Pedoman wawancara Instrumen Penelitian

G. Keabsahan Data

Keabsahan data yang digunakan dalam penelitian ini untuk memberikan keakuratan data atau hasil penelitian. Data yang sudah peneliti peroleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi diuji dengan beberapa teknik Sugiyono, 2010: 336. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini yaitu:

1. Pengujian kredibilitas

Pada pengujuan kredibilitas peneliti melakukan pengamatan berulang-ulang agar memperoleh data yang sesuai dengan kriteria yang relevan. Pengujian kredibilitas berguna agar penelitian ini dapat diterima dan dipercaya kebenarannya. Pengujian kredibilitas menggunakan trianggulasi untuk memeriksa keabsahan data dengan memanfaatkan sesuatu yang lain di luar data untuk dilakukan pengecekan dan pembanding data Sugiyono, 2010: 372.

2. Pengujian transferabilitas

Pengujian transferabilitas bertujuan untuk mengetahui bahwa penelitian ini dapat diterapkan pada situasi yang lain dalam setting penelitian yang berbeda. Nilai transfer ini untuk memberikan kepercayaan dan pemahaman terhadap orang lain yang membaca laporan hasil penelitian sehingga hasil penelitian ini dapat ditransferkan pada konteks dan situasi sosial lain.

3. Pengujian reliabilitas

Dalam penelitian ini uji reliabilitas dengan cara mengaudit terhadap keseluruhan proses penelitian dengan cara dosen pembimbing 56 melakukan audit keseluruhan aktivitas peneliti dalam melakukan penelitian mulai dari menentukan fokus hingga peneliti menarik kesimpulan harus dapat ditunjukan oleh peneliti kepada pembimbing. Keseluruhan proses selama penelitian tersebut harus dapat dipertanggungjawabkan oleh peneliti dengan menunjukan kepada dosen pembimbing.

4. Pengujian objektivitas

Penelitian ini akan dikatakan objektif apabila hasil penelitian telah disepakati oleh banyak orang. Dalam tahap ini, merupakan tahap konfirmasi hasil dari penelitian jika hasil penelitian tersebut objektif. Pengujiannya dapat dilakukan secara bersamaan dengan pengujian reliabilitas yakni pada saat dosen pembimbing mengaudit secara keseluruhan terhadap proses penelitian hingga penarikan kesimpulan sekaligus menilai apakah hasil penelitian tersebut bersifat objektif. 57