Pengertian sistem Ala Ala

46 Pendidikan Kewarganegaraan X Cerdas dan Kritis sedang mempelajari ilmu hukum. Menurutnya, hukum ialah himpunan peraturan-peraturan perintah dan larangan yang mengatur tata tertib kehidupan bermasyarakat yang seharusnya ditaati oleh anggota masyarakat yang bersangkutan karena pelanggaran petunjuk hidup itu dapat menimbulkan tindakan dari pihak pemerintah. 2 Achmad Ali Hukum ialah seperangkat norma tentang apa yang benar dan apa yang salah yang dibuat atau diakui eksistensinya oleh pemerintah, yang dituangkan baik dalam aturan tertulis peraturan maupun yang tidak tertulis, yang mengikat dan sesuai dengan kebutuhan masyarakatnya secara keseluruhan, dan dengan ancaman sanksi bagi pelanggar aturan itu 2008. 3 Immanuel Kant Hukum ialah keseluruhan syarat-syarat yang dengan ini kehendak bebas dari orang yang satu dapat menyesuaikan diri dengan kehendak bebas dari orang lain, menuruti peraturan hukum tentang kemerdekaan 1995. 4 Leon Duguit Hukum ialah aturan tingkah laku para anggota masyarakat yang harus ditaati oleh masyarakat sebagai jaminan kepentingan bersama dan jika dilanggar akan menimbulkan reaksi bersama terhadap orang yang melakukan pelanggaran itu 1919. 5 Prof. Dr. Mochtar Kusumaatmadja Hukum ialah keseluruhan kaidah-kaidah serta asas-asas yang mengatur pergaulan hidup dalam masyarakat dan bertujuan memelihara ketertiban serta meliputi lembaga-lembaga dan proses guna mewujudkan berlakunya kaidah sebagai kenyataan dalam masyarakat 1986. Buatlah kliping secara perseorangan mengenai berbagai hal yang perlu dilakukan oleh suatu pemerintahan dalam upaya penegakan hukum di suatu negara dengan langkah-langkah kerja berikut. 1. Carilah gambar-gambar minimal enam buah yang terkait dengan upaya penegakan hukum, baik dari internet, majalah, ataupun koran. 2. Tuangkan pendapat Anda tentang gambar-gambar yang telah Anda pilih dengan pokok-pokok pikiran yang dibahas, misalnya, apa yang disebut dengan penegakan hukum, mengapa hukum perlu ditegakkan, upaya-upaya kongkret apa saja yang perlu dilakukan dalam rangka penegakan hukum, dan apa implikasi dari suatu penegakan hukum. 3. Tuangkan ide dan gagasan Anda dalam bentuk tulisan minimal lima halaman. 4. Kumpulkan kepada guru untuk dinilai.