Diklat Online Artikel Sendimat P4TK Matematika | Info Ops prosiding sendimat

Struktur Program Diklat Online Pola 15 hari adalah sebagai berikut. Tabel 1 . Struktur Program Diklat Online Pola 15 Hari MATERI JAM PELAJARAN Pengenalan Sistem E-Training 4 Internet 3 Geogebra 12 Pemanfaatan Alat Peraga Matematika 1 5 Pemanfaatan Alat Peraga Matematika 2 5 Matematika Rekreasi 5 Sosialisasi Kurikulum 3 Pemanfaatan Office Untuk Pembelajaran Matematika 6 Karya Tulis Ilmiah Teori 5 Karya Tulis Ilmiah Praktek 5 Refleksi dan Evaluasi 3 Program Tindak Lanjut PTL 2 Pretest dan Postest 2 Jumlah 60 Komponen penilaian dalam diklat online adalah sebagai berikut. a. Keaktifan peserta untuk masuk ke sistem setiap login peserta akan tercatat oleh sistem b. Keaktifan dalam mengikuti diskusi online dilihat dari frekuensi dan kualitas diskusi c. Tugas individukelompok d. Tugas akhir dalam bentuk artikel atau karya ilmiah populer. Artikel atau karya ilmiah yang memenuhi kriteria akan dipublikasikan di website PPPPTK Matematika dan peserta mendapatkan surat keterangan. e. Postes Keuntungan yang diperoleh mengikuti diklat online ini adalah: a. Para guru dapat mengikuti program ini tanpa meninggalkan tugas keseharian. b. Diklat dapat menjangkau jumlah lebih banyak dibandingkan dengan diklat tatap muka. c. Biaya diklat relatif lebih murah dibandingkan dengan diklat tatap muka. d. Dapat mengikuti perkembangan teknologi khususnya teknologi informasi. Sedangkan menurut Rusman, Dedi K., dan Cepi R. 2011, kelebihan Pembelajaran Berbasis Web e-learning adalah: 1. Memungkinkan setiap orang di mana pun, kapan pun, untuk mempelajari apa pun. 2. Pembelajar dapat belajar sesuai dengan karakteristik dan langkah-langkah dirinya sendiri karena pembelajaran berbasis web membuat pembelajaran menjadi bersifat individual. 3. Kemampuan untuk membuat tautan link, sehingga pembelajar dapat mengakses informasi dari berbagai sumber, baik di dalam maupun luar lingkungan belajar. 4. Sangat potensial sebagai sumber belajar bagi pembelajar yang tidak memiliki cukup waktu belajar. 5. Dapat mendorong pembelajar untuk lebih aktif dan mandiri di dalam belajar. 6. Menyediakan sumber belajar tambahan yang dapat digunakan untuk memperkaya materi pembelajaran. 7. Menyediakan mesin pencari yang dapat digunakan untuk mencari informasi yang mereka butuhkan. 8. Isi dari materi pelajaran dapat di update dengan mudah. Kemudian menurut Rusman, Dedi K., dan Cepi R. 2011, kekurangan Pembelajaran Berbasis Web e-learning adalah: 1. Keberhasilan pembelajaran berbasis web bergantung pada kemandirian dan motivasi pembelajar. 2. Akses untuk mengikuti pembelajaran dengan menggunakan web seringkali menjadi masalah bagi pembelajar. 3. Pembelajar dapat cepat merasa bosan dan jenuh jika mereka tidak dapat mengakses informasi, dikarenakan tidak terdapatnya peralatan yang memadai dan bandwith yang cukup 4. Dibutuhkannya panduan bagi pembelajar untuk mencari informasi yang relevan, karena informasi yang terdapat di dalam web sangat beragam 5. Dengan menggunakan pembelajaran berbasis web, pembelajar terkadang merasa terisolasi, terutama jika terdapat keterbatasan dalam fasilitas komunikasi.

5. Diklat Online Sebagai Salah Satu Upaya Meningkatkan PKB Guru

Karena jumlah guru yang cukup banyak dan tersebar di daerah-daerah maka pendidikan dan pelatihan diklat konvensional melalui tatap muka tidak dapat menyentuh seluruh guru. Pengembangan model diklat secara online e-training merupakan salah satu alternatif yang sangat baik untuk menanggulangi permasalahan kompetensi guru. Diklat secara online dapat meningkatkan kompetensi guru tanpa batas ruang dan waktu sehingga lebih efektif dan efisien. Dengan mengikuti diklat online, seorang guru telah melakukan salah satu program dari PKB guru yaitu pengembangan diri. PKB sendiri tidak bisa dipisahkan dari peningkatan kompetensi guru yang merupakan salah satu tujuan khusus dari PKB itu sendiri. Kompetensi guru sangatlah penting. Seorang guru dituntut untuk selalu memelihara, meningkatkan, dan memperluas pengetahuan dan keterampilannya untuk melaksanakan proses pembelajaran secara profesional. Pembelajaran yang berkualitas diharapkan mampu meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap peserta didik Kemdikbud, 2012. Struktur program diklat online disusun sedemikian rupa sehingga kompetensi guru pun dapat ditingkatkan. Misalnya materi internet, sosialisasi kurikulum, pemanfaatan office dalam pembelajaran matematika, dan karya tulis ilmiah, sangat terasa manfaatnya untuk pengembangan kompetensi pedagogik dan kompetensi profesional seorang guru. Sedangkan materi geogebra, pemanfaatan alat peraga matematika, dan matematika rekreasi sangat bermanfaat untuk seorang guru dalam usaha untuk membuat proses pembelajaran lebih menarik. Program diklat online akan dapat meningkatkan kompetensi kepribadian dan kompetensi sosial karena dalam program diklat online, peserta dituntut untuk aktif dalam forum diskusi yang merupakan salah satu komponen penilaian. Jadi dapat dikatakan bahwa jika seorang guru mengikuti diklat online dengan serius maka akan dapat meningkatkan keempat jenis kompetensi guru yang merupakan salah satu tujuan khusus dari program PKB guru dan sekaligus melakukan proses pengembangan diri yang merupakan salah satu program dari PKB guru.

6. Kesimpulan dan Saran

Setiap guru hendaknya selalu berupaya meningkatkan PKB-nya agar dapat meningkatkan kualitas layanan pendidikan di sekolah dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan sesuai dengan tujuan umum dari PKB itu sendiri. PKB meliputi pengembangan diri, publikasi ilmiah, dan karya inovatif. PPPPTK Matematika yang merupakan ujung tombak pemberdayaan dan peningkatan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan matematika mengadakan suatu program yang memanfaatkan kemajuan teknologi dan komunikasi yang dinamakan Diklat Online. Dengan diklat online diharapkan jangkauan diklat lebih luas sehingga akan semakin banyak pendidik yang berkesempatan untuk mengikuti diklat sehingga dapat meningkatkan PKB guru-guru yang selama ini belum berkesempatan mengikuti diklat konvensional, karena dengan mengikuti diklat, maka seorang guru telah melakukan salah satu program PKB guru, yaitu pengembangan diri. Sehingga dapat dikatakan diklat online merupakan salah satu upaya PPPPTK Matematika dalam meningkatkan PKB guru. Daftar Pustaka Apandi, Idris. 2013. PKG, PKB, dan Peningkatan Kompetensi Kepribadian Guru. Dari http:www.lpmpjabar.go.id?q=node281. Diakses tanggal 8 November 2013. Rusman, Deni K., dan Cepi R. 2011. Pembelajaran Berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada. Kemdikbud. 2012. Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan. Jakarta: Pusbangprodik. ---------------. 2013a. Panduan Diklat Online Pola 15 Hari Angkatan III. Yogyakarta: PPPPTK Matematika. ---------------. 2013b. Pedoman Diklat Bidang TK dan PLB Melalui Jaringan Online dan Pembimbingan KTI Melalui Jaringan Online. Bandung: PPPPTK TK dan PLB. Munir. 2008. Kurikulum Berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi. Bandung: Alfabeta. Oetomo, B.S. 2002. e-Education; Konsep, Teknologi dan Aplikasi Internet Pendidikan. Yogyakarta: Andi. Permenpan dan RB. 2009. Jabatan Fungsional Guru dan Angka Kreditnya. Jakarta: Sekretariat Negara. PPPPTK Matematika. 2012. Profil. Dari http:p4tkmatematika.orgprofil-tahun-2012 . Diakses tanggal 3 November 2013.