KONSENTRASI RISIKO PERISTIWA SETELAH TANGGAL NERACA

PT BORNEO LUMBUNG ENERGI METAL Tbk. dahulu PT BORNEO LUMBUNG ENERGI Lampiran 64 DAN ANAK PERUSAHAAN CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASIAN 30 JUNI 2010 DAN 2009 DAN 31 DESEMBER 2009, 2008 DAN 2007 Dinyatakan dalam jutaan Rupiah, kecuali dinyatakan lain

34. PENERBITAN KEMBALI LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASIAN lanjutan

- Pengungkapan ikhtisar kebijakan akuntansi penting mengenai piutang usaha seperti diungkapkan pada Catatan 2d. - Pengungkapan ikhtisar kebijakan akuntansi penting mengenai aset dan kewajiban keuangan seperti diungkapkan pada Catatan 2t. - Pengungkapan ikhtisar kebijakan akuntansi penting mengenai penurunan nilai dari aset keuangan seperti diungkapkan pada Catatan 2u. - Pengungkapan ikhtisar kebijakan akuntansi penting mengenai hutang usaha seperti diungkapkan pada Catatan 2v.

35. LIKUIDITAS

Pada tanggal 30 Juni 2010, Grup memiliki akumulasi kerugian sebesar Rp 163.519 dan modal kerja negatif sebesar Rp 1.133.164. Manajemen telah melakukan analisis secara rinci atas proyeksi arus kas Grup selama 12 bulan ke depan yang berakhir pada tanggal 30 Juni 2011. Berdasarkan proyeksi 12 bulan ke depan tersebut, manajemen berkesimpulan bahwa terdapat cukup likuiditas untuk membiayai operasional Grup, pengeluaran modal yang sudah direncanakan dan pembayaran pinjaman selama periode tersebut. Dalam menyusun proyeksi tersebut, manajemen melakukan telaah atas kebutuhan kas Grup pada periode-periode sebelumnya dan juga faktor-faktor penting yang dapat mempengaruhi operasional Grup selama 12 bulan ke depan, dan berpendapat bahwa asumsi dan analisis sensitivitas yang telah digunakan dalam menyusun proyeksi adalah wajar. Namun demikian, karena semua asumsi tersebut mengenai kejadian di masa depan, asumsi-asumsi ini memiliki keterbatasan dan ketidakpastian dimana beberapa atau semua asumsi-asumsi ini mungkin tidak dapat tercapai. Selain itu, pemegang saham Perusahaan telah menyetujui rencana untuk melaksanakan Penawaran Umum Saham Perdana Perusahaan, yang diharapkan dapat menghasilkan dana untuk membayar kembali hutang dan mengurangi rasio hutang terhadap ekuitas. Oleh karena itu, Perusahaan berkeyakinan dapat melanjutkan kelangsungan usahanya. Laporan keuangan konsolidasian tidak memasukkan efek dari segala penyesuaian yang mungkin diperlukan jika Perusahaan tidak dapat melanjutkan kelangsungan usahanya di masa depan.

36. KONSENTRASI RISIKO

Pendapatan Grup seluruhnya berasal dari penjualan batubara kepada Glencore International AG ”Glencore”. Kinerja dan kelangsungan usaha Grup secara keseluruhan bergantung pada penyelesaian kontrak penjualan batubara kepada Glencore. Walaupun Grup secara langsung dipengaruhi oleh kinerja dari Glencore, manajemen berkeyakinan tidak ada risiko yang signifikan pada tanggal 30 Juni 2010. Selain itu, manajemen juga dalam proses untuk mendiversifikasi pelanggannya untuk mengatasi masalah pelanggan yang terkonsentrasi.

37. PERISTIWA SETELAH TANGGAL NERACA

a. Berdasarkan resolusi dari para pemegang saham Perusahaan tanggal 16 Agustus 2010, telah diputuskan antara lain hal–hal sebagai berikut: 1. Perubahan nama Perusahaan menjadi PT Borneo Lumbung Energi Metal Tbk.; 2. Perubahan anggota direksi dan dewan komisaris Perusahaan; 3. Pemecahan nilai nominal saham Perusahaan dari Rp 10.000 nilai penuh menjadi Rp 100 nilai penuh per lembar saham; 4. Konversi hutang Perusahaan kepada PT Republik Energi sebesar Rp 1.200.000 menjadi setoran modal dengan nilai konversi disesuaikan dengan nilai nominal baru. Atas konversi ini akan dikeluarkan saham- saham baru Perusahaan sebanyak 12.000.000.000 lembar, yang dilakukan bersamaan dengan peningkatan modal dasar Perusahaan sebagai berikut; dan 5. Meningkatkan modal dasar Perusahaan dari Rp 500.000 menjadi Rp 5.308.000. Efektif sejak resolusi tersebut, susunan pemegang saham Perusahaan adalah sebagai berikut: Jumlah Persentase Pemegang saham lembar saham kepemilikan Jumlah PT Republik Energi 13.269.987.500 99,999 1.326.999 PT Muara Kencana Abadi 12.500 0,001 1 13.270.000.000 100 1.327.000 258 PT BORNEO LUMBUNG ENERGI METAL Tbk. dahulu PT BORNEO LUMBUNG ENERGI Lampiran 65 DAN ANAK PERUSAHAAN CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASIAN 30 JUNI 2010 DAN 2009 DAN 31 DESEMBER 2009, 2008 DAN 2007 Dinyatakan dalam jutaan Rupiah, kecuali dinyatakan lain

37. PERISTIWA SETELAH TANGGAL NERACA lanjutan