Persiapan Pra-Nikah: Khitbah Pinangan

Materi PAI untuk MIMTsMA | 261 x Nikah bisa dimanfaatkan untuk membangun keluarga salihah yang menjadi panutan bagi masyarakat, suami akan berjuang dalam bekerja, memberi nafkah dan menjaga keluarga, sementara isteri mendidik anak, mengurus rumah dan mengatur penghasilan, dengan demikian masyarakat akan menjadi benar keadaannya.

11. Thalaq Perceraian

Thalaq berasal dari kata ithlaq yang artinya secara bahasa adalah perpisahan, melepaskan, lepas atau bebas. Menurut istilah agama, thalak artinya melepaskan ikatan perkawinan atau putusnya hubungan perkawinan suami-istri dengan mengucapkan secara sukarela ucapan thalak kepada istrinya, dengan kata-kata yang jelas sharih ataupun dengan kata-kata sindiran kinayah. Dalam Quran Surat al-Baqarah 2 : 229 dijelaskan bahwa talak harus dilakukan secara bertahap. Talak satu, talak dua dan baru dijatuhkan talak tiga jika proses rujuk pada talak satu dan talak dua tidak berhasil. Macam-macam Thalaq: Pertama, ditinjau dari segi bilangan dan kebolehan kembali kepada mantan isteri, talak terbagi dua yaitu talak raj’i dan talak bain. Talak Raj’i, ialah talak yang dapat dirujuk, yaitu talak ke I dan talak ke II, sesuai dengan al-Qur’an Surat al-Baqarah ayat 229, yang artinya; “Talak yang dapat dirujuk itu dua kali.” Talak Bâin, ialah talak yang tidak dapat dirujuk, yaitu talak ke III, talak Khulu’ talak tebus, permintaan cerai dari pihak isteri dengan tebusan iwadl dari pihak istri kepada pihak suami, dan talak atas putusan pengadilan. Talak Bâin terbagi dua: 1. Talak Bain Sughra, ialah talak yang tidak dapat rujuk kecuali dengan perkawinan baru dan dengan persetujuan istri, yaitu talak qabla dukhul, talak khulu’ dan talak atas putusan pengadilan. 2. Talak Bain Kubra, ialah talak yang tidak dapat rujuk, karena talak sudah dijatuhkan sebanyak tiga kali, dan bila seorang bekas suami akan kembali lagi, maka bekas istri tersebut harus pernah kawin dahulu kepada pria lain dan sudah dicerai pula, sesuai dengan al-Qur’an Surat al-Baqarah ayat 230, yang artinya; “Jika dia menceraikannya setalah talak yang kedua, maka perempuan itu tidak halal lagi baginya sebelum dia menikah dengan suami yang lain.” Macam Thalaq yang Kedua, ditinjau dari segi waktu dijatuhkannya: a. Talak Sunni Talak Jawaz yaitu talak yang dijatuhkan sesuai dengan tuntutan sunah yang meliputi dua syarat, ialah: isteri yang ditalak sudah pernah digauli disetubuhi; isteri dapat segera melakukan ‘iddah suci setelah ditalak, yakni ia dalam keadaan suci dari haid dan belum digauli ketika talak dijatuhkan.

b. Talak Bid’i Talak haram yaitu talak yang dijatuhkan tidak sesuai dengan tuntutan

sunah tidak memenuhi kriteria yang terdapat dalam talak sunni. Talak ini diharamkan lantaran merugikan pihak isteri sebab ‘iddahnya lebih lama dari iddah talak sunni. Macam talak yang masuk dalam kategori talak ini adalah: a. Talak yang dijatuhkan kepada isteri disaat sedang haid dan begitupun ketika nifas 40 hari setelah melahirkan; b. Talak yang dijatuhkan kepada isteri disaat ia dalam keadaan suci, tetapi pernah digauli disetubuhi dalam rentan waktu suci tersebut. 262 | Modul Pendidikan Agama Islam

c. Talak bukan Suni dan talak bukan Bid’i yaitu talak yang dijatuhkan terhadap salah

satu hal berikut: a Isteri yang ditalak itu belum pernah digauli disetubuhi; b Isteri yang ditalak itu belum pernah haid telah lepas dari masa haid monopouse; c Isteri yang ditalak dalam keadaan hamil. Selain itu, ada pula istilah Thalaq Al-Battah, yaitu talak tiga yang dijatuhkan sekaligus dalam satu kali kesempatan. Talak jenis ini pernah terjadi pada masa Rasulullah Saw dan masa Abu Bakar Shiddiq r.a, serta dua tahun pertama pemerintahan Umar bin Khathab ra., akan tetapi pada masa itu Thalaq Al Battah dihukum hanya jatuh satu. Baru pada tahun ketiga pemerintahan Umar bin Khathab r.a. Thalaq al-Battah dihukum jatuh tiga. Penetapan jatuh tiga terhadap Thalaq al-Battah merupakan ijtihad Khalifah Umar bin Khathab ra. yang dilakukan untuk menjawab atas problem sosial akibat perkembangan peradaban yang terjadi pada masa itu, dengan maksud untuk membela dan menyelamatkan kaum perempuan dari kesewenangan laki-laki. Hukum Thalaq Rasulullah SAW bersabda: “Tiga perkara jika diucapkan serius jadi benar dan jika diucapkan main-mainpun juga jadi benar; nikah, talak dan rujuk”. HR. Ahmad, Abu Daud, Ibnu Majah, Hasan menurut At-Tirmidzi dan shahih menurut Al-Hakim. Dalam hadis lainnya Nabi Saw bersabda: ˴ή˴Ϥ˵ϋ˶Ϧ˸Α˶΍˶Ϧ˴ϋ - Ύ˴Ϥ˵Ϭ˸Ϩ˴ϋ˵ ͉๡˴΍˴ϲ ˶ο˴έ - ˴ϗ˴ϝΎ˴ϗ ˵ϕ ˴ϼ͉τϟ˴΍˶ ͉๡˴΍˴Ϊ˸Ϩ˶ϋ˶ϝ ˴ϼ˴Τ˸ϟ˴΍ ˵ξ˴ϐ˸Α˴΃ຽ˶ ͉๡˴΍˵ϝϮ˵γ ˴έ˴ϝΎ Pada dasarnya perceraian atau talak itu adalah sesuatu yang tidak disenangi yang dalam istilah ushul fiqh disebut makruh. 12. Masa ‘Iddah dan Ruju’ Dalam Kompilasi Hukum Islam dijelaskan, ’iddah adalah masa tunggu bagi wanita yang ditinggal mati atau bercerai dari suaminya yang tidak memungkinkan baginya untuk menikah lagi dengan laki-laki lain. Masa ’iddah berlaku bagi isteri yang putus perkawinannya kecuali qobla al dukhul dan perkawinannya putus bukan karena kematian suami. Waktu tunggu: 1 Karena kematian: 130 hari jika tidak hamil. Jika hamil sampai melahirkan. 2 Karena perceraian: x 3 kali suci, minimal 90 hari bagi yang masih haid x 90 hari bagi yang tidak haid QS. al-Thalaq: 4 x Hamil sampai melahirkan QS. al-Tbalaq: 4 3 Tidak ada waktu tunggu bagi janda karena perceraian qabla dhukul. Mulai masa tunggu: Jika karena perceraian: setelah putusan Pengadilan Agama mempunyai kekuatan hukum tetap. Jika karena kematian: sejak kematian suami. Rujuk Berasal dan kala Arab raj’ah yang artinya kembali. Jadi rujuk adalah kembali hidup sebagai suami isteri antara laki-laki dan perempuan yang melakukan perceraian dengan talak raj’i selama masih dalam masa ’iddah tanpa dengan akad nikah baru.