Penelitian-Penelitian yang Relevan Artikel Sendimat P4TK Matematika | Info Ops prosiding sendimat

tinggi dan ada peningkatan prestasi belajar siswa yaitu hasil belajar jangka pendek yang ditunjukkan dengan kenaikan skor rata-rata tes di atas KKM.

6. Kesimpulan

Kepercayaan diri merupakan salah satu faktor berprestasi dalam belajar terutama matematika, baik di sekolah maupun di luar sekolah. Dengan percaya diri, siswa tidak takut mengungkapkan pendapatnya serta tidak ragu dalam menyelesaikan persoalan yang dihadapi. Semakin tinggi rasa percaya diri semakin tinggi pula prestasi belajar siswa. Model pembelajaran kooperatif memiliki beberapa tipe, salah satu tipe model pembelajaran kooperatif yang dapat membangun kepercayaan diri siswa dan mendorong partisipasi mereka dalam kelas adalah model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization atau Team Accelerated Instruction TAI. Daftar Pustaka Anita Lie. 2007. Cooperative Learning. Jakarta: Grasindo Astuti Waluyati. 2009. Metode pembelajaran kooperatif tipe TAI pada pokok bahasan aljabar kelas VII di SMP Negeri 4 Gamping Sleman Yogyakarta. Tesis tidak diterbitkan. Universitas Negeri Yogyakarta. Atit Indriyani. 2013. Efektivitas model Pembelajaran Tipe Teams Assisted Individual dan Think Pair Share Ditinjau dari Sikap Percaya Diri Peserta didik pada Materi Limit Fungsi Kelas XI IPA SMA Kota Kediri Tahun Pelajaran 20102011, Universitas Sebelas Maret Surakarta.2011. Tesis di ambil dari http:eprints.uns.ac.id81191218550811201103581.pdf pada tanggal 29 Oktober 2013 Atik Maharani. 2010. Peningkatan Kepercayaan diri dan Prestasi Belajar Siswa SMK Menggunakan Model Pembelajaran Tipe Team Accelerated InstructionTAI , Laporan PTK tidak diterbitkan. Program Pasca Sarjana Universitas Negeri Yogyakarta. Depdiknas. 2006. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia tentang Standar Isi untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Mengengah. Jakarta: Depdiknas. Herman Hudojo. 1988. Mengajar belajar matematika. Jakarta : Depdikbud. Huri Suhendri. 2012. Pengaruh Kecerdasan Matematis-Logis, RasaPercaya Diri, Dan Kemandirian Belajar Terhadap Hasil Belajar Matematika. Makalah Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika FMIPA UNY Yogyakarta, 10 November 2012. Isjoni. 2009. Pembelajaraan Kooperatif. Yogyakarta : Pustaka Pelajar Ghufron dan Rini, S. 2010. Teori-Teori Psikologi. Yogyakarta : Ar-ruzz Media. Santrock. 2003. Adolescence. Jakarta : Erlangga. Slavin, E Robert. 2009. Cooperative Learning teori, riset, dan praktik. Bandung : Nusa Media. Slavin. 2009. Langkah-langkah Model Pembelajaran Koopeatif Tipe TAI. http:p4tkmatematika.orgdownloadspppPPP_Pembelajaran_Kooperatif.pdf. Diakses 29 Oktober 2013. Sony Irianto dan Ahmad. 2009. Jurnal Ilmiah Pendidikan, Vol. I, No. 2 “Pengembangan Perangkat Penilaian Konsep Dasar Matematika SD Berorientasi Pembelajaran Kooperatif Tipe TAI ”. diambil dari http:jurnal.ump.ac.id_berkasjurnal14.pdf. Diakses pada tanggal 29 Oktober 2013. Stahl. 1994. Ciri-ciri Model Pembelajaran Kooperatif. http:choiroe.blogspot.com20100 4model- pembelajaran-tai.html.Diakses 29 Oktober 2013. TIMSS. 2007. International Mathematics Report: findings from IEA’s Trend in International Mathematics and Sience study the Fourth and Eight Grades. Boston:TIMSS and PIRLS International Mathematics Study Center. PEMANFAATAN WEBSITE SUPPORT SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ICT DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA Eva Susanti Universitas Tamansiswa, Jl. Tamansiswa No. 261, Palembang; romeo_evssyahoo.co.id Abstrak. Media pembelajaran adalah sebuah alat yang berfungsi dan digunakan untuk menyampaikan pesan pembelajaran. Perkembangan teknologi informasi telah mempengaruhi penggunaan berbagai jenis media, sebagai alat bantu dalam proses pembelajaran. Berdasarkan hal tersebut dikembangkan media pembelajaran matematika berbasis Information and Communication Technology ICT untuk meningkatkan minat dan motivasi siswa dalam belajar. Web merupakan salah satu fasilitas internet bersifat multimedia karena merupakan kombinasi dari teks, foto, grafika, audio, animasi dan video. Sebagai media yang diharapkan akan menjadi bagian dari suatu proses pembelajaran di sekolah, internet harus mampu memberikan dukungan bagi terselenggaranya proses komunikasi interaktif antara pengajar dengan pembelajar sebagaimana yang dipersyaratkan dalam suatu kegiatan pembelajaran. Untuk hasil yang optimal pembelajaran harus menyenangkan dan merangsang imajinasi serta kreativitas siswa. Penggunaan website sebagai multimedia sangat membantu untuk meningkatkan hasil belajar. Teknologi informasi dengan teknologi audio visual menghasilkan fitur- fitur baru yang dapat dimanfaatkan dalam pendidikan. Pembelajaran berbasis multimedia ini dapat menyajikan materi pelajaran yang lebih menarik, tidak monoton, dan memudahkan penyampaian. Kata kunci . Media Pembelajaran ICT, Website Support, Pembelajaran Matematika

1. Pendahuluan

Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi atau Information and Communication Technology ICT saat ini tumbuh sangat cepat sejalan dengan perkembangan teknologi komunikasi. Hal ini dimanfaatkan oleh semua orang sesuai dengan kebutuhan masing- masing, tidak terkecuali dalam dunia pendidikan. Dalam dunia pendidikan, tenaga pengajar seperti dosen dan guru dituntut mampu untuk memanfaatkan ICT dalam pembelajaran, guna meningkatkan pembelajaran agar lebih efektif dan efisien. Sesuai dengan pernyataan Permendiknas Nomor 16 Tahun 2007 tentang Standar Kualifikasi Akademik dan Kompetensi Guru menyebutkan bahwa penguasaan teknologi informasi dan komunikasi menjadi salah satu unsur kompetensi pedagogik dan kompetensi profesional yang harus dimiliki guru. Tamimuddin, 2011. Untuk itu para pengajar mulai berusaha membiasakan diri untuk menggunakan peralatan seperti komputer dan internet dalam pembelajaran di kelas, dengan berbagai program pembelajaran yang dapat dikembangkan. Beberapa sekolah sudah melengkapi fasilitas internet. Karena sekarang ini, pembelajaran di sekolah sudah mulai disesuaikan dengan perkembangan teknologi informasi. Dimulai dari