Mengajar Adalah Suatu Karunia

Menggambar Drawing Biasanya anak yang paling kreatif dan artistik adalah anak yang paling sulit mengungkapkan perasaan mereka di depan umum. Banyak anak-anak yang berbakat di bidang seni tertutup dan lebih memilih mengungkapkan perasaannya melalui karya seni yang mereka buat. Berikan kesempatan kepada mereka untuk mensharingkan iman mereka dengan menggambarkan apa yang mereka lihat di Alkitab. Berikan kepada mereka satu perikop dan biarkan mereka menafsirkannya melalui gambar yang mereka buat. Dengan cara ini, Anda akan melihat hasil yang menarik, dan Anda sekaligus akan dapat melayani anak-anak yang sulit dijangkau dengan metode biasa. Bekerja Sama Cooperating Beberapa anak didik Anda mungkin dapat belajar dengan sangat baik dengan cara bekerja sama dengan teman-temannya yang lain. Saya pernah menjumpai anak-anak yang mempunyai kemampuan sosial tinggi dan tidak dapat melakukan apa-apa jika ia sendirian, tapi jika diberi kesempatan untuk bekerja dengan teman lain maka mereka akan dapat memperoleh pemahaman yang lebih dalam. Kehidupan Living Komponen terakhir ini ditujukan khusus bagi Anda sebagai guru SM. Anak-anak didik Anda belajar lebih banyak dari hidup Anda dan bagaimana Anda menjalani hidupnya. Mereka menyerap berita tentang kasih Allah dan iman Kristen dari berinteraksi dengan Anda atau melihat bagaimana Anda bertindak. Oleh karena itu jangan anggap remeh adanya kuasa yang terpancar dari gaya hidup Anda. Saya tidak ingat lagi pengajaran apa yang disampaikan oleh guru saya waktu saya masih muda. Namun kebenaran-kebenaran yang saya dapatkan dari mengamai hidup guru-guru sayalah yang masih saya ingat sampai saat ini. Anak-anak mencium kepalsuan orang dewasa dengan sangat cepat. Mereka mencari orang-orang di dekat mereka untuk dijadikan model untuk belajar apa artinya mengasihi Tuhan dan bagaimana hidup sebagai orang Kristen. Mungkin itu sebabnya Yakobus menuliskan dalam suratnya: Saudara-saudaraku, janganlah banyak orang di antara kamu mau menjadi guru; sebab kita tahu, bahwa sebagai guru kita akan dihakimi menurut ukuran yang lebih berat. Yakobus 3:1

0842002: Mengajar Adalah Suatu Karunia

Salah satu dari karunia-karunia Roh Kudus yang tersurat dalam Roma 12, adalah karunia mengajar. Ini tidak menunjukkan kepada kemampuan yang kita warisi atau yang kita peroleh, walaupun Allah berkenan memakai kemampuan-kemampuan tersebut, melainkan menunjuk kepada kecakapan yang diberi secara Ilahi untuk mengajarkan jalan kebenaran kepada orang lain. Yang dimaksud bukanlah, bahwa seseorang merasa ingin menjadi pengajar, tetapi apakah ia mempunyai kesadaran bahwa Roh Kudus telah memberi kepadanya suatu karunia yang harus digunakan. Roh Kudus telah memberikan perlengkapan yang perlu kepada gereja untuk melaksanakan pekerjaannya dalam dunia dewasa ini. Karunia- karunia Roh Kudus yang tersurat dalam Roma 12, 1Korintus 12 dan Efesus 4 merupakan bantuan-bantuan rohani yang lengkap untuk membangun Kerajaan Allah. Gereja mempunyai segala peralatan yang perlu untuk melaksanakan suruhannya. Dalam hal inilah terdapat struktur pendidikan dalam gereja. Orang- orang percaya harus diajar untuk menerima dan mengambangkan karunia- karunia alat-alat rohani yang demi iman telah diterimanya dari Roh Kudus. Roh itu telah mengaruniakan perlengkapan yang sempurna kepada gereja. Sedikitpun tak ada kekurangan untuk menjadikan gereja suatu kekuatan bagi kebenaran di dunia ini. Pendidik Kristen itu dengan kasih dapat membantu orang lain lebih memasuki pelayanan Roh, dengan memakai perlengkapan Roh Kudus untuk membangun jemaat. Pendidikan Kristen adalah melaksanakan pekerjaan Tuhan menurut cara Tuhan. Oleh sebab itu kita yakin akan adanya perlengkapan yang Tuhan berikan. Sebagaimana tidak dengan sendirinya kita menemui rencana keselamatan Allah, begitu pula tidak dengan sendirinya kita menggunakan cara-cara ilahi. Pendidikan Kristen adalah hal menemui cara kerjanya Roh Allah, Guru yang ilahi itu serta bekerja sama dengan Dia. Pendidikan Kristen bertujuan memperkenankan Firman Allah mengubah setiap segi hidup manusia. Dengan pendidikan Kristen kita dapat menjadikan segala bangsa itu murid Tuhan. Pengerahan Jikalau hal mengajar memang merupakan karunia Roh Kudus, tidak kah hal itu berarti bahwa pengerahan tenaga pengajar harus merupakan pelayanan yang memberi dorongan supaya karunia ini boleh diterima demi iman? Seringkali pengerahan pengerja- pengerja dijalankan seperti untuk pekerjaan biasa, terlihat dari ungkapan di bawah ini: Kami betul-betul kekurangan tenaga. Dapatkah Saudara mengajar satu kelas? Pekerjaan ini akan memakan banyak waktu, dan berhubung dengan pendidikan Saudara maka pekerjaan ini mudah sekali. Sesungguhnya hal ini patut disesalkan. Pengajar-pengajar tidak boleh diangkatdipilih karena keperluan yang mendesak atau karena mudah sekali memakai orang yang sudah ada. Allah mempunyai prinsip yang lebih tinggi. Hanya Dia yang dapat mengerahkan tenaga pengajar yang dipilih itu dan hanya Dia yang dapat menghasilkan buah rohani melalui usaha yang bersunguh- sungguh. Kita menyimpang jauh bila kita mengeluarkan pelayanan mengajar dari tempatnya yang patut secara rohani dan yang sesuai dengan Alkitab, serta menjadikannya suatu pekerjaan yang diatur oleh ukuran-ukuran jabatan saja. Penyanggupan Dimensi-dimensi pelayanan mengajar sungguh mengejutkan. Hal-hal berikut melukiskan fakta ini: 1. Pelajar-pelajar yang hadir berasal dari berbagai-bagai suku dan dari berbagai-bagai tingkatan ekonomi dan kebudayaan dalam masyarakat. 2. Singkatnya waktu. Rata-rata waktu mengajar tidak melebihi tiga puluh menit. 3. Kesanggupan untuk mengerti tidak sama, melainkan berbeda-beda. 4. Ada perbedaan yang besar sekali dalam pengetahuan dan pengalaman mengenai Alkitab dan hal-hal rohani. 5. Perlawanan Iblis terhadap pekerjaan Allah. Hanya kuasa Roh Kudus yang bekerja sebagai karunia yang menyanggupkan untuk mengatasi tantangan yang begitu besar. Pendidikan Semua hal yang telah diuraikan di atas, tidak dimaksudkan untuk meremehkan pentingnya hal diadakannya pendidikan pengajar secara terus-menerus. Roh Kudus dapat mengurapi dan menggiatkan perkara- perkara yang telah ada dalam hati dan ingatan pengajar. Alkitab mengatakan bahwa Roh Kudus akan mengingatkan kita tentang semua perkara. Bila hati dan ingatan kita penuh dengan Firman Allah, maka itu berarti ada ladang yang subur untuk tempat Roh Kudus bekerja dan melaksanakan maksud-maksud-Nya.

0842002: Karunia Mengajar Dalam Jemaat