelebihan Penelitian
Kelebihan penelitian kualitatif menurut Karsayuda 2008:1 adalah sebagai berikut:
1. Fokus penelitian kualitatif ialah suatu entitas yang utuh, sehingga
penelitian kualitatif menekankan pada kajian terhadap berbagai hal yang terjadi di lapangan. Penelitian ini sekaligus sebagai anti-tesa dari
penelitian-penelitian berjenis positivis, maupun pospositivisme yang mengedepankan kajian pada aspek teoritikal yang bersifat eksak.
2. Pendekatan yang dilakukan oleh penelitian jenis ini adalah pendekatan
yang bersifat definition of situation, yaitu pendekatan yang dilakukan guna mendefinisikan sebuah situasi. Pendekatan demikian dilakukan secara
intens, sebab seorang peneliti tidak akan pernah dapat mendefinisikan situasi, tanpa adanya dialektika yang baik dengan berbagai variabel
tentang situasi atau permasalahan utama dalam penelitian tersebut. 3.
Dilihat dari segi hubungan antara peneliti dan subjek penelitian. Jenis penelitian ini mensyaratkan kedekatan dan komunikasi yang intens antara
peneliti dan subjeknya. Komunikasi yang intens memungkinkan si peneliti mendapatkan data seputar perkembangan subjek penelitiannya yang
cenderung dinamis. 4.
Analisis data yang bersifat induktif, jelas mensyaratkan bahwa data yang didapat di lapangan haruslah lengkap agar dapat direlasikan dengan
57
kaidah-kaidah umum, maupun teori-teori yang membicarangan objek tersebut dalam suatu disiplin ilmu tertentu.
3.5.2. Keterbatasan Penelitian
Kelemahan penelitian kualitatif menurut Bungin 2009:277 adalah sebagai berikut:
1. Rumusan masalah ilmiah dikemukakan secara amat luas.
2. Penulis sering terpancing pada sumber informasi yang tidak akurat dan
kecenderungan untuk puas dengan data tersebut. 3.
Penulis mengungkapkan kecenderungan atau pendapat pribadi, seperti tercermin pada diluar konteks untuk maksud persuasi, terlalu memandang
mudah dan kritis atau sebaliknya terhadap seseorang atau suatu gagasan, orientasi yang berlebihan terhadap masa lampau dan berasumsi bahwa
semua perubahan adalah kemajuan.
58
BAB IV GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN
4.1. Pusat Koperasi Pemasaran Belimbing Dewa Depok PKPBDD