ASUHAN KEPERAWATAN Keperawatan Medikal Bedah

264 10 Pola koping-toleransi stress a Tanyakan dan kaji perhatian utama selama dirawat di RS financial atau perawatan diri b Kaji keadan emosi klien sehari-hari dan bagaimana klien mengatasi kecemasannya mekanisme koping klien . Apakah ada penggunaan obat untuk penghilang stress atau klien sering berbagi masalahnya dengan orang-orang terdekat. 11 Pola keyakinan nilai Tanyakan agama klien dan apakah ada pantangan-pantangan dalam beragama serta seberapa taat klien menjalankan ajaran agamanya. Orang yang dekat kepada Tuhannya lebih berfikiran positif.

K. DIAGNOSA KEPERAWATAN

1. Kerusakan integritas kulit berhubungan dengan kekeringan pada kulit 2. Resiko infeksi berhubungan dengan penurunan imunitas 3. Gangguan pola tidur berhubungan dengan pruritus 4. Gangguan citra tubuh berhubungan dengan penampakan kulit yang tidak bagus. 5. Kurang pengetahuan tentang program terapi berhubungan dengan kurangnya informasi

L. RENCANA KEPERAWATAN

No DIAGNOSA KEPERAWATAN NOC NIC 1. Kerusakan integritas kulit berhubungan dengan kekeringan pada kulit Setelah dilakukan asuhan keperawatan, kulit klien dapat kembali normal dengan kriteria hasil:  Kenyamanan pada kulit meningkat  Derajat pengelupasan kulit berkurang  Kemerahan berkurang  Lecet karena garukan berkurang  Penyembuhan area kulit yang telah rusak 1. Lakukan inspeksi lesi setiap hari 2. Pantau adanya tanda- tanda infeksi 3. Ubah posisi pasien tiap 2-4 jam 4. Bantu mobilitas pasien sesuai kebutuhan 5. Pergunakan sarung tangan jika merawat lesi 6. Jaga agar alat tenun selau dalam keadaan bersih dan kering 7. Libatkan keluarga dalam memberikan 265 bantuan pada pasien 8. Gunakan sabun yang mengandung pelembab atau sabun untuk kulit sensitive 9. Oleskanberikan salep atau krim yang telah diresepkan 2 atau tiga kali per hari. 2. Resiko infeksi berhubungan dengan penurunan imunitas Setelah dilakukan asuhan keperawatan diharapkan tidak terjadi infeksi dengan kriteria hasil:  Hasil pengukuran tanda vital dalam batas normal. - RR :16-20 xmenit - N : 70-82 xmenit - T : 37,5 C - TD : 12085 mmHg  Tidak ditemukan tanda- tanda infeksi kalor,dolor, rubor, tumor, infusiolesa  Hasil pemeriksaan laborat dalam batas normal Leuksosit darah : 5000- 10.000mm 3 1. Lakukan tekni aseptic dan antiseptic dalam melakukan tindakan pada pasien 2. Ukur tanda vital tiap 4- 6 jam 3. Observasi adanya tanda-tanda infeksi 4. Batasi jumlah pengunjung 5. Kolaborasi dengan ahli gizi untuk pemberian diet TKTP 6. Libatkan peran serta keluarga dalam memberikan bantuan pada klien 7. Kolaborasi dengan dokter dalam terapi obat 3. Gangguan pola tidur berhungan dengan pruritus Setelah dilakukan asuhan keperawatan diharapkan klien bisa istirahat tanpa danya pruritus dengan kriteria hasil:  Mencapai tidur yang nyenyak  Melaporkan gatal mereda  Mengenali tindakan untuk meningkatkan tidur  Mempertahankan kondisi lingkungan yang tepat 1. Menjaga kulit agar selalu lembab 2. Determinasi efek-efek medikasi terhadap pola tidur 3. Jelaskan pentingnya tidur yang adekuat 4. Fasilitasi untuk mempertahankan aktifitas sebelum tidur 5. Ciptakan lingkungan yang nyaman 6. Kolaborasi dengan dokter dalam pemberian obat tidur. 4. Gangguan citra tubuh Setelah dilakukan asuhan 1. Kaji adanya 266 berhubungan dengan penampakan kulit yang tidak bagus. keperawatan diharapkan Pengembangan peningkatan penerimaan diri pada klien tercapai dengan kriteria hasil:  Mengembangkan peningkatan kemauan untuk menerima keadaan diri.  Mengikuti dan turut berpartisipasi dalam tindakan perawatan diri.  Melaporkan perasaan dalam pengendalian situasi.  Menguatkan kembali dukungan positif dari diri sendiri. gangguan citra diri menghindari kontak mata,ucapan merendahkan diri sendiri. 2. Identifikasi stadium psikososial terhadap perkembangan. 3. Berikan kesempatan pengungkapan perasaan. 4. Nilai rasa keprihatinan dan ketakutan klien, bantu klien yang cemas mengembangkan kemampuan untuk menilai diri dan mengenali masalahnya. 5. Dukung upaya klien untuk memperbaiki citra diri , spt merias, merapikan. 6. Mendorong sosialisasi dengan orang lain. 5. Kurang pengetahuan tentang program terapi berhubungan dengan kurangnya informasi Setelah dilakukan asuhan keperawatan diharapkan terapi dapat dipahami dan dijalankan dengan kriteria hasil:  Memiliki pemahaman terhadap perawatan kulit.  Mengikuti terapi dan dapat menjelaskan alasan terapi.  Melaksanakan mandi, pembersihan dan balutan basah sesuai program  Menggunakan obat topikal dengan tepat.  Memahami pentingnya nutrisi untuk kesehatan kulit. 1. Kaji apakah klien memahami dan mengerti tentang penyakitnya. 2. Jaga agar klien mendapatkan informasi yang benar, memperbaiki kesalahan konsepsiinformasi. 3. Peragakan penerapan terapi seperti, mandi dan penggunaan obat- obatan lainnya. 4. Nasihati klien agar selalu menjaga hygiene pribadi juga lingkungan. 267 Latihan Setelah Anda mempelajari Topik 3 ini, silahkan Anda mencoba bermain peran dengan teman Anda seakan akan sedang merawat pasien dengan penyakit Dermatitis dan buatlah dokumentasi asuhan keperawatan tersebut. Ringkasan De Dermatitis adalah peradangan hebat yang menyebabkan pembentukan lepuh atau gelembung kecil vesikel pada kulit hingga akhirnya pecah dan mengeluarkan cairan. Istilah eksim juga digunakan untuk sekelompok kondisi yang menyebabkan perubahan pola pada kulit dan menimbulkan perubahan spesifik di bagian permukaan. Istilah ini diambil dari Bahasa Yunani yang berarti mendidih atau mengalir keluar . Dermatitis adalah peradangan kulit epidermis dan dermis sebagai respon terhadap pengaruh faktor eksogen atau faktor endogen, menimbulkan kelainan klinis berubah eflo- resensi polimorfik eritema, edema,papul, vesikel, skuama, dan keluhan gatal . Sejumlah kondisi kesehatan, alergi, faktor genetik, fisik, stres, dan iritasi dapat menjadi penyebab eksim. Masing-masing jenis eksim, biasanya memiliki penyebab berbeda pula. Seringkali, kulit yang pecah-pecah dan meradang yang disebabkan eksim menjadi infeksi. Jika kulit tangan ada strip merah seperti goresan, kita mungkin mengalami selulit infeksi bakteri yang terjadi di bawah jaringan kulit. Selulit muncul karena peradangan pada kulit yang terlihat bentol-bentol, memerah, berisi cairan dan terasa panas saat disentuh dan .Selulit muncul pada seseorang yang sistem kekebalan tubuhnya tidak bagus. Segera periksa ke dokter jika kita mengalami selulit dan eksim. Tes 3 Petunjuk : Jawablah pertanyaan berikut dengan memilih satu jawaban yang paling benar dengan memberi tanda silang pada option jawaban yang benar. Soal : 1 Di bawah ini benar tentang Herpes, kecuali …. A. Merupakan penyakit yang disebabkan virus B. Herpes zoster adalah penyakit yang disebabkan oleh reaktivasi virus Varicella – Zoster C. Herpes simpleks adalah infeksi akut yg disebabkan oleh virus herpes simpleks virus herpes hominis D. Merupakan penyakit menular E. Dapat disebabkan karena paparan sinar matahari