Langkah-langkah untuk Aktivitas Pembelajaran Diklat Tatap Muka Penuh Kegiatan1: Pendahuluan Langkah-langkah untuk aktivitas pembelajaran Diklat Tatap Muka In-On- In

108 Kegiatan Pembelajaran 5 Melakukan Aktivitas Pembelajaran On Peserta mengerjakan tugas-tagas sesuai dengan LK yang wajib dikerjakan saat On sesuai rencana yang telah disusun pada In1 dan sesuai dengan rambu-rambu atau instruksi yang tertera pada modul dengan tekun dan rasa percaya diri. Presentasi In2 a. Peserta melakukan presentasi produk-produk tagihan On LK 5.3 Karangan Deskripsi dan Argumentasi serta LK 5.4 Penerapan Materi Keterampilan berbicara yang akan dikonfirmasi oleh fasilitator dan dibahas bersama dengan menghargai pendapat orang lain. b. Peserta dan penyaji me-review materi berdasarkan seluruh kegiatan pembelajaran dengan rasa percaya diri.

E. Latihan Kasus Tugas

Setelah Bapak dan Ibu mempelajari materi keterampilan berbahasa Indonesia dalam pembelajaran SD kelas tinggi di atas, sekarang kerjakanlah LK di bawah ini LK 5.1 Teknik Menyimak untuk TM dan In1 1 Pelajari materi tentang Teknik Menyimak 2 Berikan contoh teknik loci pada pembelajaran menyimak di SD kelas tinggi 3 Tulis jawaban di dalam kotak yang sudah disediakan 109 SD Kelas Tinggi KK A LK 5.2 Hubungan antara Keterampilan Membaca dan Keterampilan Menulis untuk TM dan In1 1 Pelajari materi tentang Keterampilan Berbahasa Indonesia 2 Jelaskan, maksud dari pernyataan terdapat hubungan antara kegiatan membaca dengan kegiatan menulis 3 Tulis jawaban di dalam kotak yang sudah disediakan LK 5.3 Karangan Deskripsi dan Argumentasi untuk on 1 Pelajari materi tentang Jenis-jenis Tulisan 2 Berikan contoh karangan deskripsi dan argumentasi, masing-masing minimal dua paragraf 3 Tulis jawaban dalam kotak yang sudah disediakan Contoh Karangan Deskripsi Contoh Karangan Argumentasi 110 Kegiatan Pembelajaran 5 LK 5.4 Penerapan Materi Keterampilan Berbicara untuk On 1 Pelajari materi tentang Penerapan Materi Keterampilan Berbicara 2 Bapak dan Ibu diminta untuk menugasi para siswa untuk mewawancarai orang-orang yang dianggap penting di lingkungan sekolah misal: kepala sekolah, wali kelas, petugas perpustakaan, penjaga kantin, satpam dll, 3 Para siswa diminta untuk melaporkan hasil wawancaranya dengan menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif dalam bentuk teks tertulis. 4 Setelah para siswa mengerjakan tugas tersebut lalu Bapak dan Ibu membuat laporan proses pembelajaran tentang materi wawancara mulai persiapan sampai dengan penilaian. 5 Lampirkan laporan wawancara para siswa beserta rubrik penilaiannya

E. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

Isilah kolom di bawah ini sesuai dengan umpan balik tindak lanjut setelah Anda mempelajari modul ini 1. Nilai-nilai karakter apa yang Bapak dan Ibu peroleh setelah membahas materi “Keterampilan Berbahasa Indonesia”? 2. Nilai-nilai karakter apa yang dapat Bapak dan Ibu terapkan kepada peserta didik setelah mempelajari materi ini? 3. Apakah materi “Keterampilan Berbahasa Indonesia” sesuai dengan kebutuhan Bapak dan Ibu mengajar di SD kelas tinggi? Berikan alasannya 4. Hal-hal apa saja yang Bapak dan Ibu pelajari dari materi “Keterampilan Berbahasa Indonesia”? 111 SD Kelas Tinggi KK A Kegiatan Pembelajaran 6 Sastra Indonesia

A. Tujuan

Setelah mempelajari materi dalam modul ini, baik secara mandiri maupun dalam pelatihan peserta diharapkan mampu: 1. Membedakan sastra lama dan sastra baru dengan rasa percaya diri; 2. Mengidentifikasi genre sastra Indonesia dengan tanggung jawab; 3. Membedakan prosa dan puisi dengan menghargai pendapat orang lain; 4. Membedakan prosa lama dan prosa baru dengan rasa percaya diri; 5. Mengidentifikasi unsur instrinsik puisi dengan memperlihatkan apresiasi budaya bangsa sendiri; 6. Mengidentifikasi unsur intrinsik prosa dengan memperlihatkan apresiasi budaya bangsa sendiri.

B. Kompetensi dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Indikator pencapaian kompetensi pada kegiatan pembelajaran ini adalah: 1. Membedakan sastra lama dan sastra baru. 2. Mengidentifikasi genre sastra Indonesia. 3. Membedakan prosa dan puisi. 4. Membedakan prosa lama dan prosa baru. 5. Mengidentifikasi unsur instrinsik puisi. 6. Mengidentifikasi unsur intrinsik prosa.