Hipotesis Penelitian Artikel Sendimat P4TK Matematika | Info Ops prosiding sendimat

b. Lembar observasi aktivitas siswa kelas VIIIC selama kegiatan pembelajaran operasi perkalian dan pemfaktoran bentuk aljabar.

8. Teknik Dan Alat Pengumpulan Data

Alat pengumpulan data untuk mengetahui hasil belajar siswa berupa tes dalam bentuk tugas individu. Observasi atau pengamatan dilakukan untuk mengamati guru dan keaktifan peserta didik, kesesuaian antara pelaksanaan tindakan dan perencanaan yang telah disusun, serta untuk mengetahui sejauh mana pelaksanaan tindakan dapat menghasilkan perubahan sesuai dengan yang dikehendaki. Alat pengumpulan data berupa Lembar Observasi Aktivitas Siswa dan disertai catatan kejadian yang terjadi selama pembelajaran untuk melengkapi data.

8.1 Teknik Analisis Data

Data hasil tes belajar yang dianalisis menggunakan analisis kuantitatif. Untuk keperluan ini digunakan analisis deskriptif yaitu skor rata-rata dan persentase, nilai minimum, dan maksimum yang siswa peroleh serta ketuntasan setiap siklus dan persentasenya. Data aktivitas siswa diperoleh dari hasil pengamatan yang dilakukan oleh kolaborator, dianalisis kualititatif dengan menggunakan skor total aspek, skor setiap indikator, rata-rata dan persentasenya. Adapun untuk keperluan analisis kualitatif akan digunakan kategorisasi dengan skala lima berdasarkan teknik kategorisasi standar yang diterapkan oleh Departemen Pendidikan Nasional [10] yaitu: 0 - 34 dikategorikan sangat rendah 35 - 54 dikategorikan rendah 55 - 64 dikategorikan sedang 65 - 84 dikategorikan tinggi 85 - 100 dikategorikan sangat tinggi

8.2 Indikator Kinerja

Penelitian ini dikatakan berhasil jika: a. Rata-rata Nilai Hasil Belajar Siswa pada perkalian dan pemfaktoran bentuk aljabar melebihi nilai KKM yaitu lebih dari 76. b. Rata-rata keaktifan siswa dalam mengikuti pembelajaran minimal berada pada kategori tinggi 65 - 84.

9. Prosedur Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus yang masing masing siklus terdiri dari beberapa tahap yaitu: perencanaan, pelaksanaan, observasi dan evaluasi serta refleksi dari siklus I ke siklus II. Siklus satu dilaksanakan pada tanggal 21 September 2013, 25 September 2013 dan tes tanggal 27 September 2013. Siklus dua dilaksanakan tanggal 28 September 2013, 2 Oktober 2013 dan tes tanggal 4 Oktober 2013.

10. Hasil Dan Pembahasan

Hasil belajar siswa dapat dilihat pada tabel 1 berikut: Tabel 1 . Hasil Belajar Siswa Setiap Siklus No Kondisi Rata-rata Nilai Ketuntasan Persen Tuntas Tuntas Banyak Siswa Yang Tuntas Banyak Siswa Yang Tidak Tuntas 1 Pra Siklus 69 10 21 32,26 2 Satu 81,50 20 11 64,52 3 Dua 93,25 31 100 Dari tabel 1 diatas terlihat bahwa hasil belajar siswa dari prasiklus ke siklus satu selanjutnya ke siklus dua mengalami peningkatan rata-rata dari prasiklus yaitu 69 menjadi 81,50 di siklus satu dan meningkat menjadi 93,25 di siklus dua. Hasil ini menunjukkan hasil yang berada di atas KKM yaitu 76. Demikian pula dengan banyaknya siswa yang tuntas dari 10 orang saat prasiklus menjadi 20 orang setelah siklus satu dan 31 orang di siklus dua, atau mengalami peningkatan dari 32,26 menjadi 64,52 di siklus satu dan akhirnya 100 di siklus dua. Aktivitas siswa dikelas salah satunya dapat dilihat pada gambar 2 berikut : Gambar 2 . Aktivitas Siswa Untuk lebih jelasnya ditunjukkan pada tabel 2 berikut: Tabel 2 . Aktivitas Siswa Setiap Siklus Aktivitas siswa Siklus Satu Siklus Dua 1 2 Rata- rata 1 2 Rata- rata A. Kemampuan Visual 98,89 100 1. Membaca atau melihat gambar 100 100 100 100 100 100 2. Membaca dan mengamati LKS 96,67 100 98,34 100 100 100 3. Memperhatikan guru menjelaskan 96,67 100 98,34 100 100 100 B. Kemampuan Lisan 11,97 49,45 1. Mengajukan pertanyaan pada guru 6,67 12,9 9,79 32,25 38,70 70,95