Kebijakan dan Komitmen Pemerintah

4,33 dan 4,17. Posisi Indonesia berada pada posisi empat dengan skor 3,33 yang termasuk kedalam kelompok dengan inovasi yang cukup baik bersama Brunei Darussalam dengan skor 3,17, sedangkan negara yang memiliki inovasi yang kurang baik hanya ditempati oleh Filipina dengan skor 2,17. Posisi Thailand dan Malaysia sangat kuat dalam daya saing dan inovasi produk halal. Hal tersebut sejalan dengan kuatnya posisi kedua negara tersebut yang memiliki kekuatan sangat baik dalam dukungan riset dan pengembangan ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan pengembangan agroindustri halal, sehingga memungkinkan banyak terciptanya inovasi-inovasi baru yang memiliki tingkat daya saing yang tinggi yang dapat dipertahankan secara berkesinambungan.

8.4.5. Kemampuan Lembaga Sertifikasi

Pada faktor kekuatan lembaga sertifikasi atau lembaga audit halal, Indonesia mendapatkan nilai 5,0 yang merupakan skor tertinggi dalam penilaian kekuatan faktor ekstrinsik kelembagaan sehingga kekuatan pada faktor tersebut sudah sangat baik. Dalam faktor kemampuan lembaga sertifikasi, kriteria yang dijadikan parameter adalah pemenuhan akan kriteria yang terdiri dari besarnya pengaruh internasional, jejaring kerjasama lembaga sertifikasi, dan kekuatan keilmuan dan riset yang melatarbelakangi keputusan-keputusan lembaga sertifikasi. Lembaga sertifikasi di Indonesia adalah lembaga non pemerintah yang bernama Lembaga di bawah lembaga ulama bernama Majelis Ulama Indonesia MUI. LPPOM-MUI memiliki kemampuan sertifikasi yang dinilai terbaik di seluruh dunia. Standar sertifikasinya dijadikan acuan bagi lembaga sertifikasi halal dunia yang lain. Thailand menempati posisi ke dua dengan nilai 4,50 yang berati juga memiliki kemampuan yang sangat baik. Hal tersebut didasari kemampuan Thailand dalam membuat sistem sertifikasi halal yang terintegrasi dengan konsep mutu yang berlaku secara internasional yang lebih dikenal dengan Hal-Q yang telah dikenal secara luas hingga negara-negara Eropa Saifah, 2009. Pada posisi ke tiga, Malaysia mendapatkan nilai 4,17 kemudian Brunei