Jawablah pertanyaan berikut dengan benar. Gugus Fungsional Senyawa Karbon

Senyawa Organik Pada abad ke-18 diketahui senyawa hidrokarbon hanya dapat diperoleh dari makhluk hidup sehingga senyawa hidrokarbon disebut senyawa organik. Di Kelas X Anda telah belajar sifat khas atom karbon yang dapat berikatan dengan atom karbon dan atom-atom lain selain atom hidrogen. Sifat inilah yang menjadikan senyawa karbon melimpah di alam dengan berbagai sifat fisika dan sifat kimia. Senyawa hidrokarbon memiliki sifat tertentu akibat adanya atom selain atom karbon dan hidrogen di dalamnya. Atom-atom tersebut dinamakan gugus fungsional senya a hidrokarbon. Gugus fungsional pada senyawa hidrokarbon tersebut berperan penting dalam kereaktifannya terhadap senyawa atau atom lain. Oleh karena itu, para Kimiawan banyak mensintesis senyawa hidrokarbon yang mengandung gugus fungsi berbeda-beda untuk dimanfaatkan dalam berbagai aplikasi. Kosmetik untuk wanita, cuka yang digunakan pada makanan, dan pengawet bahan biologis merupakan contoh aplikasi zat yang mengandung senyawa hidrokarbon dengan gugus fungsi yang berbeda. Apa sajakah gugus fungsi senyawa hidrokarbon tersebut? Anda dapat menemukan jawabannya setelah mempelajari bab ini.

A. Gugus Fungsional Senyawa Karbon

B. Haloalkana C. Alkohol dan Eter

D. Aldehid dan Keton E. Asam Karboksilat dan Ester F. Senyawa Karbon Mengandung Nitrogen memahami senyawa organik dan reaksinya, benzena dan turunannya, dan m akrom olekul Hasil yang harus Anda capai: mendeskripsikan struktur, cara penulisan, tata nama, sifat, kegunaan, dan identifikasi senyawa karbon haloalkana, alkanol, alkoksi alkana, alkanal, alkanon, asam alkanoat, dan alkil alkanoat Setelah mempelajari bab ini, Anda harus mampu: 153 Proses pengisian bahan kertas oleh bahan yang mengandung senyawa organik hidrokarbon dengan gugus karbonil, di pabrik kertas, Swiss. Sumber:www.paperhistory.org Bab 6 154 Mudah dan Akt if Belajar Kim ia unt uk Kelas XII

A. Gugus Fungsional Senyawa Karbon

Atom karbon, di samping memiliki kemampuan berikatan dengan atom karbon lain, juga dapat berikatan dengan atom unsur-unsur lain. Dalam hidrokarbon, atom karbon dapat berikatan dengan atom hidrogen membentuk senyawa hidrokarbon. Selain itu, atom karbon dapat juga berikatan dengan atom-atom lain, seperti oksigen, nitrogen, fosfor, belerang, dan halogen. Atom atau gugus atom yang terikat pada senyawa hidrokarbon dapat menentukan sifat-sifat senyawa karbon. Atom atau gugus karbon tersebut lebih reaktif dari yang lainnya, dinamakan gugus fungsi. Dengan kata lain, gugus fungsi adalah bagian reaktif dari senya a karbon yang menentukan sifat fisika dan kimia senya a karbon. Jika atom halogen F, Cl, Br, I terikat pada senyawa hidrokarbon maka senyawa yang terbentuk akan memiliki sifat-sifat fisika dan kimia yang ditentukan oleh gugus tersebut. Perhatikan Tabel 6.1. X OH O C H O C O C OH O C O O N H H Gugus Fungsi Rumus umum Nama R–X R–OH R–O–R R–CHO R–CO–R R–COOH R–COO–R RNH 2 Haloalkana Alkohol Eter Aldehid Keton Asam karboksilat Ester Amina Tabel 6.1 Gugus Fungsional Senyawa Karbon 1. Apakah yang dimaksud dengan senyawa hidrokarbon? 2. Atom karbon memiliki sifat khas . Apakah maksud dari pernyataan tersebut? 3. Apa yang dimaksud dengan senyawa turunan hidrokarbon? Tes Kompetensi Awal Tabel tersebut menunjukkan beberapa gugus fungsi, rumus umum dengan R yang menyatakan residu dari hidrokarbon, dan nama kelompok senyawa karbon yang dibentuknya. Selain menentukan tata nama senyawa karbon secara bersistem IUPAC, gugus fungsi juga menentukan sifat fisika dan sifat kimia senyawa bersangkutan. Kata Kunci • Hidrokarbon • Gugus fungsi