87
paling  efektif  untuk  pemasaran  yaitu  melalui  cara  word  of  mouth  .  Berdasarkan hasil  wawancara,  konsumen  juga  datang  karena  mengetahui  informasi  dari
temannya  dan  menjadi  tertarik  untuk  mencoba  makanan  di  Restoran  Bebek Kaleyo.  Sebaran  responden  berdasarkan  sumber  informasi  dapat  dilihat  pada
Tabel 26.
Tabel 26.
Sebaran Responden Berdasarkan Sumber Informasi
Sumber Informasi Jumlah orang
KeluargaSaudara 8
8
Teman 58
58
Diri sendiri 13
13 Papan nama
21 21
Lainnya Total
100 100
6.2.2  Fokus Perhatian dari Sumber Informasi
Fokus  perhatian  menjadi  salah  satu  pencarian  dalam  tahap  pencarian informasi.  Konsumen  dapat  melihat  atribut  atau  sumber  informasi  apakah  yang
dilihat  oleh  konsumen  dan  menjadi  fokus  perhatiannya  Sumarwan  2004. Berdasarkan  hasil  analisis,  rasa  merupakan  atribut  yang  menjadi  fokus  perhatian
konsumen  ketika  mereka  mengetahui  keberadaan  restoran  dari  sumber  informasi yang mereka peroleh yaitu sebesar 66 persen. Sedangkan lokasi restoran menjadi
atribut  kedua  terbesar  yang  menjadi  fokus  perhatian  konsumen  yaitu  sebesar  15 persen.  Kemudian  sebesar  tujuh  persen  konsumen  menyatakan  kenyamanan
tempat  adalah  fokus  perhatian  ketika  mereka  mengetahui  keberadaan  restoran. Selanjutnya harga dan pelayanan menjadi fokus perhatian konsumen terakhir yaitu
masing-masing sebesar enam persen. Rasa  menjadi  atribut  yang  menjadi  fokus  karena  sebagian  besar  alasan
atau  motivasi  konsumen  untuk  makan  di  luar  rumah  karena  mencari  menu  yang khas. Rasa yang menarik akan membuat konsumen menjadi tertarik untuk
88
mencoba  dan  melakukan  pembelian.  Berdasarkan  hasil  wawancara,  konsumen mengatakan dalam menentukan jenis makanan  yang akan dipilih konsumen akan
memfokuskan  pada  cita  rasa  makanan  yang  khas.  Sebagian  besar  konsumen mengatakan rasa pedas dan gurih menjadi salah satu fokus perhatian yang mereka
pertimbangkan.  Restoran  Bebek  Kaleyo  juga  menyediakan  lima  variasi  menu bebek  yang  berbeda  rasa.  Rasa  yang  beragam  inilah  yang  sangat  disukai
konsumen  dan  menjadi  pertimbangan  untuk  berkunjung  ke  sebuah  restoran. Sebaran  responden  berdasarkan  fokus  perhatian  dari  sumber  informasi  dapat
dilihat pada Tabel 27.
Tabel 27.
Sebaran  Responden  Berdasarkan  Fokus  Perhatian  dari  Sumber Informasi
Fokus Perhatian Jumlah orang
Lokasi 15
15 Harga yang ditawarkan
6 6
Cita rasa 66
66
Pelayanan 6
6 Kenyamanan tempat
7 7
Total 100
100
6.2.3  Pengaruh dari Sumber Informasi