Pendapatan Karakteristik Sosial Ekonomi Masyarakat

65 Alasan responden lebih memilih ijin atas nama perorangan dibandingkan dengan koperasi antara lain karena mereka merasa lebih nyaman dan leluasa 56,67, sanggup mengelola sendiri 30, tidak harus berbagi keuntungan 6,67 dan menghindari selisih paham dengan orang lain 6,67. Adapun responden yang lebih memilih koperasi dengan alasan pengelolaan lebih mudah 60, ada modal 20 dan menumbuhkan rasa kebersamaan 20. Dari alasan-alasan tersebut tersirat bahwa masyarakat di daerah ini terbiasa dan lebih nyaman mengelola lahannya sendiri. Pengambilan keputusan yang berhubungan dengan pengelolaan lahannya biasa dilakukan sendiri. Kebutuhan untuk bekerjasama dengan orang lain terbatas hanya pada saat pembukaan lahan karena kebutuhan pemenuhan modal kerja seperti uang dan tenaga kerja.

5.2.4 Persepsi Masyarakat terhadap Mitra Kerjasama atau Investor

Secara umum responden memiliki tingkat persepsi yang tinggi terhadap peluang kerjasama dengan mitra atau investor. Sebanyak 61,73 responden memiliki tingkat persepsi tinggi, 7,41 sedang dan 30,86 rendah Tabel 28. Hal ini diduga karena responden tidak memiliki modal dan pengetahuan untuk mengelola lahannya. Sistem pengelolaan lahan yang biasa mereka lakukan adalah sistem perladangan berpindah dengan cara membakar lahan yang membutuhkan biaya yang murah. Mereka tidak memiliki pengetahuan untuk mengelola lahan HTR dengan sistem silvikultur yang tepat mulai dari penanaman, pengadaan benih, bibit, membuat persemaian, pemeliharaan tanaman hingga pemanenan kayu. Untuk kegiatan seperti itu membutuhkan modal yang lebih besar dibandingkan dengan perladangan berpindah. Tabel 28 Persepsi responden terhadap mitra kerjasamainvestor Kriteria Desa Total Seko Besar Lamban Sigatal Taman Bandung n n n n Tinggi 20 74,07 15 60,00 15 51,72 50 61,73 Sedang 3 11,11 3 12,00 0,00 6 7,41 Rendah 4 14,81 7 28,00 14 48,28 25 30,86 Untuk Desa Taman Bandung persepsi responden terhadap mitra terbagi hampir sama antara yang menyetujui 51,72 dengan yang tidak 48,28. Ini disebabkan ijin HTR yang telah keluar adalah ijin pola mandiri dengan jaminan