Pengamatan terhadap bahaya, Kemampuan pekerja untuk mengamati ada

232 Keselamatan Dan Kesehatan Kerja di Bidang Kelistrikan Electrical Safety Lanjutan Tabel 11.1 Manajemen Standar Masing-Masing Elemen Untuk Diterapkan Ditempat Kerja: Standar Kondisi Yang Harus Dicapai Hubungan a. Pekerja menunjukkan bahwa mereka tidak mengalami perlakuan yang tidak dapat diterima, misalnya intimidasi ditempat kerja. b. Terdapat sistem atau proses untuk menanggapi setiap keluhan pekerja. a. Perusahaan mempromosikan perilaku positif ditempat kerja untuk menghindari konflik dalam menjamin keadilan. b. Pekerja berbagi informasi yang relevan dengan pekerjaan mereka. c. Perusahaan memiliki kebijakan dan prosedur untuk mencegah perilaku atau perlakuan yang tidak dapat diterima. d. Terdapat sistem atau proses yang memungkinkan dan mendorong manajer untuk menangani perilaku atau perlakuan tidak dapat diterima. e. Terdapat sistem atau proses yang memungkinkan atau mendorong pekerja untuk melaporkan perilaku atau perlakuan yang tidak dapat diterima. Peran dan Tanggung Jawab a. Pekerja dapat menunjukkan bahwa mereka memahami peran dan tanggung jawab mereka didalam pekerjaan mereka. b. Terdapat sistem atau proses untuk menanggapi setiap keluhan pekerja. a. Perusahaan harus memastikan penempatan pekerja pada tempat yang sesuai. b. Perusahaan harus memberikan dan menyediakan informasi yang memungkinkan pekerja untuk memahami peran dan tanggung jawab mereka. c. Perusahaan harus membuat persyaratan yang jelas untuk setiap peran dan tanggung jawab kerja. d. Terdapat sistem atau proses yang memungkinkan pekerja untuk menyampaikan setiap konflik atau masalah yang muncul didalam peran dan tanggung jawab kerja mereka. Perubahan a. Pekerja dapat menunjukkan bahwa perusahaan melibatkan mereka didalam melakukan perubahan. b. Terdapat sistem atau proses untuk menanggapi setiap keluhan pekerja. a. Perusahaan memberikan kesempatan atau waktu yang cukup kepada pekerja untuk memahami alasan-alasan perubahan yang diusulkan. b. Perusahaan memberikan kesempatan kepada pekerja untuk berkonsultasi tentang perubahan dan memberikan kesempatan kepada pekerja untuk memberikan masukkan. c. Pekerja menyadari dampak dari setiap perubahan pekerjaan dan jika perlu pekerja diberikan training untuk mendukung perubahan d. Pekerja mengetahui jadwal untuk perubahan. e. Pekerja memiliki akses untuk mendapatkan dukungan yang relevan selama perubahan.