Multimedia CD Interaktif Media Pembelajaran Multimedia CD Interaktif

juga bisa belajar di mana saja tanpa harus berhadapan langsung dengan guru dan siswa menjadi termotivasi untuk belajar dan meningkatkan hasil belajar.

5. Hasil Belajar

Menurut Winkel 1991: 36 belajar adalah suatu aktivitas mental atau psikis yang berlangsung dalam suatu interaksi aktif dengan lingkungan yang menghasilkan perubahan- perubahan dalam pengetahuan, pengalaman, keterampilan dan nilai sikap. Perubahan ini relatif konstan dan berbekas. Hasil belajar adalah hasil yang dicapai setelah melalui pembelajaran. Jika dikaitkan dengan proses belajar mengajar, maka mempunyai arti hasil yang dicapai siswa setelah melakukan aktivitas belajar [15]. Dalam kegiatan aktivitas pembelajaran siswa yang memanfaatkan teknologi multimedia interaktif dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Hal ini sudah tergambar dari beberapa penelitian yang sudah dilakukan oleh Paradesa 2010 dengan penelitian pengembangan bahan ajar dengan menggunakan macromedia flash dan maple. Hasil tersebut menunjukkan bahwa bahan ajar tersebut memiliki efek potensial jika digunakan dalam proses pembelajaran terhadap hasil belajar. Penelitian oleh Win Afgani 2007 tentang penelitian pengembangan media pembelajaran dengan menggunakan Macromedia Flash 8.0 dalam media website pada materi program linier diperoleh hasil bahwa sikap siswa tertarik dengan pembelajaran tersebut sehingga diperoleh hasil belajar siswa yang baik. Dengan demikian dapat ditarik kesimpulan bahwa pemanfaatan media pembelajaran dapat meningkatkan hasil belajar. Hal ini disebabkan oleh sikap siswa yang tertarik dan termotivasi dengan proses pembelajaran yang menyenangkan dan tidak membosankan. Apalagi dikemas dalam media pembelajaran CD multimedia interaktif.

6. Contoh CD Interaktif dan Pemanfaatan di Kelas

Salah satu contoh CD interaktif dalam pembelajaran matematika terlihat pada gambar di bawah ini yang dikemas dalam bentuk Compact Disk [4]. Gambar 1 . Contoh CD Interaktif Tahapan-tahapan dalam menggunakan CD Interaktif dibagi menjadi 3 tahap, yaitu persiapan, pelaksanaan dan tindak lanjut [12]. 1. Tahap Persiapan meliputi: a. Meneliti kelengkapan media audio interaktif dan petunjuk pemanfaatan, b. Memeriksa peralatan penyaji, bahan belajar, dan sarana penunjangnya, c. Mempelajari isi program, d. Mengatur ruangan, tempat duduk siswa, dan peralatan penyaji, e. Menjelaskan tujuan yang akan dicapai, topik yang akan dipelajari, dan kegiatan yang akan dilakukan di kelas. 2. Tahap Pelaksanaan meliputi: a. Guru berdiri di dekat peralatan pemanfaatan media dan tidak berjalan ke sana ke mari yang dapat mengganggu perhatian siswa, b. Memutar CD interaktif dan mengatur volumenya, c. Memperhatikan aktifitas siswa dan mengelola kelas sesuai dengan rancangan pembelajaran yang telah ditentukan, d. Bila perlu hentikan CD interaktif dan beri kesempatan siswa untuk bertanya, e. Hentikan CD interaktif dan memberi kesempatan siswa mengerjakan tugas bila pada media tersebut terdapat tugas yang harus dikerjakan. f. Bila perlu memutar ulang CD interaktif pada bagian yang kurang jelas bagi siswa. 3. Tahap Tindak Lanjut meliputi: a. Mengajukan pertanyaan tentang materi CD Interaktif, b. Memberikan penguatan, penjelasan tambahan, dan pengayaan terhadap materi yang telah didengarkan, c. Jika perlu memutar kembali media audio pada bagian-bagian tertentu, d. Membimbing siswa untuk membuat kesimpulan isi program, e. Memberikan tugaslatihan dan tes sesuai topik, f. Memeriksa jawaban siswa.

7. Kesimpulan dan Saran

7.1 Kesimpulan

1. Multimedia CD interaktif diartikan sebagai multimedia interaktif dengan media berupa Compact Disk CD yang dimanfaatkan sebagai media pembelajaran yang bersifat interaktif, sehingga kegiatan pembelajaran menjadi lebih baik lagi dan kualitas belajar dapat ditingkatkan. 2. Pemanfaatan media pembelajaran multimedia CD interaktif dapat meningkatkan hasil belajar. 3. Berdasarkan hasil penelitian sebelumnya bahwa hasil belajar yang dicapai siswa menjadi lebih baik.