Mengelola Kegiatan Pembelajaran Observasi Pendidik

306 Guru tetap duduk di bangku dan mendengarkan jawaban dari kelompok yang ditunjuk. Kelompok pertama belum lengkap kemudian guru melempar pada kelompok lain. Karena semua kelopmok belum lengkap dalam menyimak isi video, maka guru memutarkan video hingga 3 kali. j. Guru memberikan stimulan- stimulan untuk membangkitkan keterlibatan peserta didik Dengan memberikan tontonan video dan lemparan pertanyaan, guru telah memberikan stimulan yang membangkitkan semangat peserta didik untuk terlibat aktif dalam pembelajaran. k. Guru menegur peserta didik ketika salah dalam menyampaikan hasil pekerjaannya Saat kelompok selesai mempresentasikan hasil pekerjaannya, guru tidak membenarkan secara langsung namun menanyakan pada kelompok berikutnya supaya tetap terjalin interalsi antar guru dengan peserta didik. l. Guru memberi motivasipujian terhadap pekerjaan peserta didik Guru mengucapkan kata “super” pada setiap kelompok yang mengemukakan jawaban .

4. Pengelolaan waktu dan pengorganisasian kelas

a. Guru menentukan alokasi penggunaan waktu Setelah video diputarkan sebanyak 3x, mematikan laptop dan meminta peserta didik untuk menyusun dialognya dengan tepat dan didiskusikan kelompok supaya antar peserta didik dapat memahami isi dialog. Guru memberikan waktu sebanyak 5 menit saja untuk mencatat karena jam pelajaran sudah hamper selesai. b. Guru dapat mengendalikan kelas Dalam mengendalikan kelas terlihat kurang maksimal. Kondisi ruang kelas yang luas dan suara guru yang kurang lantang mengakibatkan banyak peserta didik yang asik mengobrol, ada yang mengantuk da nada yang terlihat sibuk mengerjakan tugas lain selain bahasa Jerman. 307 c. Guru membuka dan menutup pelajaran tepat waktu Guru membuka pembelajaran tepat waktu namun memulai materi tidak tepat waktu dikarenakan harus menyiapkan properti untuk pembelajaran. Guru juga tidak tepat waktu dalam mengakhiri pembelajaran karena waktu yang diperlukan untuk mencatat tidak cukup. Sehingga saat bel berbunyi, peserta didik masih dalam kondisi mencatat dan belum menyimpulkan materi pembelajaran secara bersama-sama. d. Guru mengatur penataan tempat duduk peserta didik Guru meminta peserta didik untuk membentuk kelompok saat mengerjakan latihan soal. Guru menyuruh untuk berkelompok dengan teman bangku yang di belakangnya supaya tidak merubah tata ruang di dalam kelas. e. Guru menggunakan papan tulis dan perlengkapannya Guru kurang memanfaatkan papan tulis karena guru sudah menggunakan media LCD dan Laptop. f. Guru menggunakan laboratorium bahasa sebagai fasilitas penunjang pembelajaran Guru tidak menggunakan laboratorium. Pembelajaran hari ini bertempat di gedung MAN di Jl. Kartini dimana tidak terdapat laboratorium bahasa. Gedung ini ada khusus untuk peserta didik yang masih duduk dibangku kelas X.

5. Menutup Pelajaran

a. Guru meminta peserta didik menyimpulkan materi pemelajaran Saat bel berbunyi, peserta didik masih mengerjakan soal latihan dan belum selesai. Kemudian guru memerintahkan untuk dikerjakan di rumah. Guru berjalan kembali ke depan kelas untuk mengajak peserta didik bersama-sama guru menyimpulkan materi pembelajaran. Guru memerlukan waktu 10 menit untuk melakukan Schluss sesuai dengan RPP yang disiapkan oleh guru. b. Guru memberi evaluasi pembelajaran Guru memberikan evaluasi kepada peserta didik secara berkelompok di akhir pemberian materi. Namun waktu yang diperlukan tidak mencukupi untuk evaluasi di dalam kelas dan akhirnya guru meminta kepada peserta didik untuk mengerjakan evaluasi di rumah masing- masing sebagai pekerjaan rumah. 308 c. Guru mengakhiri pelajaran dengan salam Setelah bersama-sama menyimpukan guru mengucapkan salam perpisahan “Danke für Heute, Assalamualaikum Wr. Wb. ”. Kemudian guru berjalan menuju meja. Guru merapikan tempat duduk guru dan meja lalu mengambil buku, dan berjalan keluar kelas bersama dengan peneliti.

B. Observasi Peserta Didik

No Aspek yang diamati Deskripsi hasil observasi

1. Sikap peserta didik

a. Peserta didik memulai pelajaran dengan tertib Saat guru memasuki ruangan, peserta didik masih dalam kondisi belum siap. Ada peserta didik yang masih bersantai karena terlalu kenyang setelah makan di waktu jam istirahat. Ada juga peserta didik yang baru saja masuk kelas, mengobrol atau bergurau dengan teman satu bangku dan ada beberapa peserta didik yang mengerjakan tugas pelajaran selain bahasa Jerman. Bahkan ketika pelajaran sudah dimulai ada 4 orang peserta didik yang baru masuk kelas karena terlalu lama memanfaatkan waktu istirahat. b. Peserta didik memperhatikan dan berkonsentrasi penuh dalam pelajaran Peserta didik yang duduk di barisan depan dan tengah fokus berkonsentrasi dalam pelajaran. Pada barisan depan dan tengah didominasi oleh peserta didik perempuan dan 4 peserta didik laki-laki yang memang memperhatikan penjelasan dari guru. c. Peserta didik mengabaikan penjelasan pendidik dalam menyampaikan materi pembelajaran Sebagian besar peserta didik laki-laki yang duduk di barisan belakang selalu membuat kegaduhan. Pada bangku pojok sebelah kiri dari arah peniliti terdapa satu kelompok peserta didik yang terdiri dari 4 siswa dan 2 siswi yang biasa ribut. Pada baris bangku sebelahnya terdapat peserta didik yang terlihat ngantuk dan tidak bersemangat belajar. d. Peserta didik melaksanankan perintah guru dengan semangat Peserta didik bersedia saat menjawab pertanyaan salam dari guru, menanggapi apersepsi dari guru dan bersedia mencatat saat