PENGANTAR EVALUASI HASIL RKPD TAHUN 2014 KOTA SEMARANG

BAB II EVALUASI HASIL RKPD TAHUN 2014 KOTA SEMARANG

SAMPAI DENGAN TRIWULAN KEDUA

2.1. PENGANTAR

Analisis capaian program dilakukan untuk mengevaluasi hasil RKPD tahun 2014 Kota Semarang sampai dengan triwulan kedua. Evaluasi dilakukan terhadap dua aspek, yaitu kinerja anggaran dan kinerja indikator program. Evaluasi kinerja anggaran dilakukan dengan membandingkan antara jumlah anggaran yang ditetapkan pada APBD TA 2014 dengan serapan pertanggungjawaban sampai dengan triwulan 2 Juni 2014 serta realisasi fisik dari pelaksanaan kegiatan tersebut. Evaluasi capaian kinerja dilakukan dengan membandingkan antara target dengan realisasi capaian kinerja masing-masing indikator program sampai dengan triwulan 2 Juni 2014. Untuk menilai tingkat ketercapaian target akhir periode RPJMD 2015 pada tahun 2014 dapat diketahui dari status capaian masing-masing indikator yang dibedakan menjadi 3 tiga kategori, yaitu sebagai berikut : 1 Telah tercapai, apabila capaian kinerja sampai dengan tahun 2014dari target akhir periode RPJMD 2015 telah tercapai sebesar x ≥ 80. 2 Akan tercapai on the track, apabila capaian kinerja sampai dengan tahun 2014 telah mencapai60 atau lebih, akan tetapi masih di bawah 80 60 ≤ x 80. 3 Perlu upaya keras, apabila capaian kinerja sampai dengan tahun 2014 kurang dari 60 60. Sementara itu untuk mengklasifikasikan capaian kinerja anggaran serapan anggarankeuangan dan kinerja indikator program pada pelaksanaan RKPD tahun 2014 hingga triwulan 2, diberikan penilaian melalui tiga kategori yaitu : 1 Kinerja Tinggi, apabila capaian kinerja pada pelaksanaan indikator berdasarkan RKPD tahun 2014 sampai dengan triwulan 2 telah tercapai 50 atau lebih x ≥ 50 . 2 Kinerja Sedang, apabila capaian kinerja pada pelaksanaan indikator berdasarkan RKPD tahun 2014 sampai dengan triwulan 2 telah mencapai 25 atau lebih, tetapi masih di bawah 50 25 ≤ x 50 . 3 Kinerja Rendah, apabila capaian kinerja pada pelaksanaan indikator berdasarkan RKPD tahun 2014 sampai dengan triwulan 2 masih kurang dari 25 x 25.

2.2. EVALUASI KINERJA PROGRAM DAN KEGIATAN BERDASARKAN URUSAN